Sabtu, 27 April 2024  
 
Apartemen Ayam, Solusi Peternak Milenial

Aji | TNI
Kamis, 26 Januari 2023 - 20:25:22 WIB

Ok11
TERKAIT:
   
 
Kab. Bandung, - Upaya meningkatkan perekonomian masyarakat melalui ketahanan pangan menjadi salah satu concern Kodam III/Siliwangi. Hal tersebut penting dilakukan untuk turut serta membantu pemerintah daerah dalam menekan laju inflasi di Jabar dan Banten. Salah satu peran yang diambil dalam menjamin stabilitas pangan adalah dengan inovasi sistem peternakan yang modern,  Apartemen Ayam.

Apartemen ayam merupakan istilah terhadap terobosan yang diambil oleh Kodam III/Siliwangi bagi para peternak ayam pedaging dalam mengembangkan usahanya yg lebih modern, ekonomis dan ramah lingkungan. 

Layaknya sebuah apartemen, inovasi model kandang ayam tersebut tidak memerlukan lahan yang luas. Cukup dengan lahan 75 meter persegi, peternak dapat memiliki Apartemen Ayam 5 lantai dengan kapasitas 5000 ekor ayam pedaging. Apartemen Ayam tersebut mengadopsi sistem kandang ayam Close House yang membuat kandang menjadi lebih bersih dan higienis.

Seperti yang disampaikan Dony, salah satu pengelola Apartemen Ayam kepada awak media saat ditemui di lokasi peternakan ayam, Desa Cijapati, Kabupaten Bandung, Kamis (26/01/2023).

Konsep peternakan ayam tersebut dapat menjamin keamanan ternak secara biologis dan ramah lingkungan. Hal tersebut terjadi karena sirkulasi udara dan struktur kandang dibuat dengan teknologi yang benar sehingga tata kelola peternakan dan budgeting lebih efisien. Kandang ayam berkonsep modern tersebut, juga bertujuan untuk memberdayakan warga masyarakat terutama warga milenial sekitar dengan mengikutsertakan mereka sebagai pegawai, juga merupakan wahana mengedukasi masyarakat agar memiliki wawasan berwirausaha. Hal ini sebagai implementasi dari program Pangdam III/Siliwangi untuk membantu meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Apartemen Ayam memiliki kelebihan pada sistem pembuangan kotoran yang langsung diolah menjadi pupuk sehingga polusinya dapat diminimalisir dan tidak mengganggu masyarakat sekitar. Di samping itu, pertumbuhan ayam juga lebih cepat dan sehat karena pengendalian dan pengawasan penyakit lebih mudah,” tuturnya.

Dony menambahkan, bahwa pengembangan inovasi Apartemen Ayam yang dikelolanya mendapat perhatian yang intens dan support dari Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo. 

“Kemarin Bapak Pangdam beserta para Asisten dan Kabalak Kodam III/Siliwangi meninjau sekaligus memantau perkembangan Apartemen Ayam, kehadiran Bapak Pangdam dan rombongan sangat berarti bagi kami dalam pengembangan peternakan ayam ini,” imbuhnya.
 
Inovasi teknologi Apartemen Ayam ini terus dikembangkan oleh Kodam III/Siliwangi agar bisa memberikan solusi bagi para peternak ayam pedaging di masa depan.

Sumber
Pendam III/Siliwangi


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Selasa, 11 Januari 2022 - 09:54:04 WIB
    Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Hadapi Vonis Kasus Narkoba
    Senin, 18 Juli 2022 - 12:38:41 WIB
    Survei Capres 2024 Poligov: Ganjar Tertinggi, Disusul Prabowo dan Ridwan Kamil
    Minggu, 07 Maret 2021 - 22:35:26 WIB
    100 Hari Pertama Kerja,
    Bupati-Wakil Bupati Sergai Fokus Tingkatkan Pelayanan Publik
    Jumat, 28 Januari 2022 - 11:15:11 WIB
    Babinsa Koramil Waled laksanakan Karya Bakti
    Selasa, 06 September 2022 - 10:48:55 WIB
    Suara Ketua GSBI: Kenaikan Harga BBM Adalah Kebijakan Sesat Rezim Jokowi!
    Rabu, 11 Januari 2023 - 18:04:48 WIB
    Gubri Syamsuar Akan Resmikan Samsat Drive Thru di Pelalawan dan Inhil
    Jumat, 18 Februari 2022 - 12:59:39 WIB
    Alexander Marwata: Kalau Istri Saya Bisa Buat Lagu, Saya Usulkan Buat Hymne KPK
    Minggu, 16 Januari 2022 - 20:50:13 WIB
    Danlanud S Sukani Buka Pelatihan Pembentukan Karakter (Character Building)
    Selasa, 22 September 2020 - 18:48:10 WIB
    Sadis, Ini Kasus Mutilasi di Indonesia, Temuan 180 Potongan Tubuh Manusia Tahun 1981 Masih Misteri
    Rabu, 17 Juni 2020 - 10:00:05 WIB
    PERKARA KORUPSI DLH
    Dugaan Telah Terjadi Suap, Ini Penjelasan Kajari Manado
    Jumat, 03 Juli 2020 - 11:55:00 WIB
    KARHUTLA
    Titik Api Ditangani Lebih Cepat, GP Ansor Apresiasi Kapolda Riau
    Jumat, 10 Juli 2020 - 13:32:19 WIB
    Bersama Wagubri dan Kapolda, Bupati Kampar Lounching Kampung Tangguh Nusantara
    Selasa, 26 April 2022 - 22:40:05 WIB
    Mewakili Danlanal Cirebon, Palaksa Berikan Materi Wasbang
    Minggu, 07 Februari 2021 - 18:42:24 WIB
    Curi Kabel Listrik Milik PT. Waskita Karya, 4 Pelaku Ditangkap Polsek Siak Hulu
    Senin, 21 Februari 2022 - 19:13:33 WIB
    MTQ ke-47 dan FSQ ke-32 Tapanuli Tengah Resmi Dibuka Bupati, 20 Sepeda Motor Disiapkan Untuk Hadiah
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved