Selasa, 30 April 2024  
 
Syukuran Pembangunan Jalan di Tanjung Beringin, Bupati Sergai: “Jaga dan Rawat Jalan Ini”

RL | Sumut
Sabtu, 10 Juli 2021 - 13:20:43 WIB


TERKAIT:
   
 
SERDANG BEDAGAI | TIRASKITA.COM - Apresiasi masyarakat atas kerja Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya dan Wakil Bupati Sergai H. Adlin Umar Yusri Tambunan, ST, MSP dalam melakukan pembenahan infrastruktur jalan di berbagai daerah di bumi Sergai terlihat jelas ketika keduanya menghadiri syukuran atas pembangunan Jalan Desa Nagur menuju Desa Bagan Kuala, Kecamatan Tanjung Beringin, Sumatera Utara, Jumat (09/07/2021).

Pembangunan akses jalan di Sergai ini, sebut Bupati, punya tujuan yang jelas yaitu meningkatkan perekonomian rakyat.

“Terima kasih atas acara syukuran yang digelar oleh masyarakat Bagan Kuala hari ini. Ini memang satu hal yang perlu kita syukuri. Kalau akses jalannya bagus secara otomatis perekonomian juga akan ikut meningkat. Selain mobilisasi, investasi juga akan berdatangan. Tetapi sebaliknya, kalau jalannya enggak baik, apa-apa akan jadi sulit. Kan lebih bagus kalau anggaran dialokasikan buat bangun jalan daripada dipakai buat “jalan-jalan,” buka Bupati dalam sambutannya.

Dengan sudah adanya jalan ini, Bupati berharap akses menuju Pulau Berhala, yang merupakan salah satu aset destinasi wisata Kabupaten Sergai, bisa semakin mudah. Selain itu ia optimis, sektor pertanian dan perikanan akan terdampak positif berkat sudah baiknya infrastruktur jalan.

“Mudah-mudahan dengan akses jalan yang sudah baik ini akan meningkatkan perekonomian masyarakat Tanjung Beringin,” harapnya.

Namun Bupati mengingatkan agar pembangunan juga diiringi dengan inisiatif dari masyarakat untuk menjaga dan merawat fasilitas publik yang ada.

“Jalan ini harus dirawat dan dijaga supaya bisa dipakai dalam waktu yang lama. Misalnya, masyarakat desa yang dilintasi jalan ini harus membatasi angkutan atau kendaraan besar yang melebihi tonase. Kalau perlu, bangun saja portal. Ini demi kebaikan bersama juga,” Harap Bupati.

Kesempatan ini juga digunakan oleh Bupati untuk mengingatkan masyarakat perihal pentingnya menegakkan prokes dalam aktivitas sehari-hari mengingat situasi pandemi masih belum berakhir walaupun saat ini secara statistik Sergai sudah ada dalam posisi yang lebih baik karena masuk dalam zona kuning setelah sebelumnya dikategorikan zona oranye.

“Kita tidak boleh menganggap remeh Covid-19. Ancaman kesehatannya nyata karena sudah ada korban jiwa. Tidak hanya kesehatan, pandemi ini juga berpengaruh besar terhadap aspek penting lain. Maka dari itu, masyarakat harus mengikuti aturan yang sudah dibuat oleh pemerintah. Tegakkan prokes dengan benar, dengan disiplin. Selain itu mari kita dukung vaksinasi untuk menciptakan kekebalan massal di bumi Sergai,” ucap Darma Wijaya lagi.

Sesuara dengan Bupati, Wakil Bupati Adlin Tambunan juga menekankan perlunya kesadaran masyarakat untuk menjaga dan merawat jalan yang sudah dibangun dengan baik.

“Jalan ini dibangun sepanjang 1.455 meter, lebarnya 4 meter dan pengaspalan sudah rampung. Semoga jalan ini bisa memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat. Tapi tetap ingat untuk menjaganya. Juga jangan ugal-ugalan dalam berkendara, supaya semua senang, semua nyaman,” Ucapnya.

Secara singkat, Kepala Desa Bagan Kuala Safril menyampaikan ucapan terima kasih mewakili warga desanya.

“Dengan dibangunnya jalan ini secara otomatis masyarakat juga makin lancar dalam aktivitas harian dan pekerjaannya. Itu akan berdampak langsung terhadap perputaran roda perekonomian desa,” Tuturnya.

Disela-sela acara juga dilakukan  penyantunan kepada anak yatim.  (Junisman Zai)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Mandiri Swalayan Pangkalan Kerinci Memiliki Tempat Perjudian Berkedok Gelper, Dibiarkan?
  • Persiapan Atlet Menuju PON Aceh-Sumut, KONI Riau Terapkan Inovasi Sport Science dan Sport Medicine
  • Kabupaten Bengkalis Peringkat II Dan Ditunjuk Sebagai Tuan Rumah MTQ Ke-43 Tahun 2025
  • Kepala Sekolah SMK 1 Siduaori di Tahan Oleh Polres Nias Selatan
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  •  
     
     
    Sabtu, 25 Desember 2021 - 21:25:36 WIB
    Perayaan natal Gereja GBI Ekklesia Tanjung Medan Berlangsung Dengan Hikmat
    Minggu, 15 Maret 2020 - 11:15:42 WIB
    Danlanud Rsn Berangkatkan 22 Casis SMA Pradita
    Jumat, 18 Februari 2022 - 12:53:56 WIB
    Sektor Perdagangan di Riau Alami Pertumbuhan Tertinggi 10 Tahun Terakhir
    Selasa, 21 Desember 2021 - 14:24:00 WIB
    SANGAT TERAMPIL DAN KREATIF
    Mahasiswa Kesejahteraan Sosial FISIP USU Buat Program Pengolahan Limbah Plastik Menjadi Bunga Hias
    Senin, 27 April 2020 - 09:39:18 WIB
    NARKOTIKA
    Sepasang Suami Istri pengedar Narkoba Di Ciduk Sat Resnarkoba Polres Inhu
    Senin, 30 Agustus 2021 - 13:43:23 WIB
    Bantuan Tenaga Pendidik Agama di Apresiasi DPRD Jabar
    Senin, 08 Januari 2024 - 10:09:54 WIB
    DPRD Jabar, Menyampaikan Dukacita Tragedi Tabrakan Kereta di Cicalengka
    Sabtu, 06 Agustus 2022 - 07:10:47 WIB
    Delapan Ribu Guru Honor Akan Jadi P3K, Gubri Minta Tingkatkan Kualitas
    Minggu, 04 Juli 2021 - 13:51:17 WIB
    Kesal Harga Obat Ivermectin Melambung, Luhut: Saya Enggak Urus Dia Ada Bekingan, Usut Sampai Ke Akar
    Senin, 06 Juli 2020 - 07:49:59 WIB
    Pangandaran Diminta Tetap Waspada terhadap Ancaman COVID-19
    Kamis, 07 Mei 2020 - 07:09:34 WIB
    LAWAN COVID-19
    Pemudik Ngumpet di Truk Barang Kepergok Kapolda di Palimanan
    Senin, 27 Juli 2020 - 15:13:09 WIB
    Tahun 2022, Pembangunan Jaringan Air Minum berkapasitas 1000 Liter/detik dimulain
    Sabtu, 06 Agustus 2022 - 07:27:07 WIB
    Sekda: Pemko Bakal Hadirkan Produk UMKM Unggulan di Indonesia City Expo
    Minggu, 31 Mei 2020 - 20:00:07 WIB
    DENGAN PROGRAM RESTRUKTURISASI DAN TRANSFORMASI
    Setelah 8 Tahun Rugi, Krakatau Steel Akhirnya Cetak Laba Rp 1 T Pada Kuartal 1-2020
    Selasa, 22 Desember 2020 - 12:29:08 WIB
    Difitnah, Natasha Wilona: Belasan Tahun Aku Selalu Diam
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved