Sabtu, 27 April 2024  
 
Bangun Sinergitas, Ibrahim Saehaia Bersama Pengurus LAN Kabupaten Bekasi Datangi BLK Kompetensi

RL | Nasional
Rabu, 20 Oktober 2021 - 15:29:25 WIB

dok
TERKAIT:
   
 
TIRASKITA.COM - Ketua Umum Lembaga Anti Narkotika Ibrahim Saehaia bersama pengurus Lembaga Anti Narkotika Kabupaten Bekasi, mendatangi Balai Latihan Kerja (BLK) Kompetensi di Bekasi dalam rangka membangun sinergitas giat bela negara, terutama di bidang penyuluhan terkait pencegahan dan penanggulangan bahaya narkotika dilingkup kerja Balai Latihan Kerja Kompetensi Bekasi.

Kedatangan Ketua Umum Lembaga Anti Narkotika (LAN) dan pengurus Lembaga Anti Narkotika (LAN) Kabupaten Bekasi, disambut langsung oleh Kepala Balai Latihan Kerja Kompetensi Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Dr. H. Ma’mur Rizal, MM, Selasa (19/10/2021).

Hadir mendampingi Ketua Umum Lembaga Anti Narkotika (LAN) di Balai Latihan Kerja Kompentensi Bekasi dari pengurus Lembaga Anti Narkotika (LAN) Kabupaten Bekasi yaitu, Ketua LAN Kabupaten Bekasi, Paulus Simalango, Ketua Bidang Rehabilitasi, Saudin Simanjuntak, Komandan WRC, Samsudin Hutasoit, Komandan Inteligen, Ahmad Sobari, dan Wakabid I Humas, Kristian Oktavianus Saragih.

Pada pertemuan tersebut, Kepala Balai Latihan Kerja Kompetensi Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Dr. H. Ma’mur Rizal, MM, menyambut baik atas kedatangan Ketua Umum Lembaga Anti Narkotika (LAN), Ibrahim Saehaia beserta pengurus Lembaga Anti Narkotika (LAN) Kabupaten Bekasi.

Dan, setuju atas gagasan kerjasama dengan Balai Latihan Kerja Bekasi terkait penyuluhan dan sosialisasi bahaya narkotika  Bahkan H. Ma’mur Rizal membuka peluang bagi pengguna narkoba yang telah dinyatakan bersih, dan sembuh dari narkotika yang direhabilitasi dirumah rehabilitasi Lembaga Anti Narkotika (LAN) Kabupaten Bekasi, untuk mengikuti pelatihan di Balai Latihan Kerja Kompetensi agar kedepan mereka dapat membuka peluang usaha dan mandiri.

“Saya membuka peluang bagi mereka yang telah dinyatakan bersih dan sembuh dari narkotika, untuk belajar di Balai Latihan Kerja Kompetensi ini, agar mereka nantinya memiliki keahlian dan kemampuan untuk membuka peluang usaha. Sehingga, mereka mendapatkan penghasilan dan memiliki kehidupan yang layak,” ujar H. Ma’mur Rizal.

“Karena mereka juga saudara kita, anak bangsa yang harus kita perhatikan, dan tentunya ini juga menjadi tugas kita dalam kaitannya bela negara bersama untuk menjadikan mereka kembali di terima oleh masyarakat, salah satunya dengan memberi kesempatan bagi mereka mantan pecandu atau pengguna narkotika yang telah dinyatakan bersih dan sembuh untuk mengikuti pelatihan di Balai Latihan Kerja ini,” tambahnya.

Hal ini pun, disambut baik oleh Ketua Umum Lembaga Anti Narkotika (LAN), Ibrahim Saehaia dan pengurus Lembaga Anti Narkotika (LAN) Kabupaten Bekasi.

“Kami sangat berterimakasih atas sambutan baik dari pak haji Ma’mur,” ucap Ibrahim Saehaia.

Selesai pertemuan, H. Ma’mur Rizal mengajak Ketua Umum Lembaga Anti Narkotika (LAN), Ibrahim Saehaia beserta pengurus Lembaga Anti Narkotika (LAN) Kabupaten Bekasi untuk melihat kegiatan peserta di Balai Latihan Kerja Kompetensi Bekasi.


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Kamis, 21 Januari 2021 - 09:59:49 WIB
    Copa del Rey: Real Madrid Disingkirkan Alcoyano
    Sabtu, 19 Maret 2022 - 10:42:34 WIB
    PEMKOT CIMAHI SOSIALIASASIKAN PERUBAHAN PERIZINAN DASAR
    Senin, 10 Mei 2021 - 18:45:56 WIB
    Kunjungi Posyan Citra Raya, Kapolda Banten Apresiasi Panel Data Digital dan Stan Kopi Gratis
    Senin, 04 Desember 2023 - 11:39:48 WIB
    20 Hafiz dan Hafizah Maqari Angkatan II Terima Syahadah Dari Gubernur Riau
    Kamis, 24 September 2020 - 13:41:33 WIB
    Jokowi: Pandemi Covid-19 Sebabkan Ruralisasi bukan Urbanisasi
    Kamis, 24 Juni 2021 - 09:36:17 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Kodim 0213/NIAS melaksanakan Komsos kepada perangkat Desa Ombolata.
    Kamis, 20 Mei 2021 - 22:47:38 WIB
    BPP Bengkalis Sosialiasikan Aplikasi Puja Indah Kemendagri Agar Diterapkan di Bengkalis
    Minggu, 05 Juni 2022 - 18:18:23 WIB
    Danrem 063/SGJ Resmikan Kampung Pancasila & Tugu Pancasila di Banjarwangunan
    Jumat, 06 Agustus 2021 - 12:57:54 WIB
    Polsek Pantai Cermin Monitoring Vaksinasi Covid-19 untuk Masyarakat Umum
    Selasa, 23 November 2021 - 18:04:52 WIB
    Mudahnya Urus Paspor dan Visa di KJRI LA
    Rabu, 17 Februari 2021 - 09:48:03 WIB
    Polresta Pekanbaru Terima Penghargaan Dari MENPAN-RB
    Rabu, 18 Mei 2022 - 11:29:38 WIB
    H.Arif Hamid Rahman Sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan
    Rabu, 11 November 2020 - 12:07:36 WIB
    Ratusan Ormas BBC mendatangi Polres Cimahi
    Rabu, 09 Maret 2022 - 13:29:17 WIB
    Tingkatkan Kemahiran, Personel Lanud Sugiri Sukani, Gelar Latihan Menembak
    Minggu, 05 Juli 2020 - 09:15:25 WIB
    Korem 133/Nani Wartabone Dirikan Dapur Umum Untuk Bantu Korban Banjir
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved