Kamis, 25 April 2024  
 
Wali Kota Cimahi Kunjungi Korban Bencana Longsor di Kelurahan Melong

| Jawa Barat
Senin, 02 November 2020 - 18:52:38 WIB


TERKAIT:
   
 
Cimahi | Tiraskita.com - Wali Kota Cimahi, Ajay Muhammad Priatna, mengunjungi dua rumah yang terdampak bencana longsor, yang berada di wilayah RT.05 / RW.22 Kelurahan Melong, Kecamatan Cimahi Selatan pada Senin (2/11). 

Turut mendampingi Wali Kota pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) dan Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP) Kota Cimahi, Sekretaris Kecamatan Cimahi Selatan dan Lurah Melong beserta jajarannya. 

Dikatakan Wali Kota Ajay, pihaknya sudah bertemu dan berkomunikasi langsung dengan dua orang pemilik rumah yang terkena bencana longsor tersebut. Menurutnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi perlu untuk mengetahui aspek legalitas dari kepemilikan kedua bidang tanah tempat rumah tersebut berdiri sebelum bisa menyalurkan bantuan yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)-nya. 

“Tadi kita diskusi dengan yang punya rumah…kita cek semuanya. Karena kan legalitas tanahnya pun cukup penting agar [bantuan] dari APBD nya bisa [turun]. Dan tadi saya perintahkan yang bertanggung jawab untuk urusan ini di DPKP Untuk men-design dan kami akan segera melakukan tindakan supaya kejadian yang sangat tidak diinginkan tidak terjadi lagi, Karena kan ini sudah agak riskan,” ujarnya. 

Dikatakan Ajay, pembangunan rumah dan berbagai bangunan di Daerah Aliran Sungai (DAS) dalam segala bentuk dan manifestasinya pada dasarnya tidak diperbolehkan. Namun pihaknya mengakui bahwa saat ini sudah banyak bangunan yang terlanjur berdiri di sekitar pinggiran sungai di Kota Cimahi. Menyikapi hal tersebut, Pemkot Cimahi berkomitmen untuk melakukan penataan kembali daerah aliran sungai di Kota Cimahi, termasuk untuk dua bangunan yang terkena longsor di Kelurahan Melong tersebut. 

“Kalau bicara diperbolehkan, tentunya tidak yah… tapi kan apa boleh buat bangunannya sudah pada berdiri begini. Untungnya kalau yang kejadian itu tidak dihuni [bagian] belakangnya. Makanya kita mau coba perbaiki, dengan satu syarat yaitu tidak boleh lagi dibuat bangunan. [Jadi] untuk halaman saja,” tegas Ajay. 

Khusus dalam menyikapi curah hujan yang tinggi dalam beberapa minggu terakhir ini, Ajay mengklaim bahwa pihaknya sudah melakukan berbagai tindakan preventif. Selain memberikan himbauan kepada warga, Ia juga telah memerintahkan unsur kecamatan dan kelurahan untuk bersiap-siaga dan turun langsung ke lapangan apabila terjadi bencana di wilayahnya. 

“Iyah, sudah. Waktu kemarin juga pas kejadian [longsor], kita lewat Pak Lurah [Melong] bersama jajarannya, langsung mengecek seperti apa permasalahannya. Ternyata memang yah tidak begitu sempurna lah. Tapi ini akan segera kita tampung. Yah mudah-mudahan kejadian yang tidak diinginkan tidak terjadi lagi,” pungkas Ajay.(Arif S)



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  •  
     
     
    Senin, 26 April 2021 - 18:10:32 WIB
    Pembangunan RSUD Nias Selatan Diduga tidak Memenuhi Stuktur Standar Bangunan Rumah Sakit
    Minggu, 02 April 2023 - 19:44:51 WIB
    Dandim 0620/Kab Cirebon : Selamat Hari Jadi Kab Cirebon ke-541
    Jumat, 31 Juli 2020 - 19:11:25 WIB
    Idul Adha 1441 H
    Laksanakan Shalat Ied Kampung Halaman, Catur Sugeng Serahkan Hewan Qurban
    Senin, 06 Februari 2023 - 16:59:29 WIB
    Bupati & Unsur Forkopimda Hadiri Paripurna Istimewa DPRD Kampar Hari Jadi Kab Kampar Ke-73 Tahun 202
    Senin, 25 Oktober 2021 - 21:49:05 WIB
    Bersama Pemkab Indramayu , TNI AL Lanal Cirebon Gelar Pelatihan Budidaya Ikan Bandeng
    Rabu, 31 Januari 2024 - 07:37:07 WIB
    LPTQ Kepulauan Meranti Gelar Simulasi Perdana Persiapan MTQ Provinsi Riau Ke-42
    Selasa, 29 Juni 2021 - 13:23:22 WIB
    Suaminya Mau Nikah Lagi, Wanita ini Potong Alat Vitalnya
    Selasa, 05 Januari 2021 - 11:22:11 WIB
    Mimpi Jutaan Guru Honorer untuk Jadi PNS Pupus Sudah, Mendikbud?
    Rabu, 22 Maret 2023 - 21:33:36 WIB
    Babinsa Koramil 0624-08/Ciparay Tangkap Pelaku Curanmor
    Senin, 29 Juni 2020 - 15:12:53 WIB
    PEMALSUAN DATA
    Bupati Tapteng Marah Dan Pastikan Pecat ASN Yang Palsukan Dokumen Rapid Test
    Rabu, 01 Juni 2022 - 15:49:59 WIB
    Pelantikan Pengurus DPC PJID Kabupaten Rokan Hilir Secara Resmi Dilantik, Priode 2021-2024
    Senin, 20 Desember 2021 - 13:23:31 WIB
    Komitmen Pemerintah Jadikan Indonesia Pusat Produsen Halal Dunia
    Minggu, 19 September 2021 - 09:33:20 WIB
    Sambut Maulid Nabi Muhammad SAW, Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang Gelar Perlombaan Antar Santri
    Rabu, 31 Maret 2021 - 08:16:19 WIB
    Polsek Tapung Tangkap Pelaku Judi Togel di Areal Peron Sawit Desa Sari Galuh
    Kamis, 30 Juli 2020 - 14:19:42 WIB
    Pengungsi Luwu Utara Dapat Sumbangan 21 Ekor Sapi Dari KASAD
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved