Sabtu, 20 April 2024  
 
Kepala Bapenda Kampar Kembali Santuni Anak Yatim dan Bantu Guru TPA

Riswan L | Riau
Sabtu, 09 Mei 2020 - 11:52:14 WIB

Dok : Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Kampar Ir. Hj. Kholidah, MM bersama suami Kompol Sumarno kembali santuni anak yatim, di kediamannya
TERKAIT:
   
 
BANGKINANG, Tiraskita.com - Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Kampar Ir. Hj. Kholidah, MM bersama suami Kompol Sumarno kembali santuni anak yatim, di kediamannya jalan Agus Salim Bangkinang, Jumat (8/5/20).

Anak yatim yang mendapat santunan kali ini adalah anak-anak yang  berada di sekitar lingkungan kediamannya. Ada belasan anak yatim yang menerima santunan. Santunan ini  berupa bahan kebutuhan pokok seperti, beras, telur dan minyak goreng  serta uang saku.

Tidak itu saja Kholidah dan suaminya juga memberikan bantuan kepada guru-guru perempuan Taman Pendidikan Alquran (TPA) Islamic Center Bangkinang Kota. Ada 19 orang guru yang mendapat bantuan berupa uang saku dan  mukena.

Guru-guru TPA Islamic Center ini sebagian besar adalah para tilawah yang pernah  mengikuti lomba MTQ diberbagai tingkatan. Bahkan diantaranya adalah Hafizah Quran.

Kepala Bapenda Kampar Kholidah didampingi suaminya,  Kompol Sumarno ketika ditemui wartawan menyampaikan bahwa menyantuni anak yatim merupakan kewajiban setiap muslim. "Kita adalah orang tua mereka, kewajiban kita untuk menyantuninya," ujar Kholidah.

Ketua guru TPA Islamic Center Bangkinang Umi Nurhasanah didampingi Zuhriati Elvi kepada wartawan menyampaikan terimakasih kepada Kepala Bapenda Kholidah dan suami Kompol Sumarno yang telah peduli kepada mereka para guru TPA. "Bantuan ini tentu sangat bermakna dan bermanfaat bagi kami, apalagi dalam suasana pandemi Covid-19 saat ini," ujar Nurhasanah.

Nurhasanah berharap, sifat kedermawanan ibu Kholidah dan suaminya bisa menjadi contoh bagi yang lain. "Saat ini banyak orang yang membutuhkan uluran tangan para dermawan, dan kita berharap orang-orang seperti beliau juga semakin banyak," harapnya.

Kholidah dan suaminya Kompol Sumarno (Kapolsek Tapung), memang dikenal sebagai sepasang suami yang sangat dermawan, terutama kepada anak yatim, anak panti asuhan, lansia, janda dan orang-orang yang membutuhkan. Mereka juga rutin melaksanakan wirid pengajian bersama anak panti asuhan dikediamannya dua kali dalam seminggu.***


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  • Sekretariat DPRD Jabar Gelar Halalbihalal "Mari Perkuat Silaturahmi & Sucikan Hati"
  • Dandim 0620/Kab Cirebon Bersama Forkopimda Lainnya Tinjau Pospam Ops Ketupat Lodaya 2024
  • Jaga Kesehatan Personel, Kasatgas Banops Ketupat LK 2024 Polres Rohil Gelar Cek Tensi & Beri Vitamin
  • Publik Meminta SF Haryanto Pj Gubri, Evaluasi Kadis PUPR-PKPP Riau & Jajaran
  • Dinas PUPR Turut Meriahkan Tradisi Lampu Colok Khas Bengkalis
  • Mudik Gratis 1445 H /2024 M Resmi di Lepas Pemkot Kota Cimahi
  •  
     
     
    Jumat, 23 September 2022 - 09:34:00 WIB
    Pimpinan Dan Anggota Komisi lV Dan Anggota Komisi l DPRD JABAR, Menerima Audensi FKDO
    Sabtu, 09 April 2022 - 14:26:35 WIB
    Diskes Jadwalkan Vaksinasi Meningitis CJH 11-15 April
    Rabu, 09 Juni 2021 - 22:42:45 WIB
    DPD PWKI Riau Bantah Ikut Menolak Utusan PGI Dalam Kepengurusan FKUB Riau
    Kamis, 20 Agustus 2020 - 21:57:37 WIB
    Kab Nias
    Pasangan ENONIU Lolos Verifikasi Jalur Independen Cakada Kabupaten Nias
    Senin, 22 Maret 2021 - 08:22:53 WIB
    Seleksi CPNS untuk Lulusan SMA Dibuka, Ini Jadwalnya
    Minggu, 27 Desember 2020 - 17:43:08 WIB
    Ormas PEKAT IB Kota Cimahi Salurkan Bantuan
    Kamis, 20 Oktober 2022 - 16:46:36 WIB
    Nurdin Hidayat Terpilih Kembali Secara Aklamasi Memimpin Forum Ormas LSM Kota Cimahi TH 2022-2025
    Kamis, 01 Juni 2023 - 13:37:21 WIB
    Satgas TMMD ke 116 Kodim 0319/Mtw Terus Pacu Kegiatan Fisik
    Jumat, 21 Februari 2020 - 11:44:00 WIB
    KOMISI PEMBERANTASAN KORUPSI
    36 Penyelidikan Kasus Dugaan Korupsi Dihentikan KPK
    Senin, 14 Desember 2020 - 12:43:22 WIB
    Ingin Melerai, Pria di Nias Tewas Dikeroyok
    Sabtu, 02 Mei 2020 - 12:09:49 WIB
    Lawan Covid-19
    Said Usman Pertanyakan Nyali DPRD Pekanbaru Interpelasi Walikota
    Minggu, 22 Maret 2020 - 18:24:40 WIB
    Desinfeksi Wabah Covid-19 di Area Publik
    Polres Kampar Bersama Seluruh Jajaran Desinfeksi Area Publik
    Minggu, 17 Mei 2020 - 21:48:42 WIB
    LAWAN COVID-19
    Satgas Nias Peduli Covid-19 Riau, " Berbagi Kasih Dan Berkat "
    Sabtu, 22 Mei 2021 - 09:15:34 WIB
    Komisi IV : Daerah Irigasi Caringin Haris Segera Diselesaikan Pemprov Jabar
    Sabtu, 30 November 2019 - 11:52:24 WIB
    Terkait Kasusu Suap Proyek
    KPK Geledah Rumah Anggota DPRD Bengkalis
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved