Kamis, 25 April 2024  
 
Pemkot Cimahi Terima Penghargaan Atas Opini WTP Kategori 5 kali Berturut-turut dari Kemenkeu RI

Riswan L | Jawa Barat
Selasa, 08 Desember 2020 - 10:00:07 WIB


TERKAIT:
   
 
Cimahi | Tiraskita.com  –  Upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi untuk meningkatkan akuntabilitas pertanggungjawaban laporan keuangan tahunannya kembali mendapatkan apresiasi dari pemerintah pusat. Kali ini, apresiasi tersebut diperoleh dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI berupa Penghargaan atas diraihnya Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sebanyak 5 kali berturut-turut.

Adapun penghargaan yang diberikan oleh Kemenkeu RI tersebut  terdiri dari dua kategori, yaitu untuk 5 kali berturut-turut dan 10 kali berturut-turut. Kota Cimahi sendiri merupakan salah satu dari total 47 Kota di Indonesia yang mendapatkan penghargaan untuk kategori WTP sebanyak 5 kali berturut-turut.

“Atas nama warga dan Pemerintah Kota Cimahi, kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kementerian Keuangan RI yang diwakili oleh kepala KPPN Bandung I dan BPK RI perwakilan Jawa Barat yang telah memberikan apresiasi atas laporan keuangan Pemkot Cimahi berupa piagam penghargaan atas diraihnya Opini WTP kategori 5 kali secara berturut-turut, sekaligus mengulangi prestasi pada tahun-tahun sebelumnya dimana Kota Cimahi juga berhasil meraih predikat WTP atas opini BPK-RI terhadap laporan keuangan pemerintah daerah untuk tahun anggaran 7 tahun ke belakang,” ujar Plt. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana, ketika ditemui usai menerima Penghargaan dimaksud dari Kepala KPPN Bandung I, bertempat di Aula Gedung A Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi, Jl. Rd. Demag Hardjakusumah, Cihanjuang, Kota Cimahi pada Senin (07/12).

Dikatakan Ngatiyana, pencapaian prestasi ini dapat diraih melalui kerja keras bersama dari semua entitas akuntansi dan entitas pelaporan dari seluruh SKPD di lingkungan Pemkot Cimahi dan tentunya dukungan positif dari DPRD Kota Cimahi.

Oleh karena itu, selaku pimpinan daerah, pihaknya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada seluruh anggota  DPRD Kota Cimahi, dan seluruh jajaran SKPD di lingkungan Pemkot Cimahi atas kerjasamanya sehingga Kota Cimahi mendapatkan penghargaan dari Kemenkeu RI tersebut.

 “Penghargaan ini tentu merupakan kebanggaan sekaligus menjadi ujian dan tantangan bagi kami untuk terus berjuang dan berusaha agar lebih baik lagi untuk kedepannya. Ke depannya, Pemerintah Kota Cimahi akan tetap berkomitmen untuk terus melakukan perbaikan dan peningkatan sistem pengelolaan keuangan daerah yang transparan dan akuntabel untuk sebesar-besar kemakmuran warga masyarakat Cimahi,” imbuh Ngatiyana.


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  •  
     
     
    Senin, 01 Agustus 2022 - 11:48:54 WIB
    PDIP Resmi Daftar Pemilu, PDIP Berharap Raih Hattrick di Pemilu 2024
    Kamis, 15 Oktober 2020 - 11:39:10 WIB
    LAM Riau sebut KAMI Jangan Bikin Gaduh
    Jumat, 11 November 2022 - 07:52:05 WIB
    Ketua Komisi l DPRD Jabar Dan Sekretaris Komisi ll Menghadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan
    Kamis, 20 Mei 2021 - 17:10:18 WIB
    Komisi IV : Pembangunan Jalan Provinsi Jabar Harus Sesuai Standar
    Selasa, 04 Januari 2022 - 19:15:24 WIB
    Kapolres Metro Jakarta Barat Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Anggotanya
    Rabu, 20 Mei 2020 - 20:04:06 WIB
    LAWAN COVID-19
    Peduli Covid-19, BNI Kembali Serahkan Sembako dan APD
    Selasa, 07 Juli 2020 - 12:26:59 WIB
    Hebat, Status Ratusan Desa di Jabar Meningkat Dalam 2 Tahun Terakhir
    Minggu, 30 Juli 2023 - 19:00:29 WIB
    Hari Jadi Bengkalis Ke-511 Pemkab Bersama LAMR Gelar Kenduri Adat
    Rabu, 04 Agustus 2021 - 11:25:38 WIB
    Gubernur Riau Keluarkan SE Aturan Kerja ASN Selama Masa PPKM Level 4
    Selasa, 29 Desember 2020 - 19:04:32 WIB
    Rp110 Triliun Akan Dianggarkan untuk Dana Bansos, Jokowi: Harus Betul-betul Tepat Sasaran
    Kamis, 19 November 2020 - 08:15:33 WIB
    Bumikan Pembauran
    Tim FPK Riau Berkunjung di 12 Kabupaten/Kota, Sosialisasikan Pilkada Damai
    Senin, 08 Februari 2021 - 19:14:48 WIB
    SATGAS BUMN Riau Turut Donor Plasma Konvalesen Nasional
    Rabu, 11 Maret 2020 - 08:36:41 WIB
    Voucher Kartu Internet Telkomsel Kosong
    Kartu Voucher Paket Data Telkomsel Kosong, Konsumen Kecewa
    Rabu, 03 Juni 2020 - 14:26:04 WIB
    Pegawai Harus Semangat Dalam Memberikan Pelayanan Kepada Masyarakat
    Bupati Kampar Pinta Tingkatkan Pelayanan Masyarakat, Tahun Ini Kantor Disdukcapil Akan Dibangun
    Jumat, 17 Maret 2023 - 16:46:45 WIB
    Kodim 0620/Kab Cirebon, Laksanakan Upacara 17an di Bulan Maret 2023
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved