Sabtu, 27 April 2024  
 
651 Hektare Lahan di Riau Terbakar pada Semester Pertama 2022

RL | Riau
Kamis, 23 Juni 2022 - 23:24:17 WIB

Pemadaman karhutla. ©BPBD Musi Rawas
TERKAIT:
   
 
TIRASKITA.COM - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau mencatat kebakaran hutan dan lahan (karhutla) seluas 651,65 hektare pada Januari sampai Juni 2022. Seluruhnya berhasil dipadamkan tim gabungan.

Kepala BPBD Riau M Edy Afrizal mengatakan, lahan yang terbakar menurun jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

"Kalau tahun 2022 ini selama 6 bulan belakangan kebakaran lahan di Riau seluas 651 hektare. Jumlah ini menurun dibanding tahun lalu, pada rentang waktu Januari sampai Juni 2021, luas karhutla di Riau 874,32 hektarde," ujar Edy kepada merdeka.com Kamis (23/6).

Personel Tetap Disiagakan

Edy berharap, jumlah luas lahan terbakar di Riau tidak bertambah hingga akhir tahun 2022. Seluruh personel gabungan tetap disiagakan meski sebelumnya sudah ditarik dari lapangan.

"Sebab untuk kegiatan pemadaman dan pendinginan di lahan terbakar sudah tidak ada lagi. Termasuk helikopter yang biasa digunakan untuk water boombing juga sudah kembali ke landasan," kata Edy.

"Semua kita stand-by-kan, kalau sewaktu-waktu ada laporan kebakaran lahan, kita langsung kerahkan ke lokasi," tambahnya.

Tersebar di Sejumlah Kabupaten

Edy mengingatkan masyarakat Riau agar tidak membersihkan dan membuka lahan dengan cara membakar. Warga diminta selalu menjaga lingkungan serta melapor jika melihat kebakaran hutan dan lahan di sekitar permukimannya.

Dia menjelaskan, lahan terbakar yang telah dipadamkan sejak 6 bulan belakangan tersebar di sejumlah kabupaten. Kebakaran lahan terluas terjadi di Rokan Hulu, yakni 167 hektare. Selanjutnya disusul Bengkalis 117 hektare, dan Kampar 106 hektare.

"Untuk daerah lain adalah Indragiri Hilir 76 ha, Dumai 43 ha, Rokan Hilir 48 ha, Pelalawan 32 hektare, Indragiri Hulu 22 hektare dan Pekanbaru 11 hektare. Termasuk wilayah Siak 10 hektare dan Kepulauan Meranti 9 hektare lahan ludes terbakar. Semua sudah padam," jelasnya.

Sementara, tidak terjadi kebakaran lahan di Kuantan Singingi. Penyebabnya, daerah itu memiliki struktur tanah mineral.

Sumber:merdeka.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Sabtu, 26 Juni 2021 - 10:01:55 WIB
    Wali Kota dan Kepala BPP Teken Kerja Sama dengan 4 Perguruan Tinggi
    Senin, 17 Agustus 2020 - 13:00:52 WIB
    Apel Kehormatan dan Renungan Suci di TMP Kesuma Kesatria
    Sabtu, 08 Oktober 2022 - 09:30:31 WIB
    Sekda Aceh Terima Kunjungan Tim Itjen Kemendagri
    Kamis, 14 Juli 2022 - 18:44:09 WIB
    Pansus DPRD Jabar Konsultasi Ke Kementerian
    Senin, 25 Maret 2024 - 13:16:32 WIB
    Pemprov Riau Gelar Forum Perangkat Daerah Tahun 2024
    Senin, 18 Desember 2023 - 16:49:03 WIB
    Peduli Kebersihan, Kodim 0620/Kab Cirebon Bersama Masyarakat Bangun SPAL
    Rabu, 07 April 2021 - 18:59:12 WIB
    Polri Pastikan Anggota Brimob Meninggal Dunia Karena Covid-19, Bukan Akibat Vaksin
    Selasa, 23 Mei 2023 - 21:36:44 WIB
    Diskominfo Rokan Hilir Bantu Gerakan Kembali Komunitas E-Sports
    Selasa, 23 Juni 2020 - 19:28:19 WIB
    LAWAN COVID-19
    Hari Ini Bertambah 14 Orang Positif Corona di Inhil
    Sabtu, 01 April 2023 - 12:18:33 WIB
    Panglima TNI Mutasi 219 Perwira Tinggi TNI
    Senin, 21 November 2022 - 19:18:48 WIB
    Pj Walikota Pekanbaru Sampaikan Pidato Nota Keuangan Ranperda APBD 2023
    Rabu, 24 Juni 2020 - 12:58:19 WIB
    PENUNDAAN PILKADA
    Plh. Bupati Ikuti Zoom Meeting Persiapan Pilkada Bersama Mendagri
    Rabu, 07 April 2021 - 08:35:39 WIB
    Ketua TP PKK Kampar Muslimawati Catur Hadiri Peringatan HKG PKK ke 49
    Selasa, 26 April 2022 - 20:20:32 WIB
    Canangkan Gerakan Literasi Digital Adminduk
    Tingkatkan Kesadaran Pemutakhiran Data Administrasi Kependudukan Pemkot Cimahi
    Senin, 25 Juli 2022 - 08:52:05 WIB
    Indonesia dan Cina Sepakati Komitmen Penguatan Kerja Sama Ekonomi
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved