Pelanggan PT PLN (Persero) prabayar bisa mendapatkan token listrik gratis untuk Januari 2021 mulai hari ini, Kamis (1/7/2021). Hal ini merupakan bagian dari perpanjangan kebijakan diskon dan listrik gratis melalui skema su">
Kamis, 25 April 2024  
 
Token Listrik Gratis Januari 2021 Bisa Diklaim Mulai Hari Ini

Rahmad | Nasional
Kamis, 07 Januari 2021 - 08:52:02 WIB


TERKAIT:
   
 

TIRASKITA.COM - Pelanggan PT PLN (Persero) prabayar bisa mendapatkan token listrik gratis untuk Januari 2021 mulai hari ini, Kamis (1/7/2021). Hal ini merupakan bagian dari perpanjangan kebijakan diskon dan listrik gratis melalui skema subsidi pada masyarakat di tengah pandemi virus corona.

Sebelumnya, pemberian listrik gratis 100 persen hanya berlaku untuk rumah tangga golongan pelanggan 450 Volt Ampere (VA). Sementara, diskon listrik 50 persen diberikan kepada pelanggan 900 VA bersubsidi.

Terdapat tiga cara bagi pelanggan untuk mendapatkan token listrik gratis dan diskon untuk Januari 2021.

Pertama, melalui situs resmi (website) PT PLN (Persero) di www.pln.co.id. Kedua, melalui WhatsApp resmi perusahaan pelat merah tersebut di nomor 0812-2123-123. Ketiga, bisa juga melalui aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh di Playstore dan Appstore.

Berikut cara mendapatkan token listrik gratis dan diskon melalui masing-masing kanal:

Website PLN

1. Buka www.pln.co.id atau bisa juga mengakses https://stimulus.pln.co.id, lalu memilih opsi 'Stimulus Covid-19 (Token Gratis/Diskon)'
2. Isi data yang diminta, mulai dari identitas (ID) pelanggan atau nomor meter, kode captcha, nama, tarif, dan daya listrik yang digunakan
3. Token listrik gratis atau diskon akan muncul di kolom keterangan
4. Masukkan nomor token ke meteran yang sesuai dengan ID pelanggan yang diregistrasi

WhatsApp PLN

1. Buka aplikasi WhatsApp dan akses nomor PLN di 0812-2123-123
2. Ketik pesan berupa ID pelanggan dan kirim ke nomor tersebut
3. PLN akan mengirimkan nomor token listrik gratis atau diskon
4. Masukkan nomor token ke meteran yang sesuai dengan ID pelanggan yang diregistrasi

PLN Mobile

1. Unduh aplikasi PLN Mobile
2. Buka aplikasi dan pilih opsi 'PLN Peduli Covid-19' pada bagian Info & Promo
3. Isi data yang diminta berupa ID pelanggan atau nomor meter
4. Token listrik gratis atau diskon akan muncul
5. Masukkan nomor token ke meteran yang sesuai dengan ID pelanggan yang diregistrasi. ***

Sumber : Cnnindonesia.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  • Sekretariat DPRD Jabar Gelar Halalbihalal "Mari Perkuat Silaturahmi & Sucikan Hati"
  • Dandim 0620/Kab Cirebon Bersama Forkopimda Lainnya Tinjau Pospam Ops Ketupat Lodaya 2024
  • Jaga Kesehatan Personel, Kasatgas Banops Ketupat LK 2024 Polres Rohil Gelar Cek Tensi & Beri Vitamin
  •  
     
     
    Rabu, 21 Oktober 2020 - 23:17:54 WIB
    Usai Pembukaan BSMSS Dandim 0620/Kab Cirebon Bersama Forkopimda Tinjau Lokasi BSMSA
    Senin, 05 Desember 2022 - 08:36:39 WIB
    Segera Cek! BLT BBM Cair Lagi Bulan Ini
    Jumat, 21 Mei 2021 - 13:04:53 WIB
    Firli Bahuri Pastikan KPK Akan Terus Mengejar Azis Syamsuddin
    Jumat, 22 April 2022 - 11:07:14 WIB
    Kemenkoinfo Imbau Pengguna Waspada Pada 11 Aplikasi Jahat di Android
    Rabu, 03 Maret 2021 - 14:02:46 WIB
    Pasca Dilantik,
    Bupati Sergai Hadiri HUT ke-2 Vihara Tridharma Buddha Pantai Cermin
    Kamis, 13 Januari 2022 - 07:45:31 WIB
    Saat Silaturahmi, Komunitas Petani Holtikultura Tapteng Undang Bupati Hadir Di Acara Syukuran Bona T
    Senin, 22 Februari 2021 - 07:45:09 WIB
    Polsek Tapung Hilir Tangkap Seorang Pengedar Shabu di Desa Tapung Makmur
    Senin, 07 Juni 2021 - 08:58:05 WIB
    BPK Buka 1.300 Lebih Formasi CPNS, Termasuk Penyandang Disabilitas
    Senin, 20 Juli 2020 - 13:00:50 WIB
    Pemkab Kampar Matangkan Simpul Jaringan Perbup Satu Data Satu Peta
    Sabtu, 05 November 2022 - 14:46:38 WIB
    KLHK Deteksi Terdapat 3,4 Juta Hektare Sawit Ditemukan di Area Konservasi Tinggi
    Rabu, 20 Mei 2020 - 14:38:33 WIB
    Diduga Tidak Sesuai Kontrak Dan RAB
    Polda Riau dan Kejati Riau Usut Videotron Lapangan Tugu Bengkalis
    Kamis, 03 Februari 2022 - 20:27:53 WIB
    Bupati Pelalawan dan Wakil Bupati Pelalawan Hadiri Entry Briefing BPK RI Perwakilan Provinsi Riau
    Jumat, 24 Juli 2020 - 12:45:29 WIB
    Plh. Bupati Bengkalis Sambut Kedatangan Tim Wasev TMMD Ke-108 Di Kecamatan Bukit Batu
    Rabu, 23 Juni 2021 - 23:13:55 WIB
    Tega Nian.....! Isteri Hamil Dibunuh Lalu Dikubur Diseptik Tank
    Jumat, 01 Mei 2020 - 12:36:58 WIB
    LAWAN COVID-19
    100 Pegawai Pabrik Rokok Sampoerna Rungkut Surabaya Positif Versi Rapid Test : Besok Swab
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved