Jum'at, 19 April 2024  
 
Miliki Narkoba, Warga Pantai Cermin Kanan Diciduk Polsek Pantai Cermin

Rahmad | Sumut
Sabtu, 22 Mei 2021 - 09:02:38 WIB


TERKAIT:
   
 
SERDANG BEDAGAI | Tiraskita.com  - Diduga miliki narkoba jenis sabu, HS alias Her (14) diciduk personel Polsek Pantai Cermin dari teras rumah nya di Dusun IV, Desa Pantai Cermin kanan, Kecamatan Pantai Cermin, Sumatera Utara, Senin (17/5/2021) sekira pukul 23.30 WIB.

Selain itu, petugas Unit Reskrim Polsek Pantai Cermin juga mengamankan barang bukti 1 plastik klip transparan ukuran sedang yang didalamnya terdapat selembar plastik klip transparan kecil yang berisikan butiran kristal warna putih yang diduga narkotika sabu, 1 lembar plastik klip transparan kosong, 1 pipet plastik transparan yang ujungnya runcing, 1 pipet plastik transparan dan 2 buah mancis warna biru.

Kapolres Serdang Bedagai AKBP Robin Simatupang SH MHum didampingi Kapolsek Pantai Cermin AKP Tedi Napitupulu kepada wartawan, Jumat (21/5/2021) mengatakan bahwa penangkapan tersangka menindak lanjuti informasi dari masyarakat, tentang adanya peredaran narkotika jenis sabu di TKP.

Kapolres menyebutkan, setelah mendapat informasi tersebut kemudian Kanit Reskrim Polsek Pantai Cermin Ipda Zulfan Ahmadi, SH melaporkan informasi tersebut kepada Kapolsek Pantai Cermin dan atas perintah kapolsek kemudian Team Opsnal Unit Reskrim Polsek Pantai Cermin yang di pimpin oleh Kanit Reskrim melakukan penyelidikan dengan langsung mengecek kebenaran laporan dari masyarakat tersebut selama sepekan melakukan serangkaian penyelidikan ternyata memang benar informasi tersebut.

Kemudian, Kanit Reskrim bersama anggota team opsnal melihat tersangka  yang mencurigakan sedang duduk diatas kursi kayu panjang didepan rumah yang sekaligus bengkel las.

Melihat kedatangan Tim tersangka tersebut terlihat gugup dan memegang sesuatu yang diketahui berinisial HS alias Her sehingga langsung dilakukan penangkapan. Kemudian Kanit Reskrim memerintah tersangka untuk meletakan diatas kursi benda yang dipegang dari tangan kanannya  dan ternyata 1 lembar plastik klip transparan ukuran sedang yang didalamnya terdapat 1 lembar plastik klip transparan kecil yang berisikan butiran kristal warna putih yang diduga narkotika Sabu dan 1 pipet plastik transparan.

Lalu dilakukan penggeledahan ditempat tersangka Her duduk dan ditemukan 1 lembar plastik klip transparan kosong, 1 pipet plastik transparan dan 2 buah mancis warna biru disamping kanan tersangka duduk diatas kursi kayu tersebut
Selanjutnya dilakukan interogasi terhadap tersangka Her dari mana mendapatkan narkoba tersebut dan tersangka mengakui bahwa markotika jenis sabu tersebut diperoleh dengan cara membeli dari seseorang yang berinisial DP alias D (40) warga Dusun III Desa Kotapari, Kec.Pantai Cermin Kab.Sergai dengan harga Rp50 ribu.

Kemudian dilakukan pengembangan dengan melakukan pencarian di tempat D sering menjual Sabu dan mendatangi rumahnya namun tidak ditemukan kemungkinan penangkapan tersebut telah diketahui oleh Doded dikarenakan jarak penangkapan dengan rumah Doded cukup dekat .
Berdasarkan bukti permulaan yang cukup kemudian tersangka, dan barang bukti tersebut di amankan ke Mako Polsek Pantai Cermin untuk mempertanggung jawabkan peperbuatannya.

" Tersangka dijerat pasal 114 subs pasal 112 subs pasal 127 dari UU RI No 35 tahun 2009 Tentang Narkotika," pungkas kapolres.  (JP.Simare-mare)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  • Sekretariat DPRD Jabar Gelar Halalbihalal "Mari Perkuat Silaturahmi & Sucikan Hati"
  • Dandim 0620/Kab Cirebon Bersama Forkopimda Lainnya Tinjau Pospam Ops Ketupat Lodaya 2024
  • Jaga Kesehatan Personel, Kasatgas Banops Ketupat LK 2024 Polres Rohil Gelar Cek Tensi & Beri Vitamin
  • Publik Meminta SF Haryanto Pj Gubri, Evaluasi Kadis PUPR-PKPP Riau & Jajaran
  • Dinas PUPR Turut Meriahkan Tradisi Lampu Colok Khas Bengkalis
  • Mudik Gratis 1445 H /2024 M Resmi di Lepas Pemkot Kota Cimahi
  •  
     
     
    Jumat, 02 Februari 2024 - 16:39:43 WIB
    Komisi V DPRD Jabar Dorong, Program (TOSS) di Kab Garut Bisa Jadi Role Model
    Jumat, 18 Desember 2020 - 16:39:05 WIB
    Jalin silaturahmi
    DanLanal Baru Kopi Morning Bareng Wartawan Simeulue
    Selasa, 26 Oktober 2021 - 08:03:30 WIB
    Akselerasi Vaksinasi dan Prokes Ketat, Kunci Utama Cegah Gelombang Lonjakan Kasus Covid-19
    Minggu, 02 Mei 2021 - 09:25:07 WIB
    Dr. Petrus Reinhard Golose Lakukan Rotasi dan Promosi 9 Pejabat BNN RI
    Jumat, 14 Juli 2023 - 09:23:26 WIB
    Kadis PUTR Rohil Tinjau persiapan peresmian jembatan Air Hitam, Kecamatan Pujud
    Selasa, 01 November 2022 - 12:26:43 WIB
    Wow!, Pabrik Uang Palsu Sukoharjo Digerebek Polisi
    Rabu, 06 Januari 2021 - 15:10:41 WIB
    Pemda Kampar Gelar Rapat Sambut HUT Kabupaten Kampar ke-71
    Jumat, 23 Juli 2021 - 10:54:15 WIB
    Banyaknya Aduan Dari Masyrakat H. Sulaiman, SS.MH, Melakukan Sidak ke RSUD Dr. Pratomo
    Kamis, 02 April 2020 - 11:53:49 WIB
    Pemerintah Ajak Media Beritakan Hal Positif dan Objektif
    Media Sangat Berperan Penting Dalam Memberitakan Hal Positif dan Objektif
    Jumat, 30 Oktober 2020 - 22:42:33 WIB
    Saksikan Besok, Bulan Purnama Biru Langka Sejak Muncul 76 Tahun Lalu
    Minggu, 07 Juni 2020 - 00:57:36 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Kawal Pendistribusian Bansos Pemprov Sumut di Wilayah Alasa
    Kamis, 16 Juli 2020 - 02:10:47 WIB
    SMA/SMK di Kota Sukabumi yang Telah Berstatus Zona Hijau
    Pembelajaran Tatap Muka Harus Utamakan Keselamatan Peserta Didik
    Senin, 11 Oktober 2021 - 15:06:55 WIB
    Harmonisasi RUU EBT, Baleg DPR Serius Cermati Aspirasi Masyarakat Bali
    Kamis, 01 Oktober 2020 - 04:19:32 WIB
    Polisi Cetak Buku Rekening 'Gendut' Cleaning Services Kejagung
    Selasa, 16 Maret 2021 - 19:45:56 WIB
    Ridwan Kamil dan ASN Jabar Kenakan Pakaian Pramuka Tiap Tanggal 14
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved