Mau bawa 30 Kg sabu naik kapal, kurir dibekuk BC Dumai dan BNN, Narkoba dikemas dengan bungkus minuman ini untuk kelabui petugas.
">
Rabu, 24 April 2024  
 
Mau Bawa 30 Kg Sabu Naik Kapal, Kurir Dibekuk BC Dumai dan BNN

Rahmad | Hukrim
Selasa, 30 Maret 2021 - 17:09:09 WIB


TERKAIT:
   
 
DUMAI | TIRASKITA.COM - Mau bawa 30 Kg sabu naik kapal, kurir dibekuk BC Dumai dan BNN, Narkoba dikemas dengan bungkus minuman ini untuk kelabui petugas.

Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Dumai, bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) pusat berhasil mengagalkan upaya penyeludupan 30 Kg diduga narkotika jenis sabu-sabu.

Upaya penyelundupan yang berhasil digagalkan itu terjadi pada Minggu (28/3/2021 ) sekira pukul 22.00 WIB di perairan Dumai.

Selain 30 Kg diduga narkotika jenis sabu-sabu yang digagalkan oleh BC Dumai bekerjasama dengan BNN Pusat, juga berhasil diamankan dua orang tersangka berinisial Ma warga Kota Dumai dan Mi warga Rupat, Kabupaten Bengkalis.

Kedua pelaku yang berhasil diamankan bersama barang bukti sabu seberat 30 Kg diduga merupakan kurir yang membawa barang haram itu.

Kepala Kantor BC Dumai Fuad Fauzi melalui Kepala Seksi Pusat Layanan Informasi (PLI) Kota Dumai, Gatot Kuncoro membenarkan adanya penggagalan penyelundupan 30 Kg sabu-sabu tersebut.

"Pengungkapan ini merupakan hasil kerja samanya bersama BNN pusat dalam mencegah masuknya barang haram narkotika ke Indonesia terutama melalui Kota Dumai ini," katanya, kepada Tribunpekanbaru.com Selasa (30/3/2021).

Gatot menjelaskan, penggagalan penyelundupan sabu- sabu yang diperkirakan seberat 30 Kg dengan kemasan teh cina tersebut diamankan di perairan Sungai Masjid, Kecamatan Dumai Barat, Minggu (28/3/2021).

Sabu-sabu itu akan dibawa kedua tersangka menggunakan kapal.

"Diduga barang haram tersebut berasal dari Malaysia namun mau dibawa ke mana kami belum bisa memastikan, karena kami masih melakukan penyelidikan terhadap kedua tersangka," terangnya.

Gatot menjelaskan, bahwa pihaknya masih melakukan pengembangan terhadap perkara ini.

Pihaknya juga berupaya melakukan penangkapan tersangka lain yang ada dibelakang kedua tersangka yang diketahui berperan sebagai kurir tersebut.

"Hanya itu yang bisa kami berikan informasi, karena kami masih melakukan pengembangan," ucapnya.

iungkapkannya, bahwa BC Dumai, akan terus berkomitmen dalam memberantas peredaran narkotika di Indonesia, berkerjasama dengan instansi dalam upaya pencegahan barang haram masuk ke Indonesia.

"Kami mengimbau kepada masyarakat yang tau atau mencurigai adanya upaya penyeludupan narkotika untuk melaporkan kepada kami agar bisa dilakukan penindalan lebih awal," pungkasnya.

Walikota Dumai Minta Masyarakat Ikut Aktif Berantas Narkoba

Kota Dumai yang merupakan kota pelabuhan dan berbatasan dengan negara tetangga Malaysia, memiliki jalur pantai panjang menjadi daerah rawan penyelundupan narkoba ke Riau.

Bahkan Dumai menjadi salah satu jalur perlintasan favorit bagi para bandar narkoba untuk menyelundupkan barang haram.

Terlebih jalur pantai Dumai panjangnya lebih kurang 134 Kilometer membuat cukup banyak potensi pelabuhan tikus.

Hal itu terbukti dengan penggagalan penyelundupan sabu seberat 30 Kg pada Minggu (28/3/2021), melalui jalur perairan Dumai oleh BC Dumai dan BNN pusat.

iungkapkannya, bahwa BC Dumai, akan terus berkomitmen dalam memberantas peredaran narkotika di Indonesia, berkerjasama dengan instansi dalam upaya pencegahan barang haram masuk ke Indonesia.

"Kami mengimbau kepada masyarakat yang tau atau mencurigai adanya upaya penyeludupan narkotika untuk melaporkan kepada kami agar bisa dilakukan penindalan lebih awal," pungkasnya.

Walikota Dumai Minta Masyarakat Ikut Aktif Berantas Narkoba

Kota Dumai yang merupakan kota pelabuhan dan berbatasan dengan negara tetangga Malaysia, memiliki jalur pantai panjang menjadi daerah rawan penyelundupan narkoba ke Riau.

Bahkan Dumai menjadi salah satu jalur perlintasan favorit bagi para bandar narkoba untuk menyelundupkan barang haram.

Terlebih jalur pantai Dumai panjangnya lebih kurang 134 Kilometer membuat cukup banyak potensi pelabuhan tikus.

Hal itu terbukti dengan penggagalan penyelundupan sabu seberat 30 Kg pada Minggu (28/3/2021), melalui jalur perairan Dumai oleh BC Dumai dan BNN pusat.

Memang tidak bisa dipungkiri bahwa Kota Dumai masuk dalam lintasan peredaran narkoba, dari Malaysia maupun dalam negeri.

Dirinya mengucapkan terima kasih kepada BC dan BNN yang telah berhasil menggagalkan penyelundupan narkoba seberat 30 Kg tersebut.

Dengan penggagalan penyelundupan sabu seberat 30 Kg, menurut Paisal telah menyelamatkan ribuan masyarakat, maupun generasi muda Indonsesia.

"Dumai memang berpotensi untuk masuknya narkoba dari jalur laut cukup rawan,” kata Paisal,Selasa (30/3/2021).

“Melihat latar belakang tersebut, maka narkoba merupakan musuh semuanya tanpa terkecuali, bukan hanya musuh aparat penegak hukum, namun juga musuh masyarakat," imbuhnya.

Paisal meminta kepada masyarakat untuk berperan aktif dalam mencegah dan memberantas narkoba di lingkungan masing-masing.

Masyarakatlah yang lebih tahu seperti apa lingkungannya sendiri, harus dicegah dari lini paling bawah.

Menurutnya, masyarakat harus lebih siaga dan ikut memberantas peredaran narkoba di kota Dumai.

Karena narkoba tidak mengenal umur, golongan, dan profesi, untuk itulah sudah menjadi tugas bersama untuk memerangi Narkoba, terlebih di Dumai yang menjadi lintasan narkoba.

"Kita Pemerintah Kota Dumai bersama instansi terkait menyatakan perang melawan narkoba,” ujarnya.

“ Namun pemberantasan narkoba harus dilakukan bersama-sama, karena ini tanggung jawab bersama," sambung Paisal.***

Sumber : pekanbaru.tribunnews.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  • Sekretariat DPRD Jabar Gelar Halalbihalal "Mari Perkuat Silaturahmi & Sucikan Hati"
  • Dandim 0620/Kab Cirebon Bersama Forkopimda Lainnya Tinjau Pospam Ops Ketupat Lodaya 2024
  • Jaga Kesehatan Personel, Kasatgas Banops Ketupat LK 2024 Polres Rohil Gelar Cek Tensi & Beri Vitamin
  •  
     
     
    Senin, 04 Mei 2020 - 07:50:33 WIB
    LAWAN COVID-19
    Karyawan Minimarket Positif COVID-19, Pemkot Bandung Minta Warga Jujur
    Kamis, 30 Maret 2023 - 12:22:43 WIB
    Safari Ramadan 1444 H, Wagub Riau Ingin Kunjungi Daerah Terpencil
    Sabtu, 01 Agustus 2020 - 09:58:51 WIB
    LAWAN KORUPSI
    Mahfud MD Bongkar Sosok Wanita di Kejagung, Paham Siapa Polri dan Jaksa yang Bantu Djoko Tjandra
    Selasa, 21 September 2021 - 16:42:20 WIB
    Secara Serentak Akabri 1998 Gelar Vaksinasi Massal Dan Bakti Sosial
    Rabu, 08 November 2023 - 20:01:56 WIB
    Setukpa Lemdiklat Polri Kembali Lahirkan 1.250 Perwira Baru
    Jumat, 22 Januari 2021 - 08:43:59 WIB
    Kriminal Pembunuhan dan Narkoba Tertinggi di Kepulauan Nias
    Jumat, 15 September 2023 - 20:48:22 WIB
    Kepala Perwakilan Lembaga Bantuan Hukum Bela Rakyat Nusantara (LBH-BERNAS)
    Sabtu, 30 Mei 2020 - 19:42:01 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Kawal Pendistribusian Bansos Pemprov Sumut di Tugala Oyo
    Selasa, 28 September 2021 - 13:16:34 WIB
    Danlanud S Sukani Turut Sambut Kunker KASAL Ke Cirebon
    Rabu, 25 Januari 2023 - 19:53:59 WIB
    Keren.... Kodim 0617/Majalengka Rehab Rumah Veteran
    Jumat, 16 Juni 2023 - 11:24:23 WIB
    Komitmen Dukung Program Ketahanan Pangan, Kodim 0620/Kab Cirebon Manfaatkan Bios 44
    Jumat, 23 Oktober 2020 - 19:50:23 WIB
    Kapolda Banten Bhakti Sosial di RS. Bhayangkara Polda Banten, Bantu Tenaga Medis
    Selasa, 27 Oktober 2020 - 12:01:32 WIB
    S Wesly Simanungkalit Kader Partai Golkar PAW Anggota DPRD Kota Dumai Gantikan Syarifah
    Kamis, 14 Desember 2023 - 13:14:03 WIB
    Karya Bakti, Aksi Penanaman Pohon dan Pembagian Sembako di Kedongdong Kidul
    Senin, 18 Oktober 2021 - 11:24:39 WIB
    Petugas Pajak Bapenda Sisir 1.600 Kompleks Perumahan di Tuah Madani dan Binawidya
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved