Kamis, 02 Mei 2024  
 
Pemilu 2024, Bawaslu Riau Fokus pada Penguatan Pengawasan dan Pencegahan Pelanggaran

RL | Riau
Sabtu, 05 November 2022 - 14:56:26 WIB


TERKAIT:
   
 
PEKANBARU, TIRASKITA.COM — Tugas Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dalam Pemilu 2024 akan lebih difokuskan pada pengawasan dan pencegahan sebagai upaya untuk menekan pelanggaran dalam pelaksanaan pesta demokrasi.

Hal ini diungkapkan Ketua Bawaslu Provinsi Riau Alnofrizal dalam Acara Bertepak yang angkat tema: Kesiapan Penyelenggara dalam Menghadapi Pemilu 2024, di Kantor Bawaslu Riau, Jalan Adi Sucipto, Pekanbaru, Jumat (4/11/2022).

"Jika sebelumnya kehadiran Bawaslu melakukan pengawasan untuk menemukan pelanggaran dalam Pemilu, sekarang penekanannya lebih kepada melakukan pengawasan untuk mencegah terjadinya pelanggaran. Ini yang harus kami sampaikan kepada masyarakat tentang tugas dan kewenangan kami dalam Pemilu 2024 mendatang," kata Alnofrizal.

Dia menyebutkan, Bawaslu Riau sejauh ini menyadari bahwa masyarakat pada umumnya masih sangat awam tentang UU Pemilu dan hal - hal teknis yang berkaitan dengan kesiapan dan penyelenggaraan Pemilu. 

Oleh sebab itu, salah satu upaya yang akan dilakukan Bawaslu Riau, kata Alnofrizal, yakni memperkuat Panwascam sebagai perwakilan dari Bawaslu untuk memberikan pengawasan dan pemahaman kepada masyarakat.

"Makanya, nanti akan terus ada kegiatan - kegiatan yang bersifat pemahaman kepada Panwascam tentang UU Pemilu dan bagaimana tata cara teknis pelaksanaan di lapangan," sambungnya.

Adapun kegiatan ini menghadirkan pemateri Alnofrizal sebagai Ketua Bawaslu, Rusidi Rusdan dari The Public Institute dan Nugroho Noto dari KPU Provinsi Riau. Sedangkan para peserta dihadiri oleh akademik, Orman, Organisasi Mahadewi dan Media Massa. 

(Mediacenter Riau)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Paket Proyek PUPR Prov Riau TA 2023 Terindikasi Tidak Sesuai RAB dan Bestek
  • Ahmad Yuzar Resmi Dilantik Jadi Pj Sekda Kabupaten Kampar
  • Kajati Riau Dianugerahkan Gelar Adat, Pj Gubri Sampaikan Ucapan Selamat
  • Mandiri Swalayan Pangkalan Kerinci Memiliki Tempat Perjudian Berkedok Gelper, Dibiarkan?
  • Persiapan Atlet Menuju PON Aceh-Sumut, KONI Riau Terapkan Inovasi Sport Science dan Sport Medicine
  • Kabupaten Bengkalis Peringkat II Dan Ditunjuk Sebagai Tuan Rumah MTQ Ke-43 Tahun 2025
  • Kepala Sekolah SMK 1 Siduaori di Tahan Oleh Polres Nias Selatan
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  •  
     
     
    Selasa, 26 Januari 2021 - 12:49:53 WIB
    Vtube Sudah Dilarang OJK Nanti Jangan Salahkan Pemerintah
    Selasa, 05 Januari 2021 - 22:33:44 WIB
    Polda Metro Minta Hakim Tolak Permohonan Praperadilan Habib Rizieq
    Sabtu, 05 September 2020 - 10:16:14 WIB
    Wamen Budi Arie Resmikan Rumah Keong Pusat Pengembangan Produk Desa
    Sabtu, 12 Juni 2021 - 09:25:55 WIB
    Komisi II DPRD Jawa Barat Terima Audiensi BPSK
    Sabtu, 31 Oktober 2020 - 10:35:38 WIB
    Dilarang Jualan Area Steril Pelabuhan, Pedagang Asongan Melawan Petugas KPLP
    Senin, 03 Oktober 2022 - 10:59:25 WIB
    Sudah 3 Tahun Tidak Selesai, Direktur LSM GACD Meminta Perhatian Kapolda Sumut
    Rabu, 23 Desember 2020 - 12:35:26 WIB
    Kabar Teddy Jual Rumah Lina Jubaedah, Harus Ada Pemalsuan Surat Dulu
    Senin, 29 Juni 2020 - 19:36:49 WIB
    Pembentukan Majelis Masyayikh Jabar Terus Dimatangkan
    Senin, 16 November 2020 - 10:19:49 WIB
    Sekda Jabar Tutup Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan XI 2020
    Senin, 10 Januari 2022 - 12:40:27 WIB
    Pemko Pekanbaru Terima Sertifikat Tanah untuk Terminal Kargo di Sialang Rampai
    Selasa, 23 Juni 2020 - 13:08:38 WIB
    BPPH Pemuda Pancasila : Tidak Ada Alasan Bagi Hakim Untuk tidak Mengabulkan Permohonan Praperadilan
    Selasa, 14 September 2021 - 14:41:10 WIB
    BKKBN RI Diharapkan Dukung Program Pemprov Jabar
    Kamis, 02 Juli 2020 - 16:19:56 WIB
    Danrem 072/Pamungkas Yogyakarta Kunjungi Kantor Redaksi Media
    Jumat, 14 Mei 2021 - 10:55:29 WIB
    453 kendaraan Pemudik di Putar Balikkan oleh Polda Banten saat Hari Raya Idul Fitri
    Sabtu, 25 Juli 2020 - 08:57:56 WIB
    Dugaan Reklamasi Di Pantai Bali Lestari Dilaporkan Ke Mabes Polri, Kabid Humas Poldasu : Masalah Itu
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved