Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, masuk nominasi untuk Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya ( APE) Tahun 2020 dari Kementerian PPPA Republik Indonesia.">
Kamis, 28 Maret 2024  
 
Kabupaten Rohul Masuk Nominasi Penghargaan APE Kementrian PPPA RI

Rahmad | Riau
Kamis, 25 Maret 2021 - 20:38:02 WIB


TERKAIT:
   
 
PASIRPENGARAIAN | TIRASKITA.COM   - Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, masuk nominasi untuk Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya ( APE) Tahun 2020 dari Kementerian PPPA Republik Indonesia.

Tahap awal, Tim Verifikator Penghargaan APE dari Kementerian PPPA, yakni Asisten Deputi Bidang Pengharusutamaan Gender, M. Ikhsan, melakukan verifikasi secara virtual dengan instansi terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hulu, pada Selasa 24 Maret 2021.

Verifikasi virtual yang menerapkan protokol kesehatan ini diikuti Bupati Rokan Hulu H. Sukiman, diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Rokan Hulu H. Abdul Haris, S.Sos, M.Si, Kadis PPPA Rokan Hulu Hj. Sri Mulyati, S.Sos, M.Si, perwakilan Kepala Bappeda Rokan Hulu, Ketua Baznas Rokan Hulu, serta perwakilan OPD terkait, dan Tim Penggerak PKK Rokan Hulu.

Sekda Rokan Hulu, Abdul Haris, menyampaikan Penghargaan APE sangat baik, dan diharapkan bisa dilaksanakan di Kabupaten Rokan Hulu, terutama pengaruh persamaan gender karena membuka peluang kaum perempuan untuk terus ikut berkarya, berdedikasi dan berinovasi.

Selain itu, para perempuan juga ikut serta dalam membantu pemerintah daerah di sektor pembangunan maupun pembangunan ekonomi.

Abdul Haris menerangkan Pemkab Rokan Hulu sendiri telah membuat regulasi-regulasi untuk mendukung Pengharus Utamaan Gender ( PUG), terutama mulai menyusun Perda.

Sudah dua Perda disusun dan ada Peraturan Bupati, Surat Edaran Bupati, serta penandatanganan fakta integritas oleh sejumlah OPD terkait yang menjadi driver untuk PUG.

Abdul Haris mengharapkan apa yang sudah dilakukan memenuhi regulasi, bahkan saat ini Kabupaten Rokan Hulu masuk nominasi penilaian penghargaan APE yang digagas oleh Kementerian PPPA.

Diakuinya, Pemkab Rokan Hulu bukan melulu mengejar prestasi dalam hal penghargaan saja, akan tetapi berkeinginan apa yang dilakukan bermanfaat bagi masyarakat.

"Jika kita bisa mendapatkan penghargaan ini tentu merupakan motivasi bagi kita untuk komitmen dalam PUG," papar pria yang pernah menjabat Staf Ahli Bupati Rokan Hulu ini.

Dari data yang sudah dilengkapi, kata Sekda, Kabupaten Rokan Hulu punya peluang menerima Penghargaan APE, apalagi sudah masuk nominasi se-Indonesia.

"Dan kita yakin apa yang sudah kita lakukan sudah sesuai dengan harapan dari tuntutan regulasi yang ada," optimis Abdul Haris.

Masih di tempat sama, Kadis Sosial P3A Kabupaten Rokan Hulu, Sri Mulyati, menerangkan bahwa APE PUG merupakan komitmen pemerintah melalui beberapa instansi terkait supaya gender terangkat dan ada kesetaraan antara laki-laki dan perempuan dengan penilaian berupa konektifitas antara data dengan kenyataan di lapangan.

Dimana, tambah Sri, keseimbangan antara jumlah laki-laki dan perempuan di setiap OPD, dan turut dilibatkan beberapa lembaga seperti Puspaga, PKK, termasuk Kementerian Agama.

Data yang dimasukkan merupakan data 2019 sampai 2020, dan saat ini Kabupatem Rokan Hulu akan melengkapi data sesuai catatan yang telah diberikan Kementerian PPPA RI.

Sri mengharapkan pada 2021 Kabupaten Rokan Hulu mendapatkan penghargaan APE dari pemerintah pusat tersebut. ***

Sumber : bidikonline.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Ceramah Kebangsaan Pada HUT Yonif 400/Banteng Raider
  • BI Optimis Wakaf Produktif Dorong Pemberdayaan Ekonomi Syariah
  • HUT Yayasan Kemala Bhayangkari, TNI Polri Buka Puasa Bersama Jalin Silahturahmi
  • Daftar Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia 2024–2029
  • Polda Riau Gagalkan Peredaran 31 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
  • Pj Gubernur Riau Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian Jawaban LKPJ Kepala Daerah 2023
  • Asisten II Setdprov Riau Instruksikan OPD Saling Sinkronisasi Progja Dalam Penyusunan Renja 2025
  • Mengolah Sampah, Anggota DPRD JABAR, Ajak Masyarakat Aktif Memilah Sampah
  • Pemprov Riau Gelar Forum Perangkat Daerah Tahun 2024
  •  
     
     
    Sabtu, 28 Maret 2020 - 16:43:35 WIB
    ODP di Riau Mencapai 4.434 Orang, Alat Rapid Test Corona Belum Tersedia
    Jumat, 18 September 2020 - 13:03:53 WIB
    WFH 75 Persen dan Masuk Kantor 25 Persen
    106 ASN di Lingkungan Pemprov Riau Terkonfirmasi Positif, Gubri Keluarkan Surat Edaran Masa Adaptasi
    Kamis, 29 April 2021 - 10:35:39 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Melaksanakan Komsos Dengan Masyarakat Desa Hilinaa
    Kamis, 07 Mei 2020 - 09:14:21 WIB
    Anggaran Pengadaan Babi Dan Ayam Lokal
    Anggaran Pengadaan Babi Rp 5 M Disoal DPR: Seekor Rp9 Juta?
    Sabtu, 24 Juni 2023 - 10:04:55 WIB
    Gubri dan Wagub Riau Hadiri Acara Pisah Sambut Danrem 031/Wira Bima
    Rabu, 09 Februari 2022 - 08:34:52 WIB
    Program Sambung Rasa DPRD DIY Sebagai Inovasi yang Patut di Contoh
    Rabu, 03 Maret 2021 - 19:39:01 WIB
    Antisipasi Karhutla,
    Kapolres Kampar Perintahkan Seluruh Jajaran Intensifkan Patroli Karhutla
    Kamis, 22 Oktober 2020 - 16:19:44 WIB
    UNTUK PEMULIHAN EKONOMI PEMKOT CIMAHI GELAR KOMPETISI UMKM
    Kamis, 10 November 2022 - 18:11:20 WIB
    Pemkot Cimahi Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-77 Tahun 2022
    Jumat, 23 Juli 2021 - 09:46:38 WIB
    Terkendala Akses Informasi, Masyarakat di Pedesaan Belum Pahami Program Pikobar
    Selasa, 23 Juni 2020 - 12:57:31 WIB
    LAWAN COVID-19
    Laksanakan Kegiatan Rapid Test Drive Trought,Yulianti : Semoga Polri Selalu Dekat di Hati Masyarakat
    Kamis, 28 Maret 2024 - 10:49:31 WIB
    BI Optimis Wakaf Produktif Dorong Pemberdayaan Ekonomi Syariah
    Senin, 29 Juni 2020 - 14:08:49 WIB
    Dinding Beton Penyanggah Tanah Roboh
    Diduga Bangun Asal Jadi, Turap Jalan Di Bathin Solapan Bengkalis Amblas
    Kamis, 28 Mei 2020 - 12:25:41 WIB
    Komandan Korem 142/Tatag Bersama Kajati Sulbar Sambangi Kakanwil Kemenkumham Sulbar
    Komandan Korem 142/Tatag Bersama Kajati Sulbar Sambangi Kakanwil Kemenkumham Sulbar
    Senin, 15 Februari 2021 - 11:27:52 WIB
    Bos Trimegah Sekuritas diperiksa Terkait Dugaan Korupsi BP Jamsostek
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved