Rabu, 01 Mei 2024  
 
Menkumham Yasona Laoly Menangkan Kejuaraan Menembak Danpaspampres Cup 2022

Kah | KEMENKUMHAM
Senin, 14 Maret 2022 - 16:06:31 WIB

kumhamok
TERKAIT:
   
 
JAKARTA – Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Republik Indonesia (RI) Yasona Laoly memenangkan Kejuaraan Menembak Danpaspampres Cup 2022. Yasonna meraih prestasi itu berpasangan dengan Direktur Jenderal Pemasyarakatan Reynhard Silitonga mengalahkan duet Danpas Gegana Brigjen Pol Reza Arief Dewanto bersama Dansesko AU Marsma TNI Widyargo.

Dalam pertandingan itu, duet Yasonna-Reynhard memenangkan pertandingan setelah menyelesaikan seluruh plat dalam waktu 29,12 detik.

Kejuaraan ini menggembirakan. Karena menembak buat saya adalah untuk melatihfokus dan kesabaran. Ketika hasil pertandingan menyatakan saya jadi juara, tentunya ada kebanggaan tersendiri,” ucap Yasonna, di Kejuaraan Menembak Danpaspampres Cup Tahun 2022, di Lapangan Tembak Perbakin, Senayan, Jakarta, Ahad (13/3/2022).

Dalam kejuaraan itu, duet Yasonna-Reynhard merupakan juara kategori eksekutif setelah mengalahkan duet Ketua MPR RI Bambang Soesatyo dan Titiek Soeharto dengan menyelesaikan 15 plat kecil + 1 plat terakhir. Sedangkan Reza Arief Dewanto dengan Widyargo merupakan juara kategori pimpinan tinggi TNI-Polri.

“Saya mempersiapkan fisik dan kemampuan menembak sebelum mengikuti kejuaraan ini. Saya ingin memberikan kemampuan terbaik dan mungkin ini jadi salah satu capaiannya,” ungkap Ketua Bidang Hukum, HAM, dan Perundang-undangan DPP PDI Perjuangan tersebut.

Kejuaraan Menembak Danpaspampres Cup 2022 juga dihadiri oleh KASAU, Kepala BAIS, beserta Perwira Tinggi di lingkungan TNI/Polri. Kejuaraan ini terdiri dari dua kategori, Kategori Pati TNI/Polri dan Kategori Eksekutif.

Di akhir acara, Yasonna didampingi Wakil Komandan Paspampres Marsma TNI Wahyu Hidayat menyerahkan trophy juara 1, 2, dan 3 Kategori Pati TNI/Polri. Setelah itu Wakil Komandan Paspampres menyerahkan trophy juara Kategori Eksekutif kepada Yasonna-Reynhard (sebagai juara 1), dan kepada perwakilan penerima Ketua MPR RI serta Titiek Soeharto (sebagai juara 2).

Sebelum mengikuti kejuaraan ini, Yasonna rutin berlatih akurasi tembakan dan kecepatan teknik menembak. Dalam beberapa event latihan, Yasonna-Reynhard mampu menyelesaikan 15 plat kecil + 1 plat besar dalam waktu 19 detik (avg 19-23 detik).

Sehari sebelum pelaksanaan Kejuaraan Danpaspampres Cup Tahun 2022, Yasonna menyempatkan waktu untuk menjaga kondisi prima dan menstabilkan kebugaran dengan bersepeda di daerah Sentul dengan jarak tempuh 22 Km, (waktu tempuh 49 menit) dengan kontur wilayah tanjakan dan turunan. ( Rls/ Ricky)



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Paket Proyek PUPR Prov Riau TA 2023 Terindikasi Tidak Sesuai RAB dan Bestek
  • Ahmad Yuzar Resmi Dilantik Jadi Pj Sekda Kabupaten Kampar
  • Kajati Riau Dianugerahkan Gelar Adat, Pj Gubri Sampaikan Ucapan Selamat
  • Mandiri Swalayan Pangkalan Kerinci Memiliki Tempat Perjudian Berkedok Gelper, Dibiarkan?
  • Persiapan Atlet Menuju PON Aceh-Sumut, KONI Riau Terapkan Inovasi Sport Science dan Sport Medicine
  • Kabupaten Bengkalis Peringkat II Dan Ditunjuk Sebagai Tuan Rumah MTQ Ke-43 Tahun 2025
  • Kepala Sekolah SMK 1 Siduaori di Tahan Oleh Polres Nias Selatan
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  •  
     
     
    Rabu, 19 April 2023 - 19:56:08 WIB
    Polsek Sekupang & Koramil Batam Barat 02 Bagi Sembako untuk Warga
    Senin, 11 Januari 2021 - 19:12:16 WIB
    Kapolres Kampar Pimpin Upacara Pemberian Penghargaan kepada Personel Berprestasi
    Jumat, 27 Desember 2019 - 12:38:17 WIB
    Jalan Riau- Sumbar Macet, Waspada Longsor
    Kamis, 02 Juli 2020 - 13:01:59 WIB
    HUT Ke-74 Bhayangkara, Kapolda Sumatera Utara: Berikan Layanan Terbaik kepada Masyarakat
    Sabtu, 06 Februari 2021 - 17:04:29 WIB
    Unit Reskrim Polsek Perhentian Raja Tangkap Pengedar Shabu di Desa Lubuk Sakat
    Jumat, 03 Maret 2023 - 01:25:23 WIB
    Otong Zaenudin SE, Pengusaha Muda Yang Selalu Bersahaja
    Sabtu, 22 Agustus 2020 - 11:52:18 WIB
    Setelah Mencuri Sepeda Motor, Pelaku Diamankan Polisi
    Kamis, 03 Maret 2022 - 12:11:28 WIB
    Pemkab Tapteng Hadiri Gernas BBI UMKM Level Up Yang Digelar BI Sibolga
    Minggu, 20 Desember 2020 - 18:46:09 WIB
    Uu Ruzhanul Tinjau Pelaksanaan Pilkades di Kabupaten Bogor
    Senin, 13 April 2020 - 09:05:04 WIB
    Balita Positif Covid-19 Sudah Sembuh
    Kabar Baik, 1 Orang Positif Covid-19 di Purwakarta Dinyatakan Sembuh
    Selasa, 12 Oktober 2021 - 09:03:05 WIB
    Korban Penganiayaan Preman Jadi Tersangka, LG : Harus Ada Keadilan!
    Minggu, 23 Februari 2020 - 14:45:21 WIB
    Kementerian Perhubungan
    Pendaftaran Taruna Dibuka 1 April, Kemenhub Butuh 2.676 Pegawai Jebolan STTD
    Sabtu, 23 September 2023 - 16:28:20 WIB
    Perencanaan Informasi Tahapan Anggaran, BPKAD Pemkot Cimahi Rancang SI DASI TAMPAN
    Senin, 08 Januari 2024 - 15:06:09 WIB
    Perolehan Bulan Dana PMI Kota Cimahi Tahun 2023 Melampaui Target
    Senin, 30 Januari 2023 - 14:02:28 WIB
    Dewan Pengurus Pusat GERAKAN PENGAWAL SUPREMASI HUKUM
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved