Wakil Gubernur Riau H.Edy Natar Nasution, S.Ip, menghadiri langsung panen raya padi bebas rasidu di Desa Teluk Bakau, Kecamatan Kuala Kampar Kabupaten Pelalawan. Rabu (03/02/2021). ">
Jum'at, 26 April 2024  
 
H.Edy Natar Nasution,S.Ip Hadiri Panen Raya di Kabupaten Pelalawan

Rahmad | Riau
Kamis, 04 Februari 2021 - 13:38:01 WIB


TERKAIT:
   
 
PELALAWAN | TIRASKITA- Wakil Gubernur Riau H.Edy Natar Nasution, S.Ip, menghadiri langsung panen raya padi bebas rasidu di Desa Teluk Bakau, Kecamatan Kuala Kampar Kabupaten Pelalawan. Rabu (03/02/2021).

Tampak mendampingi Wagubri yakni Bupati Pelalawan H.M.Harris, Wakapolda Riau Brigjen Pol Tabana Bangun, Kasrem 031/WB Kolonel Inf Junaedi M. S.sos. M.si, Dandim 0313/Kpr Letkol Inf Leo Oktavianus M. Sinaga. S.sos. M.l.Pol, Kapolres Pelalawan AKBP Indra Wijatmiko. S.I.K, Kejari Pelalawan Nophy T.

Suoth, SH.MH, Ketua DPRD Pelalawan Baharudin, SH, Unsur Pimpinan Kecamatan Kuala Kampar, Kepala Desa se Kecamatan Kuala Lampar Kelompok Tani Desa se Kecamatan Kuala Kampar. Ketua dan Anggota Lembaga Adat Melayu Pesisir. (LAMP)dan Para tamu Undangan.

Dalam sambutannya, Bupati Pelalawan H.M.Harris menyebut Kecamatan Kuala Kampar mempunyai luas lahan pencanangan pertanian sekitar 9.200 Ha dan yang baru tertanam sekitar 7.200 Ha. Penanaman padi sistim bebas rasidu ini, kata Bupati Harris, baru sekitar 450 ribu Ha. sedangkan bibit IP 200 sekitar 3200 Ha Selanjutnya lahan bebas residu di Desa Teluk Bakau berjumlah 450 Ha.

“Saya sangat berharap kepada Bapak Wakil Gubernur yang berkesempatan hadir agar lebih memperhatikan Kabupaten Pelalawan yang selama ini masih diperlukan peningkatan dan perkembangan dalam menuju Pelalawan sejahtera disegala bidang," pinta Harris.

Diakhir sambutannya, Bupati pelalawan dua periode ini, berharap Kepada masyarakat Kec. Kuala Kampar untuk memanfaatkan lahan yang begitu luas daerah itu sebagai lahan yang mencukupi kebutuhan pangan sehingga dapat mewujudkan pelalawan makmur yang merupakan salah satu terwujudnya program Pelalawan Emas.

Sementara itu, Wagubri H.Edy Natar mengatakan, "untuk peningkatan kesejahteraan petani, melalui mutu, nilai tambah dalam pengembangan lahan pertanian yang ada di Kuala Kampar terutama Desa Teluk Bakau, apalagi tanaman padi yang kita panen saat ini merupakan padi bebas residu, tentu saja perlu peningkatan dalam kerjasama pemerintah dan para petani dan kalau lah ini terus dikembangkan, Saya sangat yakin pertanian padi kita semakin bertambah maju," jelas Wagubri.

Dalam rangkaian acara tersebut, Wagubri juga berdialog bersama kelompok tani, dimana di awali oleh Hamdani Ketua Kelompok Tani sekaligus Kepala Desa Teluk Bakau yang mengharapkan kepada Bapak Wakil Gubernur agar menurunkan bantuan berupa alat pertanian jenis Kobelco.

"Kami dari Kelompok Tani meminta bapak Wakil Gubernur Riau membantu masyarakat dengan alat pertanian untuk kegunaan pembuatan turap pantai seperti daerah lahan yang di panen saat ini sudah tidak jauh dari pantai. Turap yang ada saat ini dari pantai sekitar 20 meter, jika tidak teratasi dari sekarang lahan ini akan amblas dimasuki air asin," jelas Hamdani kepada Wagubri.

Lebih lanjut Hamdani mengutarakan keinginannya agar mendapatkan bantuan 4 Unit Traktor roda 4 sebagai alat pengolahan lahan pertanian daerah ini, Pembangunan Infrastruktur jalan Lingkar Pulau Mendul yang masih belum terselesaikan, dan ini benar benar sebagai pendukung majunya perekonomian Masyarakat petani kususnya di wilayah Kecamatan Kuala Kampar.***

Sumber : ungkapriau.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Sabtu, 12 Juni 2021 - 15:24:02 WIB
    Live Di I News Tv, Bupati Kampar Beberkan Fakta di Balik Viralnya 3 Anak SD Nyebrang Sungai
    Sabtu, 02 Oktober 2021 - 12:22:44 WIB
    Hari Dharma Karyadhika, Momentum Kemenkumham Tingkatkan Pelayanan Publik
    Jumat, 31 Maret 2023 - 13:16:33 WIB
    Siapkan Generasi Qurani, Gubri ajak Masyarakat Makmurkan Masjid
    Sabtu, 09 Oktober 2021 - 10:40:55 WIB
    Warga Berharap : Berbagi Makan Siang Gratis Oleh Satreskrim Polres Kampar Terus Berlanjut
    Selasa, 05 Mei 2020 - 17:16:34 WIB
    LAWAN COVID-19
    Ditengah Pandemi Covid-19, Pasutri Di Serdang Bedagai Berharap Dapat Bantuan Dari Pemerintah
    Minggu, 29 Maret 2020 - 16:48:13 WIB
    Upaya Cegah Covid-19
    Solehudin : Tegaskan, Setiap Orang Harus Diperiksa di Pintu Keluar-Masuk Daerah
    Kamis, 14 Oktober 2021 - 10:30:13 WIB
    DPP GPSH Desak Menteri ART/BPN Copot Kakan Pertanahan Jaktim
    Senin, 03 Agustus 2020 - 15:16:47 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Kodim Nias Hadiri Undangan Rapat Pembentukan Panitia, Rangka HUT RI
    Selasa, 06 September 2022 - 10:48:55 WIB
    Suara Ketua GSBI: Kenaikan Harga BBM Adalah Kebijakan Sesat Rezim Jokowi!
    Rabu, 15 Juli 2020 - 21:17:44 WIB
    Komandan Kodim 0808/Biltar Sambut Kunker Komandan Korem 081/DSJ
    Kamis, 29 Oktober 2020 - 09:37:57 WIB
    Komisi III DPRD Cimahi Lakukan Sidak ke TKP Meninggalnya Alysia Nur Azahra
    Kamis, 12 Maret 2020 - 16:36:32 WIB
    Kader-Kader Akan Menjadi Dukungan Partai PDIP
    Mau SK Dukungan, Pendaftar Pilkada di PDIP Harus Punya Pasangan dan Partai Koalisi
    Jumat, 12 Maret 2021 - 00:44:57 WIB
    Tak Jalankan Perintah OJK
    Bareskrim Usut Dugaan Pidana Perbankan PT Bosowa
    Kamis, 04 Maret 2021 - 17:16:11 WIB
    Misteri Robohnya Turap Danau Tajwid
    Rabu, 02 Desember 2020 - 23:22:33 WIB
    Rangka Mendukung Kegiatan Wilayah, Babinsa Koramil 07/Alasa Lakukan Monitor di Kecamatan Tugala Oyo
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved