Bandung, tiraskita.com,- Personel Polresta Cirebon berhasil meraih medali emas dalam Kejuaraan Karate Kapolda Cup di GOR Padjadjaran Bandung, Minggu

">
Sabtu, 27 Juli 2024  
 
Personel Polresta Cirebon Raih Medali Emas Kejuaraan Karate Kapolda Cup

Oke | POLRI
Senin, 10 Juni 2024 - 13:32:59 WIB

Atlit
TERKAIT:
   
 
Bandung, tiraskita.com,- Personel Polresta Cirebon berhasil meraih medali emas dalam Kejuaraan Karate Kapolda Cup di GOR Padjadjaran Bandung, Minggu (9/6/2024). Dalam event tersebut Polresta Cirebon mengirimkan lima atlet yang terdiri dari tiga personel Sat Samapta Polresta Cirebon dan dua karateka asal Kabupaten Cirebon.

Ketua Kontingen Polresta Cirebon sekaligus Wakasat Narkoba Polresta Cirebon, AKP H. Moch. Riffianto, S.H, M.H, mengatakan tiga personel Polresta Cirebon yang turun di sejumlah nomor pertandingan berhasil membawa pulang dua medali emas, satu medali perak, dan satu medali perunggu.

"Diantaranya Bripda BUDI KITRINA meraih medali emas kategori kata perorangan dan medali perak kategori kumite perorangan. Bripda M YAHYA GHiFARI juga berhasil meraih memperoleh medali emas kategori kumite perorangan," ujar AKP H. Moch. Riffianto, S.H, M.H.

Ia mengatakan, Bripda M WILDAN CAHYA RAMADAN yang turun di nomor kumite perorangan juga berhasil membawa pulang medali perunggu. Pihaknya bersyukur perwakilan Polresta Cirebon meraih prestasi membanggakan dalam kejuaraan karate Kapolda Cup tersebut. 

Sementara Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, menyampaikan Apresiasi dan penghormatan kepada seluruh atlet Polresta Cirebon yang telah meraih medali emas, perak dan perunggu. Prestasi ini tentunya menjadi contoh bagi seluruh personel kepolisian untuk memberikan yang terbaik dalam menjalankan tugasnya, baik dalam kedinasan maupun bidang-bidang lainnya di luar kedinasan.

"Tentunya kita terus mendorong agar rekan-rekan, khususnya yang ikut di dalam bidang olahraga atau bidang lainnya untuk terus berlatih. Dan kita institusi akan memberikan ruang untuk itu. Sehingga mereka bisa betul-betul fokus dan termotivasi," jelas Kombes Pol. Sumarni, S.I.K. S.H., M.H.

Dengan diberikannya kesempatan atau pun ruang, Kapolresta Cirebon berharap seluruh personel kepolisian  dapat selalu bisa mengharumkan serta membanggakan bagi Institusi di event daerah,  maupun nasional.

Dia juga akan mendorong dan memberikan kesempatan anggotanya dalam berprestasi di bidang kedinasan, khususnya dengan memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat.

"Teruslah berbuat yang terbaik, teruslah berprestasi. Dan kami institusi akan support dan mendorong agar mereka betul-betul bisa melakukan yang terbaik untuk bangsa, masyarakat, dan institusi kepolisian," ujar Kapolresta Cirebon. Ist


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Nafas Gotong Royong, di Program TMMD 121 Kodim 0620/Kab Cirebon
  • Menuju Perkembangan Positif, Komisi III Apresiasi Pencapaian BJB KCP Baros, Cimahi
  • Layanan Asrama Haji Di Indramayu, DPRD JABAR JABAR Mengapresiasi
  • Kel Lewiegajah Luncurkan Sistim Pelaporan Online Untuk Masyarakat
  • Pelajar diberi Materi PBB oleh Satgas TMMD ke 121 Kodim 0620/Kab Cirebon
  • Hari ke 2 Kegiatan TMMD ke 121 Kodim 0620/Kab Cirebon
  • Safari Bintal di Makorem 063/SGJ Cirebon
  • Hari ini TMMD ke 121 Kodim 0620/Kab Cirebon, Resmi dibuka
  • Komisi lll DPRD JABAR Minta MPP Kab Bogor Optimalkan Pelayanan Terhadap Masyarakat
  •  
     
     
    Senin, 15 November 2021 - 08:38:58 WIB
    Presiden Tanam Pohon Bersama Masyarakat NTB
    Kamis, 03 September 2020 - 12:54:10 WIB
    Suami Asal Iran Kaget, Di ikhlaskan, Ternyata Ini Sebabnya
    Selasa, 27 Juni 2023 - 12:18:49 WIB
    Ikut Kejurda Sepatu Roda Riau 2023, Atlet Meranti Raih 8 Medali
    Selasa, 08 November 2022 - 14:47:30 WIB
    Kanwil Kemenkumham Riau Gelar Diseminasi Layanan Legalisasi Apostille
    Kamis, 14 Mei 2020 - 23:03:17 WIB
    TMMD Imbangan Kodim 0615 Kuningan, Berakhir
    TMMD Imbangan Kodim 0615 Kuningan, Berakhir
    Rabu, 03 Maret 2021 - 19:44:12 WIB
    Kapolda Riau dan Istri Ikut Padamkan Karhutla Di Wilayah Rupat Bengkalis
    Mantap Aksi Nyonya Kapolda Ditengah Kebakaran
    Kamis, 28 April 2022 - 13:00:01 WIB
    Pansus II Menggelar Rapat LKPJ Gubernur Tahun Anggaran 2021
    Minggu, 03 Mei 2020 - 07:15:34 WIB
    Hujan Deras Melanda
    10 Makam di TPU Cikutra Bandung Longsor, Beberapa Jenazah Hanyut
    Kamis, 10 September 2020 - 11:33:25 WIB
    MOI Gesa Persyaratan Konstituen Dewan Pers
    Selasa, 06 Juli 2021 - 13:43:27 WIB
    Wakil Bupati Tapanuli Tengah Sambut Kunjungan Wadir II Sekolah Pasca Sarjana USU
    Jumat, 15 Januari 2021 - 13:27:31 WIB
    Dekat Dengan Ulama,
    Ketua MUI Kabupaten Tangerang Dukung Listyo Sigit Jadi Kapolri
    Kamis, 04 Juni 2020 - 15:35:32 WIB
    MENDORONG SELURUH DESA UNTUK MAJU
    Setelah Jalan dan Listrik, Bupati Kampar Perjuangkan Pembangunan Telekomunikasi
    Senin, 08 Maret 2021 - 08:04:40 WIB
    Aturan Baru Bagi Calon Penumpang Bandara Internasional Soekarno Hatta
    Kamis, 24 Desember 2020 - 16:16:58 WIB
    Wagub Jabar Apresiasi Kompetisi Animasi Pendek SINCE WE: Meet Shizuoka
    Rabu, 08 Juli 2020 - 19:29:28 WIB
    Tim Wasrik Current Audit Itjenad Tahun 2020 melaksanakan kegiatan di Kodam IV/Diponegoro
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved