Kamis, 25 April 2024  
 
Menkumham Minta Bawahan Tak Ada yang Halangi Tugas Inspektorat

RL | KEMENKUMHAM
Jumat, 07 Januari 2022 - 14:48:36 WIB

Menkumham Yasonna H Laoly mengapresiasi kinerja Inspektorat Jenderal Kemenkumham selama 2021.
TERKAIT:
   
 
JAKARTA, TIRASKITA.COM - Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly mengapresiasi Inspektorat Jenderal Kemenkumham yang responsif, inovatif, dan aplikatif dalam merespons arahan serta instruksi Menkumham saat pelantikan Inspektur Jenderal 10 Maret 2021. “Saya mengapresiasi dan memberikan penghargaan atas apa yang telah dilakukan oleh Inspektur Jenderal dan jajaran untuk menjawab tantangan dan pekerjaan rumah yang saya berikan,” ujar Yasonna saat membuka Rapat Koordinasi Pengawasan Inspektorat Jenderal Tahun 2021, Rabu (3/11/2021).

Dalam kesempatan tersebut, Yasonna menekankan peranan penting Inspektorat Jenderal dalam mengawal kinerja Kementerian Hukum dan HAM. Untuk itu, Yasonna mendorong Itjen mengoptimalkan fungsi quality assurance, consulting, dan menjadi strategic partner dalam mengawal kinerja. Hal ini bertujuan meningkatkan akuntabilitas keuangan negara, memperbaiki tata kelola pemerintahan, dan pengendalian atas risiko.

Yasonna mengingatkan seluruh pimpinan satuan kerja untuk melaksanakan pembinaan dan pengawasan melekat kepada jajarannya sehingga dapat menekan tingkat pelanggaran. Kemenkumham, kata dia, telah menandatangani piagam audit sehingga wajib bagi kepala satuan kerja mendukung pelaksanaan pengawasan oleh Inspektorat Jenderal.

“Saya tidak ingin mendengar lagi ada Kepala Satuan Kerja yang tidak memberikan akses dan menghalang-halangi proses pengawasan yang sedang dilakukan oleh jajaran Inspektorat Jenderal,” kata Yasonna.

Yasonna mengapresiasi inovasi dan prestasi Itjen pada tahun 2021, yaitu mempertahankan Sertifikasi Internasional ISO 37001:2016 tentang Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP). Itjen juga telah menyelenggarakan program Gerakan Lima Hari Belajar (GEMAR BELAJAR) untuk meningkatkan kompetensi APIP sekaligus megimplementasikan Corporate University Kemenkumham. Dia berharap keberhasilan ini dapat ditiru unit kerja lain.

 Pada kesempatan yang sama sebelumnya, Inspektur Jenderal Razilu melaporkan capaian pelaksanaan Panca Program Unggulan Itjen Tahun 2021 dan hal-hal lain telah dikerjakan dalam rangka menindaklanjuti secara responsif, inovatif, dan aplikatif instruksi serta arahan Bapak Menteri Hukum dan HAM pada saat pelantikan Irjen tanggal 10 Maret 2021.

Razilu menyampaikan Rakor Pengawasan yang dirangkai dengan peringatan pertama Hari Ulang Tahun ke-55 Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM ini merupakan sebuah bentuk rasa syukur, kebanggaan, dan penghargaan kepada sejarah. “Harapan tinggi terselenggaranya kegiatan ini adalah tercapainya Keagungan Kemenkumham yang ditandai dengan Kinerja Tinggi Bermartabat yang Zero Pengaduan, Zero Penyimpangan, dan Zero Penyelewengan pada waktunya,” katanya.








comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  •  
     
     
    Sabtu, 31 Juli 2021 - 10:45:00 WIB
    Gubernur Riau Serahkan Bantuan 10 Unit Mesin Kapal Untuk Nelayan Rohil
    Senin, 11 Oktober 2021 - 14:52:00 WIB
    Wali Kota Tinjau Vaksinasi Massal di Lapangan Tenis DPRD Riau
    Kamis, 07 Januari 2021 - 16:23:30 WIB
    1.082 Orang di Meranti Akan Disuntik Vaksin Covid-19
    Senin, 02 Maret 2020 - 12:10:11 WIB
    Tersangka Karhutla Riau Bertambah, Menjadi 21 Orang
    Senin, 08 Maret 2021 - 17:56:04 WIB
    Polri Beberkan 4 Alat Bukti Dasar Penetapan Tersangka Habib Rizieq
    Minggu, 11 Juli 2021 - 10:44:08 WIB
    Rangkul Stakeholder, Polres Dan Pemkab Sergai Gelar Apel Vaksinator Tambahan
    Rabu, 17 Februari 2021 - 09:59:59 WIB
    Ridwan Kamil Dorong Pemerintah Pusat Susun Perpres Kawasan Rebana Metropolitan
    Selasa, 31 Mei 2022 - 09:21:32 WIB
    URGENSI KEPALA SEKOLAH DALAM MENGHADAPI PENDIDIKAN KARAKTER DIMASA NEW NORMAL
    Minggu, 14 November 2021 - 16:09:44 WIB
    SIARAN PERS : DPP.GPSH DESAK KAPOLRI TINDAK OKNUM POLRI PENTEROR KORBAN MAFIA TANAH
    Kamis, 18 Januari 2024 - 17:19:33 WIB
    Aspirasi KSPSI Akan Di Tindak Lanjut Oleh Komisi V DPRD Jawa Barat
    Rabu, 27 Januari 2021 - 11:57:32 WIB
    Dilantik Presiden, Listyo Sigit Prabowo Resmi Jabat Kapolri
    Senin, 17 April 2023 - 14:27:06 WIB
    Danwingdik 300/Teknik Pimpin Upacara Bendera 17-an
    Selasa, 20 Desember 2022 - 19:51:04 WIB
    Tentang Pencapaian Kinerja Kajari Rohil Tahun 2022, Kajari Rohil Gelar Konferensi Pers Refleksi Akhi
    Kamis, 28 Oktober 2021 - 11:51:22 WIB
    Cukup Masukan Nomor WA, Sudah Bisa Sadap WhatsApp Pasangan Kamu Gratis
    Selasa, 23 Maret 2021 - 16:01:06 WIB
    Peresmian Pembukaan Perkuliahan Tatap Muka Oleh Walikota Dumai
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved