Tren menukar tanaman hias dengan barang mewah masih terus berlanjut. Setelah sempat ada yang menukar dengan rumah, kini seorang pria asal Bogor merelakan mobilnya demi tanaman janda bolong atau Monstera.">
Jum'at, 29 Maret 2024  
 
Demi Janda Bolong, Pria ini Rela Melepaskan Mobilnya

Rahmad | Lifestyle
Sabtu, 23 Januari 2021 - 09:56:27 WIB


TERKAIT:
   
 
TIRASKITA.COM  - Tren menukar tanaman hias dengan barang mewah masih terus berlanjut. Setelah sempat ada yang menukar dengan rumah, kini seorang pria asal Bogor merelakan mobilnya demi tanaman janda bolong atau Monstera.

Kalau sudah suka, apapun bakal dilakukan terlebih kalau bicara hobi. Buat Deni Lakon, mobil pun rela ia serahkan demi menikmati kemolekan si 'Janda Bolong'.

Pandemi memang menaikkan pamor tanaman hias termasuk 'Janda Bolong' alias Monstera adansonii variegata. Namun, Deni mengaku kegemarannya akan tanaman hias bukan karena musim pandemi. Justru sejak 2005, ia memang sudah gemar mengoleksi tanaman hias.

"Jadi memang saya hobi, sudah gitu hobi ini kan menguntungkan gitu," ujar Deni seperti dikutip dari Detikcom (21/1).

Kala bertandang ke kios milik Engkus Sutisna di Pasar Tanaman Hias Jungle Fest Minaqu Home, Kompleks Bogor Nirwana Residence, Deni kepincut dengan keindahan tanaman yang dijajakan.

Menurut Deni, kios itu memiliki beberapa jenis tanaman seperti 'Janda Bolong' juga Philodendron jose buono dalam kondisi bagus.

Ia pun memborong delapan pot tanaman hias senilai satu unit mobil. Tanaman hias ini di antaranya, Monstera adansonii variegata, Florida Beauty, Monstera mamorata dan Philodendron billetiae.

Dia bercerita, penukaran tanaman dengan mobil merupakan keinginan Engkus dan kawan-kawan petani di kios.

"Kalaupun saya enggak punya mobil, pakai uang juga sebenarnya enggak masalah, saya pakai uang. Cuma karena teman-teman petani ini maunya mobil, yah sudah, bayarnya pakai mobil saja. Kebetulan ada mobil yah sudah," katanya.

Sementara itu, Engkus awalnya sekadar bercanda dengan Deni soal penukaran tanaman hias dengan mobil. Tak disangka, Deni serius dengan ajakannya.

"Boleh enggak ditukar mobil?" kata Engkus menirukan Deni saat itu.

Engkus menyebut Deni memilih delapan pot tanaman hias. Satu pot Philodendron billietiae variegata alias 'kabel busi', satu pot Monstera marmorata, dua pot pohon klobe, dan empat pot Janda Bolong. Total delapan pot senilai Rp150juta.***

Sumber : Riaugreen.com



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pemprov Riau Terima Penghargaan Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2023
  • Pemprov Riau Berikan Santunan untuk 150 Anak Yatim
  • Denpom III/3 Cirebon bersama Forkopimda Kota Cirebon Laksanakan Tarhim
  • Indahnya Berbagi di Bulan yang Suci, Denpom III/3 Cirebon dan IMBI Bagikan Takjil
  • Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Ceramah Kebangsaan Pada HUT Yonif 400/Banteng Raider
  • BI Optimis Wakaf Produktif Dorong Pemberdayaan Ekonomi Syariah
  • HUT Yayasan Kemala Bhayangkari, TNI Polri Buka Puasa Bersama Jalin Silahturahmi
  • Daftar Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia 2024–2029
  • Polda Riau Gagalkan Peredaran 31 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
  •  
     
     
    Minggu, 14 Januari 2024 - 13:49:50 WIB
    Gubernur Riau Silaturahmi bersama Masyarakat Desa Aliantan Rohul
    Rabu, 08 Juni 2022 - 15:07:08 WIB
    OPINI : Kesiapan Sekolah Menyambut Pembelajaran Tatap Muka
    Minggu, 07 Juni 2020 - 00:14:19 WIB
    MOI Sukses Laksanakan Pra UKW Via Zoom
    Senin, 10 Februari 2020 - 00:10:47 WIB
    Penyidikan PT.Tesso Indah Tersangka Karhutla Dipertanyakan
    Senin, 26 April 2021 - 08:03:42 WIB
    Usai Lantik 54 Pejabat Administrator,
    Bupati Sergai Sampaikan 5 Pesan Penting Yang amanah
    Sabtu, 06 Juni 2020 - 16:02:51 WIB
    Sembuh
    Pengakuan Mengejutkan Dari Pasien Positif Covid 19
    Jumat, 07 Agustus 2020 - 13:34:37 WIB
    BANTUAN SOSIAL
    Babinsa Koramil 07/Alasa Hadiri Penyaluran BLT-DD Orahili
    Senin, 25 Oktober 2021 - 15:00:47 WIB
    Jokowi Lantik 33 Dubes Pagi Ini
    Selasa, 31 Agustus 2021 - 14:52:20 WIB
    Danrem 081/DSJ, Terima Korps Raport Sertijab Dandim 08087/Tulungagung & Pelepasan Kasrem
    Danrem 081/DSJ, Terima Korps Raport Sertijab Dandim 08087/Tulungagung & Pelepasan Kasrem
    Selasa, 14 September 2021 - 08:14:47 WIB
    Komisi IV : Apartement Transit Jabar Layak Dihuni Masyarakat Berpenghasilan Rendah
    Selasa, 07 November 2023 - 17:57:19 WIB
    Peningkatan Adaptasi Pada Perubahan Iklim, Pemkot Cimahi Mengedukasi Kampung Iklim
    Kamis, 23 Juli 2020 - 14:03:21 WIB
    Operasi Patuh Lancang Kuning 2020 Dimulai, Polresta Pekanbaru Laksanakan Apel Gelar Pasukan
    Kamis, 03 September 2020 - 13:53:47 WIB
    LAWAN COVID-19
    Uu Ruzhanul Tinjau Penerapan Protokol Kesehatan Industri di Garut
    Kamis, 30 Juli 2020 - 13:56:35 WIB
    Pembangunan Infrastruktur Perairan, Anggota DPR RI dan Kepala BWSS III Kunjungi Kab. Kampar
    Selasa, 18 Oktober 2022 - 07:28:48 WIB
    Anggota DPRD JABAR Dapil XV H.Arif rachman,S.E,M.M Menggelar Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved