Jum'at, 26 April 2024  
 
KPK Ungkap Harta Pejabat Naik Selama Pandemi, Ini Jumlah Kekayaan Jokowi & Anak Buah

RL | Nasional
Kamis, 09 September 2021 - 10:16:31 WIB

Presiden Jokowi
TERKAIT:
   
 
TIRASKITA.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyoroti hasil laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) yang diterima. Hasilnya, tercatat sebanyak 70 persen penyelenggara negara memiliki harta yang kian berlimpah.

Selain di lembaga legislatif, harta para pejabat di eksekutif dalam Kabinet Indonesia Maju di bawah naungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama pandemi Covid-19 juga bertambah.

Lantas, seberapa besar perubahan harta yang kini dimiliki Jokowi dan anak buahnya? Simak informasinya berdasarkan data dari LKHPN yang dipublish di website KPK.
70 Persen Pejabat Jumlah Hartanya Naik

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencatat sebanyak 70,3 persen penyelenggara negara mengalami kenaikan harta kekayaan selama pandemi Covid-19.

Angka tersebut diketahui berdasarkan hasil laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LKHPN) kepada lembaga antirasuah tersebut.

"Kita amati juga selama pandemi 1 tahun terakhir ini itu secara umum penyelenggara negara 70 persen hartanya bertambah. Kita pikir pertambahannya masih wajar," kata Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan saat webinar, melalui akun YouTube KPK RI, Selasa (7/9).
Terbanyak di Atas Rp1 Miliar

Adapun kenaikan harta kekayaan pada sejumlah kategori. Paling terbanyak pada di atas Rp1 miliar yaitu kategori menteri sebesar 58 persen; DPR /MPR 45 persen; gubernur/wakil 30 persen; DPRD Provinsi 23 persen; 18 persen bupati wali kota, dan terkecil DPRD Kota/kabupaten yang hanya 11 persen.

"Rata-rata bertambah Rp1 miliar sebagian besar di tingkat kementerian, DPR meningkat juga dan seterusnya. Selanjutnya kami juga ingin sampaikan kepada masyarakat, LKHPN besar itu bukan dosa, ada kenaikan juga belum tentu korup," jelasnya.

Meski dirasa cukup wajar, namun KPK menyebut bakal terus mengawasi harta para pejabat. Terlebih bagi mereka yang mendapat dana hibah tak wajar.
Jumlah Kekayaan Jokowi & Anak Buah

Melansir dari data LHKPN, berikut kenaikan harta kekayaan dari Jokowi beserta menteri dalam Kabinet Indonesia Maju per 31 Desember 2020.

  •  Jokowi: mengalami kenaikan harta senilai Rp8.898.734.925 dan berubah memiliki harta Rp63.616.935.818
  • Mahfud MD: mengalami kenaikan harta senilai Rp1.316.032.120 dan berubah memiliki harta Rp27.131.348.257
  •     Airlangga Hartanto: mengalami kenaikan harta senilai Rp6.571.579185 dan berubah memiliki harta Rp260.611.928    Luhut B Pandjaitan: mengalami kenaikan harta senilai Rp67.747.603.287 dan berubah memiliki harta Rp745.188.108.9
  • Prabowo Subianto: mengalami kenaikan harta senilai Rp23.382.958.500 dan berubah memiliki harta Rp2.029.339.519.335
  • Pratikno: mengalami kenaikan harta senilai Rp2.109.548.567 dan berubah memiliki harta Rp10.355.477.645
  • Yasonna Laoly: mengalami kenaikan harta senilai Rp4.093.664.115 dan berubah memiliki harta Rp28.176.772.883
  • Retno Marsudi: mengalami kenaikan harta senilai Rp7.477.566.766 dan berubah memiliki harta Rp25.549.982.112
  • Sri Mulyani: mengalami kenaikan harta senilai Rp5.780.942.011 dan berubah memiliki harta Rp53.314.459.737
  • Yaqut Cholil Qoumas: mengalami kenaikan harta senilai Rp10.221.697.639 dan berubah memiliki harta Rp11.158.093.639
  • Arifin Tasrif: mengalami kenaikan harta senilai Rp4.954.665.047 dan berubah memiliki harta Rp51.699.402.752
  • Budi Gunawan Sadikin: mengalami kenaikan harta senilai Rp2.768.116.816 dan berubah memiliki harta Rp164.560.176.275
  • Tri Rismaharini: mengalami kenaikan harta senilai Rp294.458.009 dan berubah memiliki harta Rp8.580.624.615
  • Ida Fauziyah: mengalami kenaikan harta senilai Rp1.842.372.053 dan berubah memiliki harta Rp17.087.925.557
  • Syahrul Yasin Limpo: mengalami kenaikan harta senilai Rp0 dan berubah memiliki harta Rp19.965.542.532
  • Sakti Wahyu Trenggono: mengalami kenaikan harta senilai Rp481.530.801.537 dan berubah memiliki harta Rp2.428.784.082.979
  • Teten Masduki: mengalami kenaikan harta senilai Rp382.927.329 dan berubah memiliki harta Rp3.900.333.360
  • Johnny G Plate: mengalami kenaikan harta senilai Rp17.764.059.042 dan berubah memiliki harta Rp189.965.884.963
  • Bahlil Lahadalia: mengalami kenaikan harta senilai Rp5.296.029.042 dan berubah memiliki harta Rp300.445.709.773
  • Tjahjo Kumolo: mengalami kenaikan harta senilai Rp59.887.987 dan berubah memiliki harta Rp5.885.396.303
  • Siti Nurbaya: mengalami kenaikan harta senilai Rp129.654.530 dan berubah memiliki harta Rp4.436.133.766
  • Budi Karya Sumadi: mengalami kenaikan harta senilai Rp1.722.364.906 dan berubah memiliki harta Rp42.960.683.814
  • Gusti Ayu Bintang: mengalami kenaikan harta senilai Rp673.964.329 dan berubah memiliki harta Rp8.984.720.064
  • Suharso Monoarfa: mengalami kenaikan harta senilai Rp9.932.101.986 dan berubah memiliki harta Rp69.793.308.036
  • Sofyan Djalil: mengalami kenaikan harta senilai Rp618.068.836 dan berubah memiliki harta Rp83.617.626.814
  • Zainuddin Amali: mengalami kenaikan harta senilai Rp1.869.157.205 dan berubah memiliki harta Rp19.098.803.711
  • Halim Iskandar: mengalami kenaikan harta senilai Rp2.170.708.339 dan berubah memiliki harta Rp8.457.222.051
  • Pramono Anung: mengalami kenaikan harta senilai Rp460.000.000 dan berubah memiliki harta Rp97.752.063.993
  • Moeldoko: mengalami kenaikan harta senilai Rp563.720.102 dan berubah memiliki harta Rp46.700.834.733

Penurunan Harta Kekayaan

Sementara itu, pejabat penyelenggara negara yang mengalami penurunan harta kekayaan yakni sebagai berikut,

  • Ma'ruf Amin: mengalami penurunan harta senilai Rp536.270.307 dan berubah memiliki harta Rp14.587.667.283
  • Muhadjir Effendi: mengalami penurunan harta senilai Rp8.382.845.859 dan berubah memiliki harta Rp72.624.257.063
  • Nadiem Makarim: mengalami penurunan harta senilai Rp32.581.122.602 dan berubah memiliki harta Rp1.192.425.517.883
  • Agus Gumiwang K: mengalami penurunan harta senilai Rp18.170.659.999 dan berubah memiliki harta Rp198.559.515.509
  • Sandiaga Uno : mengalami penurunan harta senilai Rp1.284.193.138.775 dan berubah memiliki harta Rp3.815.767.386.190
  • Erick Thohir: mengalami penurunan harta senilai Rp3.663.833.531 dan berubah memiliki harta Rp2.312.936.263.854
  • Basuki Hadimuljono: mengalami penurunan harta senilai Rp812.159.083 dan berubah memiliki harta Rp18.616.735.217

Sementara itu, Tito Karnavian belum melaporkan harta kekayaan per 30 Desember 2020. Namun, data akhir tahun 2019, Tito memiliki harta senilai Rp18.090.466.263

sumber:merdeka.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  •  
     
     
    Rabu, 09 Maret 2022 - 09:30:11 WIB
    MENANAMKAN PEMAHAMAN NILAI-NILAI PANCASILA PEMKOT CIMAHI GELAR SOSIALISASI KETAATAN HUKUM
    Selasa, 15 Juni 2021 - 21:22:05 WIB
    Ini Baru Pemimpin Idaman Rakyat, Belum 2 Bulan Dilantik Langsung Buat Program Pro Rakyat
    Sabtu, 21 November 2020 - 20:52:37 WIB
    Pangdam III/SLW Cek Latihan Penanggulangan Bencana Di Setupatok
    Senin, 10 Januari 2022 - 12:46:47 WIB
    Instruksi Megawati: Turun ke Rakyat Demi Menang Pemilu 2024
    Selasa, 27 Oktober 2020 - 20:42:39 WIB
    Tuntut UMP 2021 Naik, Buruh di Jabar Gelar Aksi Demo
    Sabtu, 09 April 2022 - 10:55:22 WIB
    Danlanud S Sukani, Pimpin Upacara HUT Ke 76 TNI AU Tahun 2022
    Rabu, 12 Januari 2022 - 16:39:01 WIB
    Personil Lanud Sugiri Sukani Majalengka, Ikuti Sosialisasi Safety Riding
    Selasa, 17 Mei 2022 - 13:12:04 WIB
    Harga Sawit Anjlok, Gubernur Riau Lapor ke Presiden
    Kamis, 20 Agustus 2020 - 08:58:36 WIB
    Menghargai Jasa Veteran
    Gubernur Ridwan Kamil Serahkan Bantuan kepada LVRI Jabar
    Sabtu, 10 September 2022 - 12:08:00 WIB
    Wow! Bos Narkoba Jaringan Malaysia Miliki Aset Senilai Rp 50 Miliar
    Sabtu, 11 September 2021 - 13:38:40 WIB
    Pangdam IV/Dip Paparkan 9 Kemampuan Pemimpin Di Era Digital 5.0 Kepada Mahasiswa Baru
    Jumat, 28 Agustus 2020 - 09:46:54 WIB
    Bersama Nagaswara, Susi ngapak Tengah Sibuk Rilis Single Terbarunya
    Kamis, 21 Maret 2024 - 19:24:14 WIB
    DPRD Jawa Barat Berharap Ada Solusi Antara Buruh Dan Apindo Terkait Upah
    Kamis, 23 April 2020 - 08:32:30 WIB
    Kepentingan Rakyat Paling Miskin dan Lemah
    Prabowo Mendukung Kebijakan Presiden Jokowi
    Kamis, 07 Mei 2020 - 08:53:51 WIB
    Eks Camat Pemko Pekanbaru Minta APH Usut Anggaran Miliaran PMB-RW Sejak Tahun 2015
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved