Jum'at, 29 Maret 2024  
 
Resnarkoba Polres Kampar Amankan Seorang Pengedar Sabu

Riswan L | Hukrim
Jumat, 04 September 2020 - 11:46:14 WIB


TERKAIT:
   
 
KAMPAR, Tiraskita.com – Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Kampar kembali meringkus pelaku narkotika, kali ini seorang pengedar shabu diciduk di wilayah Kampung Godang Kecamatan Bangkinang pada Rabu dinihari (2/9/2020).

Pelaku narkoba yang diamankan aparat kepolisian ini adalah WA alias AG (25) warga Desa Sipungguk Kecamatan Salo, dari pelaku ini didapati barang bukti 2 paket narkotika jenis shabu seberat 1,03 gram, 1 unit Hp merk Asus yang digunakan pelaku, serta sejumlah peralatan penggunaan shabu.

Pengungkapan kasus ini berawal pada Rabu dinihari (2/9/2020) sekira pukul 00.10 Wib, saat itu Tim Opsnal SatResnarkoba Polres Kampar mendapat informasi dari masyarakat, bahwa sering terjadi transaksi narkotika di Dusun Kampung Godang Desa Pulau Lawas Kecamatan Bangkinang.

Menindaklanjuti informasi tersebut Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Kampar langsung turun ke lokasi dan berhasil mengamankan target yaitu WA alias AG di Dusun Kampung Godang.

Selanjutnya dilakukan penggeledahan yang disaksikan aparat desa setempat, dan ditemukan 2 paket narkotika jenis shabu yang disembunyikan dalam kotak rokok seberat 1,03 gram, serta sejumlah barang bukti lainnya terkait kasus ini.

Kapolres Kampar AKBP Mohammad Kholid SIK melalui Kasatres Narkoba AKP Daren Maysar SH saat dikonfirmasi membenarkan penangkapan pelaku narkoba ini, disampaikan Daren bahwa dari pengecekan urine tersangka hasilnya positif Methamphetamine, yang mengindikasikannya juga sebagai pemakai narkoba jenis shabu.

“Tersangka dan barang bukti telah diamankan di Mapolres Kampar, yang bersangkutan akan dijerat dengan pasal 114 junto pasal 112 UU Nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika, dengan ancaman hukuman penjara paling singkat selama 5 tahun”, jelasnya.***

Sumber : TOPKOTA.co


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Denpom III/3 Cirebon bersama Forkopimda Kota Cirebon Laksanakan Tarhim
  • Indahnya Berbagi di Bulan yang Suci, Denpom III/3 Cirebon dan IMBI Bagikan Takjil
  • Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Ceramah Kebangsaan Pada HUT Yonif 400/Banteng Raider
  • BI Optimis Wakaf Produktif Dorong Pemberdayaan Ekonomi Syariah
  • HUT Yayasan Kemala Bhayangkari, TNI Polri Buka Puasa Bersama Jalin Silahturahmi
  • Daftar Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia 2024–2029
  • Polda Riau Gagalkan Peredaran 31 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
  • Pj Gubernur Riau Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian Jawaban LKPJ Kepala Daerah 2023
  • Asisten II Setdprov Riau Instruksikan OPD Saling Sinkronisasi Progja Dalam Penyusunan Renja 2025
  •  
     
     
    Sabtu, 15 Januari 2022 - 12:08:01 WIB
    Kunjungi Warga Terdampak Banjir, Bupati dan Wabup Serahkan Bantuan Sembako
    Senin, 27 September 2021 - 18:38:59 WIB
    Satlantas Polres Kampar Jalin Kerjasama dengan RS Pelita untuk Penanganan Korban Lakalantas
    Kamis, 14 Oktober 2021 - 10:30:13 WIB
    DPP GPSH Desak Menteri ART/BPN Copot Kakan Pertanahan Jaktim
    Selasa, 14 Maret 2023 - 08:58:33 WIB
    Pemkot Cimahi Gelar Rapat koordinasi Kelembagaan
    Jumat, 28 Agustus 2020 - 14:19:20 WIB
    Bupati Kampar Sambut Kunker Pangdam I/Bukit Barisan ke Kampar
    Selasa, 03 November 2020 - 08:11:59 WIB
    Lomba usaha UKM Pemkot cimahi Gelar Kompetisi yg berhadiah Rp 2,5 M
    Jumat, 23 Februari 2024 - 18:12:45 WIB
    Komisi II : Dorong Sosialisasi dan Promosi Laboratorium Kimia Agro di Kab Bandung Barat
    Kamis, 22 Juni 2023 - 12:54:20 WIB
    DPRD Jabar Terima Audiensi Forum Masyarakat Peduli Pendidikan, Bahas Sepinya Peminat Sekolah Swasta
    Sabtu, 01 Mei 2021 - 19:29:46 WIB
    Ini Daftar 13 Korban Longsor PLTA Batang Toru di Tapanuli Selatan
    Senin, 18 Januari 2021 - 09:25:06 WIB
    Pemprov Riau Salurkan Bantuan Rp25 Miliar untuk UMKM
    Selasa, 06 Desember 2022 - 06:32:49 WIB
    Tarif Restribusi Pemakaman Di Kota Cimahi Dengan Perwal
    Rabu, 24 Februari 2021 - 07:59:08 WIB
    Kemenparkeraf Bidik 500 Lapangan Kerja
    Selasa, 23 Juni 2020 - 05:33:46 WIB
    Letkol Laut Dian Wahyudi A.W. M.Tr, Hanla, MM Mengukuhkan Komandan Kal Sinabang Yang Baru
    Rabu, 20 Juli 2022 - 16:32:17 WIB
    Polri Tetapkan Sopir dan Kernet Jadi Tersangka Kecelakaan Truk Pertamina
    Rabu, 07 Oktober 2020 - 22:47:06 WIB
    Ricuh, Demo Mahasiswa Tolak UU Cipta Kerja di Depan Gedung DPRD Riau, Polisi Turunkan Water Canon
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved