Cimahi, tiraskita.com,- Untuk mengendalikan inflasi/kenaikan harga beras Medium di wilayah Kota Cimahi, Pemerintah Kota Cimahi melalui Dinas Perdagangan Koperasi UKM dan Perindustrian Kota Cimahi bekerj">
Minggu, 28 April 2024  
 
Lakukan Operasi Pasar Beras Murah, Pemkot Cimahi Kendalikan Inflasi

Kah | Jawa Barat
Rabu, 20 September 2023 - 16:41:59 WIB

KotaCimahi
TERKAIT:
   
 
Cimahi, tiraskita.com,- Untuk mengendalikan inflasi/kenaikan harga beras Medium di wilayah Kota Cimahi, Pemerintah Kota Cimahi melalui Dinas Perdagangan Koperasi UKM dan Perindustrian Kota Cimahi bekerjasama dengan Perum Bulog Cabang Bandung mengadakan operasi pasar beras murah yang dilakukan di 3 Kecamatan di Wilayah Kota Cimahi pada Rabu (20/09/2023). Sasaran dari operasi pasar beras premium ini ditujukan pada masyarakat Kota Cimahi dengan membawa KTP sesuai domisili dan maksimal pembelian 1 pack/orang.

Adapun jenis beras yang digunakan pada Operasi Pasar adalah beras medium import kemasan 5 kg dengan harga dari Bulog sebesar Rp. 10 . 600,- per kg atau Rp.53.000 per 5 kg, harga ini sudah termasuk biaya angkut (transport), dari harga itu kemudian mendapat subsidi biaya angkut (transport) sebesar Rp. 400/kg dari Bank Indonesia. Sehingga beras dijual ke masyarakat dengan harga Rp.10.200/kg atau Rp. 51.000/5 kg nya.

Pejabat (Pj) Wali Kota Cimahi H. Dikdik S. Nugrahawan saat meninjau pelaksanaan operasi pasar beras di area gedung Cimahi Technopark mengatakan bahwa operasi pasar beras murah ini dimaksudkan untuk membantu meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok dan sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat.

“Hari ini kita sama-sama melaksanakan operasi beras murah untuk menekan angka inflasi yang berdampak pada harga beras, mudah mudahan dengan operasi ini harga beras di Cimahi ini tetap stabil, dan alhamdulillah ini terlaksana berkat bantuan dari Bulog yang Insya allah ini akan kami distribusikan kepada masyarakat di kota Cimahi” tuturnya.

Lebih lanjut Dikdik menjelaskan bahwa beras yang didistribusikan oleh Bulog untuk setiap Kecamatan sebanyak 10 Ton, sehingga jumlah kuota yang disediakan untuk Operasi Pasar di 3 Kecamatan sebanyak kurang lebih 30 Ton. Untuk Per orang nya mendapat 1 kantong dengan berat 5 kg dengan  harganya 1 kantong itu Rp 51.000, jadi jatuhnya 1 kg itu Rp 10.200, sedangkan harga dipasar saat ini sudah di kisaran  Rp. 13.000,-/ 14.000, atau  Rp. 17.000,- yang premiumnya. 
Sementara Kepala Cabang Perum Bulog Bandung Erwin Budiana menyatakan pihaknya telah menyiapkan 30 ton beras untuk Kota Cimahi, masing-masing Kecamatan mendapatkan  10 ton. Menurut Erwin sampai dengan saat ini persediaan beras masih banyak di gudang sampai dengan akhir tahun inisampai dengan  sampai musim panen berikutnya diawal tahun stok berasa aman.

“stok beras di gudang masih banyak, diperkirakan aman sampai awal tahun depan bahkan sampai  panen berikutnya kita masih ada.Saya belum tahu persis tapi secara penyaluran kita akan sangat aman sampe dengan awal tahun depan, jadi gausah khawatir lah untuk stok persediaan di gudang bulog  sangat aman” pungkasnya. 
Hadir dalam kegiatan operasi pasar beras murah ini Kepala Dinas Perdagangan Koperasi UKM dan Perindustrian Kota Cimahi Hela Haerani, Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kota Cimahi Tita Mariam, Perwakilandari Kejaksaaan Negeri Kota Cimahi dan Kepala Cabang Perum Bulog Bandung Erwin Budiana. (Bidang IKPS/Arif.s)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Jumat, 15 Juli 2022 - 18:22:42 WIB
    Polri Sampaikan Permohonan Maaf Terkait Insiden Intimidasi Terhadap Wartawan
    Selasa, 25 Agustus 2020 - 08:48:39 WIB
    Kritikan Keras Ketua Komite I DPD RI Hingga Meminta Pilkada Desember 2020 Ditunda sampai 2021
    Sabtu, 15 Oktober 2022 - 09:33:11 WIB
    Massa Amris Gelar Aksi Demo, Awasi UU Cipta Kerja di Sektor Kehutanan, Desak KLHK Transparan
    Rabu, 03 November 2021 - 20:37:31 WIB
    Bobby Afif Nasution hadiri launching buku autobiografi Bakhtiar Ahmad Sibarani “Politisi Muda Dari
    Kamis, 20 Oktober 2022 - 16:46:36 WIB
    Nurdin Hidayat Terpilih Kembali Secara Aklamasi Memimpin Forum Ormas LSM Kota Cimahi TH 2022-2025
    Rabu, 09 Agustus 2023 - 10:22:39 WIB
    Pj.Wali Kota Cimahi Canangkan Pemberian Antigen Baru Introduksi RV dan HPV
    Jumat, 25 Juni 2021 - 20:08:17 WIB
    Kapolri Terbitkan E-Book Pedoman Manajemen Kontijensi Klaster Covid-19
    Kamis, 03 Maret 2022 - 12:12:54 WIB
    Buka MTQ Kecamatan Limapuluh, Wawako Harapkan Semangat dan Cinta Terhadap Al-Quran
    Jumat, 13 Maret 2020 - 19:38:39 WIB
    Gelar Aksi di LAMR Riau, 9 Ketua DPH LAMR Kecamatan Sekota Pekanbaru Minta LAM Riau Batalkan Musda L
    Selasa, 08 Februari 2022 - 19:04:29 WIB
    Danlanud S Sukani, Sambut Kunjungan Silaturahmi Danlanud Halim
    Selasa, 16 Juni 2020 - 12:02:56 WIB
    Berangkat Melanjutkan Pendidikan
    Santri Binaan Baznas Bengkalis Silaturahmi Dengan Plh. Bupati Bengkalis
    Selasa, 28 Juli 2020 - 13:52:10 WIB
    Manfaatkan Hutan Sosial Untuk Tekan Angka Kemiskinan
    Kamis, 10 September 2020 - 11:08:39 WIB
    Tim Kukerta Relawan Covid-19 Unri Ikut Serta Dalam Pembagian BLT Di Kecamatan Rimba Melintang
    Jumat, 05 Agustus 2022 - 13:53:48 WIB
    Kalah dari Malaysia, Biaya Konservasi Hutan Indonesia Tak Sampai Rp15 Ribu per Hektare
    Minggu, 02 Agustus 2020 - 14:57:02 WIB
    Ketum HIMNI Marinus Gea : Perlindungan Hak-Hak Anak di Kepulauan Nias Tanggung Jawab Bersama
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved