Minggu, 28 April 2024  
 
Pemkab Sergai Terima Bantuan Mesin PCR, Wabup: Kita Tidak Berjuang Sendirian

Aji | Sumut
Jumat, 08 Oktober 2021 - 11:44:42 WIB

sergai_0110
TERKAIT:
   
 
SERGAI,- Percepatan penanganan pandemi Covid-19 di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) tidak hanya melibatkan pemerintah, namun juga diwarnai dengan keterlibatan berbagai pihak, salah satunya perusahaan swasta.

Hal tersebut dibuktikan lewat bantuan mesin PCR dan beberapa perangkat penanganan Covid-19 yang diberikan oleh PT. Medquest Jaya Global kepada Pemkab Sergai. Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh pemilik dan pimpinan PT. Medquest, Nanik Gunawan, kepada Wakil Bupati Sergai H. Umar Yusri Tambunan, ST, MSP, bertempat di Aula Sultan Serdang, Kompleks Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah, Sumatera Utara, Kamis (7/10/2021).

Ucapan terima kasih disampaikan oleh Wabup Adlin Tambunan kepada PT. Medquest. Bantuan yang diberikan ini, sebutnya, akan sangat bermanfaat karena fungsi pentingnya dalam penegakan diagnosa kasus konfirmasi Covid-19, agar dapat terlaksana lebih cepat dan efisien.

“Sebelumnya, pemeriksaan sampel kasus-kasus kontak erat Covid-19 mesti melalui mekanisme pengiriman ke ibu kota sehingga perlu waktu yang cukup lama untuk mengetahui status spesimen. Dengan tersedianya alat PCR, diharapkan pelaksanaan testing sudah semakin baik dan dilakukan dengan pengawasasn tracking yang lebih ketat sehingga penyebaran kasus Covid-19 dapat kita tekan,” Pungkasnya.

Adlin Tambunan melanjutkan, saat ini sesuai dengan Instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) No. 48 tahun 2021 yang berlaku tanggal 5 sampai dengan 18 Oktober 2021, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) turun dari level 3 menjadi level 2. Ini semua, tegas Wabup, merupakan hasil kerja keras dan sinergitas yang sangat baik dari segenap pihak, baik di jajaran Pemkab Sergai, Polri, TNI dan tentunya masyarakat.

“Marilah kita bersama-sama menangani pandemi ini lewat gotong royong, bersatu padu karena hanya dengan cara kebersamaan ini kita akan dapat mengatasinya. Kita tidak berjuang sendirian, kita bersama dengan negara-negara lain yang mengalami hal yang sama, juga berjuang serentak mengatasi tantangan ini,” Tandasnya.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Sergai H.M. Faisal Hasrimy, AP, MAP, juga menyampaikan agar seluruh pihak bisa mengerahkan seluruh kemampuan untuk bersama-sama menuntaskan tantangan pandemi.

“Jika pihak eksternal saja mau secara maksimal berkontribusi bagi penanganan pandemi di Sergai, kita di pemerintahan juga harus tetap menjaga komitmen tinggi yang sama. Kita berikan yang terbaik bagi Kabupaten Sergai,” Harapnya.

Sementara itu pimpinan sekaligus owner PT. Medquest Jaya Global, Nanik Gunawan, menyampaikan apresiasi terhadap sambutan baik yang diberikan oleh Kabupaten Sergai terhadap pihaknya. Ia menyebut, bantuan yang diberikan oleh PT. Medquest ini merupakan salah satu program Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaannya.

“Selama ini, perusahaan kami lebih memfokuskan CSR pada program pendidikan di daerah yang membutuhkan. Di masa pandemi ini, kami ingin terlibat dalam proses penanganan pandemi dengan pemerintah. Sebelumnya, bantuan serupa juga sudah kami berikan kepada salah satu daerah di NTT. Jadi, Sergai adalah penerima kedua CSR kami untuk penanganan pandemi ini,” Paparnya.

Adapun bantuan yang diserahkan oleh PT. Medquest Jaya Global beruapa 1 unit mesin PCR dan ekstraksi, 1 unit hematology analyzer, 1 unit kimia klinis dan 1 unit HB meter.

Hadir dalam kegiatan ini Wakapolres Sergai Kompol Sofyan, SH, Asisten Ekbangsos Ir. Kaharuddin, MM, para Kepala OPD, para Kepala Puskesmas dan Camat se-Sergai serta pihak PT. Medquest Jaya Global. (Diskominfo/Mendrova)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Senin, 08 Februari 2021 - 19:09:37 WIB
    Diduga Rugikan Negara,
    PJI-Demokrasi Laporkan Busrianto Mantan Kades Ke Kejati Riau
    Kamis, 28 Januari 2021 - 09:18:47 WIB
    NTB Jalin Kerja Sama di Sektor Peternakan
    Kamis, 13 April 2023 - 10:26:17 WIB
    Personel Wingdik 300/Teknik Gelar Peringatan Nuzulul Quran 1444 H
    Jumat, 16 Oktober 2020 - 09:11:09 WIB
    Parkir Sembarangan di Kota Cimahi Akan Dipasang Stiker Peringatan
    Minggu, 18 Februari 2024 - 00:11:39 WIB
    Wakil Ketua DPRD JABAR Achmad Ru'yat Mengapresiasi Kinerja KPU Kab Bogor
    Kamis, 04 April 2024 - 20:21:29 WIB
    Pangdam IV/Dip Dampingi Panglima TNI Beserta Menko PMK & Kapolri Tinjau Kesiapan Yan Mudik di Tol
    Senin, 04 September 2023 - 11:52:49 WIB
    Diikuti 11 Kecamatan Bupati Kasmarni Buka Stand Bazar MTQ Ke-48 Kabupaten Bengkalis
    Jumat, 17 Desember 2021 - 14:09:38 WIB
    Anggota DPRD Provinsi Jabar Ali Hasan Reses RW 15 Kelurahan Utama Siap Jembatani Aspirasi Masyaraka
    Selasa, 14 Januari 2020 - 07:09:58 WIB
    Riau Darurat Gelper
    Soal Judi Gelper, Kapolres Kampar Tegas Perintahkan Berantas
    Minggu, 07 Maret 2021 - 10:54:53 WIB
    Dalam 3 Hari Pertama
    154 Personel Polres Kampar Divaksinasi Covid-19
    Rabu, 20 Juli 2022 - 17:32:13 WIB
    Raih Opini WTP ke - 13, Menteri Yasonna: Jadikan Ini Pendorong Semangat dalam Berkinerja
    Sabtu, 16 Mei 2020 - 06:55:58 WIB
    LAWAN COVID-19
    Anggota DPD RI : Disaat Pandemi Covid Belum Reda, Kebijakan Pemerintah Plin – Plan!
    Senin, 14 November 2022 - 11:26:33 WIB
    Ratusan Warga Pekanbaru Antusias Ikuti Gerak Jalan Santai
    Kamis, 14 Juli 2022 - 11:46:34 WIB
    Menkumham Yasonna Laoly Serahkan Instrumen Aksesi Traktat Budapest ke Dirjen WPO di Jenewa Swiss
    Sabtu, 11 September 2021 - 14:47:42 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa dan Warga Gotong Royong Membersihkan Jalan (10/09/2021).
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved