Jum'at, 26 April 2024  
 
Sang Kapal Ilahi Milik China Antarkan 3 Astronautnya ke Luar Angkasa

RL | Internasional
Senin, 21 Juni 2021 - 15:00:53 WIB


TERKAIT:
   
 
Beijing | Tiraskita.com - Sebuah pesawat antariksa Shenzhou-12 atau Kapal Ilahi China akan lepas landas dari Gurun Pasir Gobi dengan menaiki roket Long March dalam beberapa hari mendatang.

Pesawat itu akan mengangkut tiga laki-laki ke sebuah modul yang mengorbit di antariksa untuk misi tiga bulan. Misi itu akan jadi pertama kalinya China mengirim manusia ke antariksa dalam hampir lima tahun.

Kapal Ilahi akan menjadi yang misi ketiga dari 11 misi yang harus diselesaikan oleh stasiun antariksa China sebelum 2022.

Empat dari ke-11 misi itu melibatkan manusia. Keempat misi itu kemungkinan akan meluncurkan hingga 12 astronaut China ke antariksa. Angka itu lebih banyak dibandingkan 11 astronaut yang telah China kirim ke antariksa sejak 2003.

China, yang bertujuan menjadi kekuatan antariksa besar sebelum 2030, pada Mei menjadi negara kedua yang menempatkan sebuah wahana penjelajah, dua tahun setelah mengirim pesawat antariksa pertama di sisi lain Bulan.

Zhang Rongqiao, seorang pejabat di Administrasi Luar Angkasa Nasional China dan kepala perencana misi Tianwen 1 Mars, mengatakan bahwa China tidak akan puas dengan satu keberhasilan.

"Rencana utama kami di masa depan untuk eksplorasi antarplanet adalah misi Jupiter. Umat manusia masih kekurangan pengetahuan yang komprehensif tentang sistem Jovian, dan hanya melakukan beberapa operasi di sana," ujar Zhang dikutip dari laman The Star, Rabu (16/6/2021).

Planet raksasa gas itu, kata Zahang, memiliki peluang besar untuk penelitian sains dan penemuan lainnya.

Selain nilai ilmiahnya, ekspedisi ke Jupiter akan mengarah pada pengembangan penemuan dan teknologi baru.

"Misi semacam itu akan mengharuskan kita untuk mengembangkan teknologi baru seperti pesawat ruang angkasa, pelacakan dan pengendalian yang lebih baik, dan sumber energi yang ditingkatkan," jelasnya.

"Singkatnya, ini akan mendorong kemampuan eksplorasi ruang angkasa kami secara signifikan," sambungnya.

Zhang tidak memberikan informasi rinci tentang misi yang direncanakan, jadwal atau metode eksplorasi akan seperti apa.

Pesawat ruang angkasa pertama yang mengunjungi Jupiter adalah Pioneer 10 Amerika Serikat, pada tahun 1973. Sejak itu, planet ini telah dikunjungi oleh beberapa wahana dan pengorbit yang hanya sekedar lewat.


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Jumat, 01 Mei 2020 - 13:31:38 WIB
    Perekrutan Kadus di Desa Tugala Lauru Diragukan, Ini Tanggapan Masyarakat
    Minggu, 20 Desember 2020 - 13:00:14 WIB
    Potret Lesty Kejora dan Rizky Billar Raih Penghargaan di Kiss Awards 2020
    Minggu, 16 Mei 2021 - 09:36:30 WIB
    Polda Banten siap mendukung penuh terkait Instruksi Gubernur
    Tempat Wisata Di Banten Ditutup
    Senin, 13 Januari 2020 - 20:49:51 WIB
    Kodam IV Gelar Natal Bersama, Inilah Pesan Pangdam Kepada Umat Kristiani
    Selasa, 16 Februari 2021 - 18:44:35 WIB
    Besok, Jaja Subagja Dilantik Sebagai Kajati Riau
    Jumat, 12 Maret 2021 - 21:10:25 WIB
    Polri Tangkap 3 Tersangka Kasus Dugaan Pemalsuan Akte Perusahaan
    Rabu, 16 Februari 2022 - 10:38:25 WIB
    Kerjasama Pengadaan Listrik, Irfan Suryanagara: Harus Menguntungkan Daerah
    Kamis, 10 Juni 2021 - 15:26:47 WIB
    Wabup Adlin Tambunan Harap Aspirasi Masyarakat Sergai Terserap
    Sabtu, 10 April 2021 - 09:28:42 WIB
    Audiensi Bersama Pemkab Bengkalis, MUI Sampaikan Program Kerja
    Kamis, 28 April 2022 - 13:13:22 WIB
    Angggota DPRD Jabar Daerah Pemilihan XV Laksanakan Kegiatan Sosialisasi Raperda Jabar
    Senin, 14 Juni 2021 - 11:35:30 WIB
    Polda Banten Luncurkan " Vaksinasi Dijajapkeun Ka Bumi"
    Selasa, 29 Desember 2020 - 15:28:08 WIB
    Komitmen Kemenkumham PASTI
    Yasonna H.Laoly Kembali Tegaskan Integritas Kepada Jajarannya
    Jumat, 18 Desember 2020 - 10:25:32 WIB
    Perkuat Ekonomi, Mendag Teken MoU IK-CEPA
    Rabu, 03 Februari 2021 - 22:50:26 WIB
    Sekda Rohul Tinjau Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Ujung Batu
    Sabtu, 16 April 2022 - 09:33:04 WIB
    103 KK Warga Desa Masundung, Terima BLT
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved