Wali kota Pekanbaru Dr. H. Firdaus, MT menghadiri serah terima peralatan kesehatan dari Chevron Pacific Indonesia (PT.CPI) serta pengukuhan kelompok kerja (pokja) Kelurahan Siaga Covid-19, di Hotel Mutiara Merdeka, Kamis (2">
Jum'at, 26 April 2024  
 
Firdaus Ajak Semua Pihak Bersinergi Perangi Covid-19

Rahmad | Pemko Pekanbaru
Sabtu, 23 Januari 2021 - 10:05:11 WIB


TERKAIT:
   
 
PEKANBARU | TIRASKITA.COM  - Wali kota Pekanbaru Dr. H. Firdaus, MT menghadiri serah terima peralatan kesehatan dari Chevron Pacific Indonesia (PT.CPI) serta pengukuhan kelompok kerja (pokja) Kelurahan Siaga Covid-19, di Hotel Mutiara Merdeka, Kamis (21/1).

GM Corporate Affairs Asset PT. CPI Sukamto Tamrin, mengatakan, kegiatan ini bertujuan mendukung program pemerintah kota dalam menanggulangi dampak pandemi terhadap perekonomian dan kesehatan. Untuk bantuan kesehatan, diserahkan ratusan hygiene kits dan puluhan unit handwashing facility yang terpasang di beberapa tempat fasilitas umum Kota Pekanbaru.

Sukamto Thamrin menambahkan, penyerahan bantuan ini merupakan bagian CSR dari PT. CPI untuk mendukung percepatan peningkatan kesehatan dari covid-19 saat ini.

Untuk Pembentukan Kelurahan Siaga covid-19, PT. CPI bekerja sama dengan Yayasan Kemanusiaan Madani Indonesia (YKMI) untuk pelaksanaan di empat kelurahan yang ada di Pekanbaru. Diantaranya, Kelurahan Umbansari, Sri Meranti, Limbungan baru dan Lembah Sari.

"Kita bentuk kelompok percontohan di Kelurahan. Mereka akan bertugas memberikan edukasi dan bantuan ke masyrakat agar bisa mengatasi covid-19 di Pekanbaru dan Riau umunnya. Nanti tidak hanya di Kecamatan Rumbai saja, tapi juga akan ada di darah lain," jelas Sukamto.

Dalam sambutannya, Wali kota Pekanbaru Dr. H. Firdaus, MT, mengucapkan terimakasih kepada PT. CPI dan YKMI yang telah berkolaborasi melakukan pemberdayaan masyarakat untuk menjadi garda terdepan dalam penanganan covid-19.

"Dalam pengendalian pandemi ini, para kader pokja yang dikukuhkan perlu menggunakan pendekatan promotif dan preventif kepada masyarakat. Sekecil apapun usaha yang dilakukan, tentunya bermanfaat untuk memerangi krisis kesehatan dan ekonomi yang terjadi saat ini," kata Wali kota.

Wali kota kembali mengimbau, agar semua pihak bersinergi dalam menyukseskan strategi Presiden Indonesia Ir Jokowidodo dalam perang terhadap covid-19.

"Caranya dengan penerapan protokol kesehatan dan sukseskan vaksinasi. Setelah kita ikhtiar tentu kita berdoa agar pandemi ini cepat diangkat dari muka bumi," sebutnya.

Terakhir Wali kota Pekanbaru meminta, agar para kader Pokja Kelurahan Siaga Covid-19 untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang strategi dalam penanganan pandemi covid-19.

"Pandemi covid-19 nyata dan mengancam jiwa. Mari kita bersama - sama bersinergi untuk memeranginya," ungkapnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Asisten 1 Setdako Pekanbaru Azwan, Kepala Diskes Pekanbaru HM Noer MBs dan Kepala BPBD Pekanbaru Zarman Candra.***

Sumber : pekanbaru.go.id



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Selasa, 27 Februari 2024 - 00:56:20 WIB
    Ruang Kelas di SMAN 3 Kota Bekasi Jadi Perhatian Anggota Dewan Yang Masih Minim
    Kamis, 24 September 2020 - 17:10:44 WIB
    Tokoh Masyarakat Kecamatan Sirombu Gelar Doa Bersama Untuk Bapaslon ELMAR
    Senin, 28 Juni 2021 - 14:22:35 WIB
    Anjing Penggunungan Menangis dan Memohon untuk Dibawa Pulang
    Selasa, 14 Juli 2020 - 11:23:06 WIB
    Apel Kesiagaan Bencana, Upaya Bersama Untuk Membangun Komitmen Cegah Terjadi Bencana
    Jumat, 31 Juli 2020 - 19:21:56 WIB
    Idul Adha 1441 H
    Plh. Bupati Bengkalis Melaksanakan Shalat Idul Adha di Masjid Istiqomah
    Jumat, 25 Februari 2022 - 13:33:27 WIB
    Presiden Dorong Percepatan Vaksin Penguat bagi Pekerja Industri di Tanah Air
    Jumat, 12 Maret 2021 - 14:32:37 WIB
    Isi Materi Di Acara (PMO) UKK, Ini Harapan Wakil Ketua DPRD Bengkalis
    Kamis, 02 Desember 2021 - 09:57:56 WIB
    Sempena HAN 2021, Nurul Islami Asal Kecamatan Kuok Terpilih Menjadi Duta Anak Kampar 2021
    Sabtu, 04 Juli 2020 - 11:45:35 WIB
    Ibu Hetty Andika Perkasa Gelar Bhakti Sosial Di Magelang
    Selasa, 01 Juni 2021 - 05:41:21 WIB
    BPIP Ajak Masyarakat Menyemarakkan Bulan Pancasila Dengan Protokol Kesehatan
    Senin, 13 Januari 2020 - 13:14:21 WIB
    Warga Tapteng Diduga di Culik, Kapolri Diminta Turun Tangan
    Selasa, 31 Desember 2019 - 18:26:07 WIB
    Dilema Gelandang Serang Liverpool Adam Lallana, Ini Kata Pelatihnya
    Senin, 29 Juni 2020 - 12:41:14 WIB
    Koalisi Tetap Kerja Dan Terus Bekerja
    Koalisi Kampar Maju : Dukung Penuh Program Catur Yang Pro Rakyat
    Rabu, 08 September 2021 - 16:28:45 WIB
    Disela Sela Komsos, Babinsa Koramil 04/Banjarmasin Utara Kodim 1007/Banjarmasin Sosialisasikan Protk
    Senin, 01 Maret 2021 - 22:59:29 WIB
    Pakar Hukum Indriyanto Seno Adji : Kerumunan Di Maumere Tidak Ada Peristiwa Pidana
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved