Rabu, 24 April 2024  
 
Wajib Tau! Manfaat Buah Kersen yang Luar Biasa

| Ekbis
Minggu, 06 Juni 2021 - 10:11:15 WIB

Buah kersen atau buah ceri.
TERKAIT:
   
 
Tiraskita.com - Kids, apa kamu tahu buah kersen atau buah ceri? Biasanya pohon kersen banyak ditemukan diberbagai daerah.

Nama buah ini pun berbeda-beda disetiap daerah, misalnya di daerah Banten dan Sunda disebuat dengan buah ceri, di Jawa disebut talok dan di Madura biasanya disebut baleci atau beleci.

Buah bernama latin Muntingia calabura ini sebenarnya melimpah di Indonesia, pohonnya sering kita temui diberbagai daerah.

Sayangnya buah ini kurang populer dan enggak banyak yang tahu akan manfaatnya.

Mungkin sebagian besar kesulitan untuk menemukan buah kersen di warung-warung buah.

Namun, buah ini dijual mahal dalam situs online shop, bahkan capai ratusan ribu per satu kilogramnya.

Ternyata yang membuat buah ini populer karena khasiatnya untuk tubuh. Apa saja, ya? Kita cari tahu, yuk!

Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan

Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

1. Mengatasi Asam Urat

Buah kersen atau talok.

Meski bentuknya kecil, buah kersen bantu obati asam urat.

Enggah hanya itu, buah ini juga terbukti bisa membantu mengurangi rasa sakit yang muncul akibat asam urat.

2. Melindungi Jantung

Jantung organ vital dalam tubuh yang harus dijaga kesehatannya.

Siapa sangka ekstrak daun kersen diketahui dapat melindungi miokardium, Kids.

Hal itu bakal berdampak pada penurunan yang signifikan dalam pembatasan kebocoran enzim dari miokardium.

3. Mengobati Kram Perut

Bunga daun kersen dapat dimanfaatkan sebagai obat alami, lo.

Bunga daun kersen dapat mengobati sakit kram perlu dan dimanfaatkan sebagai antiseptik.

Untuk mendapatkan khasiatnya, cukup rebus bunga kersen dan minum air rebusan tersebut.

4. Antioksidan

Buah kersen mengandung kadar antioksidan yang tinggi.

Antioksidan dapat dapat melidungi sel-sel dari kelusakan akibat radikal bebas penyebab kanker.

Enggak hanya itu, antioksidan juga dapat menguatkan imun tubuh.

5. Antibakteri

Berdasarkan sejumlah penelitian, buah kersen memiliki sifat antibakteri.

Bukan sekadar antibakteri, tapi antibakteri ada buah satu ini setara dengan antibiotik standar yang biasa digunakan dalam dunia medis, lo.

Para peneliti menemukan senyawa antibakteri yang kuat dalam buah kersen.

6. Antiinflamasi

Air rebusan daun kersen diketahui memiliki sifat antiinflamasi atau antiperadangan.

Selain itu, air rebusan daun kersen juga diketahui bisa membantu menurunkan demam.

7. Antiseptik

Rebusan air daun kersen mempunyai khasiat untuk membunuh mikroba atau bisa digunakan sebagai antiseptik.

Antiseptik adalah adalah zat untuk membasmi atau menghambat pertumbuhan kuman seperti virus, bakteri, atau jamur

Khasiat tersebut berasal dari senyawa yang terkandung dalam daun kersen seperti tanin, flavonoid, dan saponin.

8. Antitumor

Daun kersen memiliki efek antitumor. Sebab, kandungan flavonoid dalam daun kersen diketahui bisa menghambat pertumbuhan sel kanker.

9. Antikanker

Studi mengungkap adanya sifat antikanker pada pohon kersen semenjak ditemukannya flavonoid sitotoksik baru pada akar kersen.

Wah, rupanya enggak hanya buah, bunga, dan daun kersen saja yang berkhasiat.

Bagian akar pohon kersen ternyata juga bisa berkhasiat sebagai antikanker.

Enggak heran buah kersen banyak dicari dan dijual mahal, ya.


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  • Sekretariat DPRD Jabar Gelar Halalbihalal "Mari Perkuat Silaturahmi & Sucikan Hati"
  • Dandim 0620/Kab Cirebon Bersama Forkopimda Lainnya Tinjau Pospam Ops Ketupat Lodaya 2024
  • Jaga Kesehatan Personel, Kasatgas Banops Ketupat LK 2024 Polres Rohil Gelar Cek Tensi & Beri Vitamin
  •  
     
     
    Jumat, 14 Januari 2022 - 13:25:58 WIB
    Prajurit TNI Diduga Terlibat Proyek Satelit Kemhan
    Kamis, 25 November 2021 - 08:24:43 WIB
    Bertemu Menlu Prancis, Presiden Dorong Percepatan Indonesia-EU CEPA
    Minggu, 19 April 2020 - 10:13:45 WIB
    “Stop Menggunakan Pasal 111, 112, 113 & 114 Untuk Menahan dan Memenjarakan Penyalahguna.â€
    Sabtu, 29 Agustus 2020 - 13:00:56 WIB
    Melalui Webinar ,Tema Menyukuri Nikmat Kemerdekaan
    FPK Riau Sukses Bangkitkan Semangat FPK Se Nusantara
    Kamis, 27 Agustus 2020 - 21:34:57 WIB
    Seluruh Pejabat Terharu, Sang Murid Lantik Gurunya Jadi Kepala Sekolah
    Senin, 25 November 2019 - 22:04:35 WIB
    IPDN Dalam Pusaran Kemerosotan Manajemen
    Kamis, 25 Agustus 2022 - 09:10:51 WIB
    Satu Bulan DPO, Pengedar Sabu 3.70 Gram Berhasil di Ringkus Unit Reskrim Polsek Pujud di Rumahnya
    Rabu, 17 Maret 2021 - 10:04:36 WIB
    Bantu Masyarakat Pencari Kerja, Disnaker Gelar Sosialisasi Aplikasi Silima
    Selasa, 02 November 2021 - 09:06:38 WIB
    Investor Inggris Siap Tanamkan USD9,29 Miliar ke Indonesia
    Minggu, 20 September 2020 - 15:34:27 WIB
    Rumah 'Mas Gondrong' di Kiyap Jaya Hanyut Tersapu Banjir Bandang
    Rabu, 21 September 2022 - 13:01:17 WIB
    Tiba-tiba Bahlil Curhat Minta Tolong, Ada Apa?
    Senin, 18 Maret 2024 - 14:10:12 WIB
    SKI Air Riau Andalkan Nomor Beregu Raih Emas di PON Aceh-Sumut 2024 Mendatang
    Kamis, 25 Agustus 2022 - 20:02:46 WIB
    Pemkot Cimahi Raih Penghargaan PUBLIC SERVICE OF THE YEAR Tahun 2022 Dari MARKPLUS INC
    Sabtu, 24 Oktober 2020 - 07:01:27 WIB
    Temui KPEN, Ridwan Kamil: Beberapa Indikator Ekonomi Membaik
    Selasa, 28 Desember 2021 - 14:34:44 WIB
    Menkumham Yasonna H. Laoly Mewisuda 506 Taruna Poltekip dan Poltekim
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved