Peristiwa tragis terjadi di Kelurahan Pasir Sialang Kecamatan Bangkinang Kabupaten Kampar, 2 orang bocah laki-laki ditemukan tewas tenggelam dalam kolam bekas galian C yang sudah tidak dipakai lagi atau ditinggalkan, pada S">
Kamis, 25 April 2024  
 
Dua Anak Tewas di Bekas Galian C, Siapa Yang Tanggung Jawab

Rahmad | Riau
Selasa, 23 Maret 2021 - 15:36:46 WIB


TERKAIT:
   
 
BANGKINANG | TIRASKITA.COM - Peristiwa tragis terjadi di Kelurahan Pasir Sialang Kecamatan Bangkinang Kabupaten Kampar, 2 orang bocah laki-laki ditemukan tewas tenggelam dalam kolam bekas galian C yang sudah tidak dipakai lagi atau ditinggalkan, pada Senin malam (22/03/2021).

Kedua bocah naas yang tewas tenggelam ini adalah Atta Fatar Maulan (7) dan Aan Adi Putra (5), kedua korban rumahnya berdekatan (bertetangga) di Dusun Teratak Domo Kelurahan Pasir Sialang Kecamatan Bangkinang, Kampar.

Peristiwa ini bermula pada Senin (22/03/2021) sekira pukul 14.00 wib, saat itu kedua bocah ini bermain sepeda disekitar rumahnya di Dusun Teratak Domo RT 002 RW 002 Kelurahan Pasir Sialang, kemudian sekira pukul 16.00 Wib keduanya tidak lagi terlihat bermain sepeda disekitar rumahnya.

Kemudian ayah kedua anak yang bertetangga itu mencari mereka disekitar kampung, lalu menemukan sepeda, pakaian serta sendal korban dipinggiran jalan tidak jauh dari bekas penambangan Pasir atau Galian C yang sudah tidak digunakan lagi.

Pada pukul 18.00 Wib dikarenakan kedua korban belum ditemukan, maka hal ini diberitahukan kepada pihak keluarga lainnya serta warga masyarakat sekitar, selanjutnya dilakukan pencarian secara bersama.

Sekira pukul 23.00 Wib, masyarakat melakukan pencarian dengan cara menyelam didalam genangan bekas penambangan Galian C yang diperkirakan mempunyai kedalaman sekitar 4 meter, dan ditemukan korban pertama atas nama Aan Adi Putra dalam keadaan meninggal dunia. Berselang 20 menit kemudian ditemukan lagi korban kedua Atta Fatar Maulana juga telah meninggal dunia, kedua korban kemudian dibawa ke rumah duka.

Kapolsek Bangkinang Kota IPTU Era Maifo saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut, disampaikan bahwa kedua korban sudah berada dirumah duka dan pihak keluarga korban menolak dilakukan otopsi, dan telah membuat surat pernyataan penolakan yang diserahkan kepada pihak Kepolisian.

Pada kesempatan ini Kapolsek Bangkinang Kota juga menghimbau masyarakat untuk lebih meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak saat bermain, agar peristiwa serupa tidak terulang, ungkapnya.(Rahmad)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  • Sekretariat DPRD Jabar Gelar Halalbihalal "Mari Perkuat Silaturahmi & Sucikan Hati"
  • Dandim 0620/Kab Cirebon Bersama Forkopimda Lainnya Tinjau Pospam Ops Ketupat Lodaya 2024
  • Jaga Kesehatan Personel, Kasatgas Banops Ketupat LK 2024 Polres Rohil Gelar Cek Tensi & Beri Vitamin
  •  
     
     
    Senin, 25 Januari 2021 - 18:25:32 WIB
    Uu Ruzhanul Sidak Masker di Situ Gede Kota Tasikmalaya
    Senin, 18 Mei 2020 - 09:28:26 WIB
    PETANI KECIL JADI KORBAN
    ” Bebaskan Pak Bongku ", Ia Ditangkap Di Tanah Ulayat Masyarakat Hukum Adat Sakai
    Senin, 13 April 2020 - 09:05:04 WIB
    Balita Positif Covid-19 Sudah Sembuh
    Kabar Baik, 1 Orang Positif Covid-19 di Purwakarta Dinyatakan Sembuh
    Kamis, 18 Maret 2021 - 13:42:04 WIB
    Polri dan KPI Bahas Persiapan Hari Penyiaran Nasional
    Kamis, 20 Oktober 2022 - 16:46:36 WIB
    Nurdin Hidayat Terpilih Kembali Secara Aklamasi Memimpin Forum Ormas LSM Kota Cimahi TH 2022-2025
    Rabu, 10 November 2021 - 12:03:03 WIB
    Bupati Tapteng Berikan Bantuan Awal Untuk Korban Longsor Di Desa Mela I Kecamatan Tapian Nauli
    Kamis, 09 Februari 2023 - 14:06:07 WIB
    Pemkot Cimahi Gelar Acara Konsultasi Publik RKPD Tahun 2024
    Minggu, 09 Mei 2021 - 20:28:55 WIB
    Peduli Korban Puting Beliung, Kapolres Kampar Utus Kapolsek Antar Bantuan
    Kamis, 23 Desember 2021 - 11:03:37 WIB
    Walikota Ikuti Puncak Peringatan Hari Ibu ke-93 Secara Virtual
    Rabu, 06 Mei 2020 - 13:49:01 WIB
    Brigjen TNI Widi Prasetijono Jabat Kasdam IV/Diponegoro
    Minggu, 20 Juni 2021 - 07:45:17 WIB
    Viral, Wartawan Tewas Ditembak Jarak Dekat, Polisi Bentuk Team
    Kamis, 17 Juni 2021 - 20:31:12 WIB
    Pemkab Tapanuli Tengah Sambut Kunker Pemkab Aceh Selatan Dalam Rangka Benchmarking Study Banding
    Kamis, 03 Maret 2022 - 12:11:28 WIB
    Pemkab Tapteng Hadiri Gernas BBI UMKM Level Up Yang Digelar BI Sibolga
    Senin, 23 Maret 2020 - 11:07:26 WIB
    Karna Wabah Covid-19 Polda Jabar Mengubah Jam Layanan Samsat Dalam Rangka Pencegahan Virus Corona
    Kombes Erlangga : Jam Layanan Samsat Ada Perubahan
    Minggu, 13 Februari 2022 - 09:56:44 WIB
    Tokoh masyarakat Nias Di Riau, Sefianus Zai, SH., MH Apresiasi Pada Kinerja Polri
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved