Kamis, 02 Mei 2024  
 
Dewi Ansar jadi Narsum pada Workshop Bunda Literasi Kepri 2022

Kah | Serba-Serbi
Kamis, 29 September 2022 - 18:24:31 WIB

06
TERKAIT:
   
 
KEPRI - Setelah dikukuhkan sebagai Bunda Literasi Provinsi Kepulauan Riau pada hari Selasa (27/9) lalu,  Hj. Dewi Kumalasari Ansar langsung mengisi kegiatan Workshop Bunda Literasi Provinsi Kepri tahun 2022 sebagai narasumber di Hotel CK, Tanjungpinang, Rabu (28/9).

Pada Kegiatan ini selain Dewi Ansar, turut hadir pula sejumlah narasumber berkompeten, diantaranya Ketua GMPB Provinsi Kepri Hanafi Ekra dan Kepala Kantor Bahasa Provinsi Kepri Rahmat dan dimoderatori oleh Dr. Jepri.

Di hadapan para peserta workshop, Dewi Ansar menjelaskan workshop ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kegemaran membaca.

"Secara umum di Indonesia khususnya Kepri minat membaca masyarakat masih rendah. Makanya kita perlu galakkan kembali minat baca di lingkungan kita, yang dimulai dari lingkungan keluarga kita masing-masing," kata Dewi Ansar.

Dewi Ansar juga mengungkapkan bahwa keluarga adalah akses literasi pertama, sebagai lingkup terkecil untuk menggalakkan kembali gemar membaca.

"Sebagai orang tua, bagaimana kita menggiatkan kembali literasi keluarga. Setelah itu, baru ke lingkungan sekitar, dan lingkup masyarakat luas,” imbuhnya.

Selanjutnya, Dewi Ansar berharap kepada seluruh Bunda Literasi Kabupaten/Kota se-Kepri yang juga telah dikukuhkan agar program-program Bunda Literasi ini dapat segera dilaksanakan di Kabupaten/Kota masing-masing, bahkan jika perlu hingga level Kecamatan maupun Kelurahan/Desa.

"Semoga dengan adanya program-program ini masyarakat Kota, Desa hingga daerah pesisir dapat merasakan manfaatnya," harapnya.

Terakhir, untuk menyukseskan program Bunda Literasi ini, Dewi Ansar mengharapkan adanya sinergi dan kolaborasi dengan pihak-pihak yang berkompeten, misalnya TP-PKK, Dharma Wanita, Organisasi Wanita, Tokoh Adat, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Pemangku kepentingan dan Lembaga Pendidikan misalnya Taman Bacaan Masyarakat (TBM).

"Saya percaya dengan adanya sinergi dan kolaborasi ini tantangan kedepannya akan lebih mudah untuk diatasi, sehingga membaca akan menjadi salah satu kegemaran utama masyarakat" tutupnya. (ky)

Editor : Sepriyan Niccy

Sumber :
DISKOMINFO KEPRI


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Jawaban Gubernur atas Ranperda, hingga Penutupan Masa Sidang DPRD JABAR
  • Sekretariat DPRD Jabar Terima Kunjungan Kerja BK DPRD Kota Sukabumi
  • DPRD Jabar Terima Kunjungan Kerja DPRD Provinsi Chungcheongnam-do Korea Selatan
  • Paket Proyek PUPR Prov Riau TA 2023 Terindikasi Tidak Sesuai RAB dan Bestek
  • Ahmad Yuzar Resmi Dilantik Jadi Pj Sekda Kabupaten Kampar
  • Kajati Riau Dianugerahkan Gelar Adat, Pj Gubri Sampaikan Ucapan Selamat
  • Mandiri Swalayan Pangkalan Kerinci Memiliki Tempat Perjudian Berkedok Gelper, Dibiarkan?
  • Persiapan Atlet Menuju PON Aceh-Sumut, KONI Riau Terapkan Inovasi Sport Science dan Sport Medicine
  • Kabupaten Bengkalis Peringkat II Dan Ditunjuk Sebagai Tuan Rumah MTQ Ke-43 Tahun 2025
  •  
     
     
    Kamis, 28 April 2022 - 12:56:30 WIB
    Citra Bhakti / Parlemen dalam Sketsa Kebangsaan kepada para Driver Ojek Online
    Ketua DPRD Jawa Barat Sosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan
    Sabtu, 31 Juli 2021 - 10:21:54 WIB
    Banmus DPRD Riau Melaksanakan Rapat Guna Menyusun Kegiatan Anggota DPRD
    Rabu, 15 April 2020 - 07:10:03 WIB
    VIRUS CORONA
    Komisi II - Mendagri - KPU Sepakati Pilkada Serentak 9 Desember 2020
    Kamis, 28 Januari 2021 - 20:54:44 WIB
    Bupati Kampar Lantik 55 Pejabat Eselon III Dan IV
    Selasa, 20 September 2022 - 08:29:49 WIB
    Tanggap Darurat Narkoba, Polda Riau Akan Launching Aplikasi Sikat Narkoba
    Kamis, 12 Maret 2020 - 16:36:32 WIB
    Kader-Kader Akan Menjadi Dukungan Partai PDIP
    Mau SK Dukungan, Pendaftar Pilkada di PDIP Harus Punya Pasangan dan Partai Koalisi
    Selasa, 04 Februari 2020 - 12:42:20 WIB
    Indonesia Untuk Dunia
    Pada Pertemuan Luar Biasa OKI Mengenai Peace Deal AS, Wamenlu Mahendra Tekankan Pentingnya Solidarit
    Senin, 20 September 2021 - 08:41:13 WIB
    Besok Gubri Lakukan Pemancangan Tiang Pertama SPAM Pekanbaru-Kampar Kapasitas 1.000 Liter per Detik
    Kamis, 04 November 2021 - 13:16:52 WIB
    Gubri Akan Tinjau Langsung Kondisi Sungai Bangko
    Kamis, 28 Januari 2021 - 20:32:45 WIB
    Sekda Optimis Pemko Pekanbaru Pertahankan Perdikat WTP
    Kamis, 09 Juli 2020 - 09:31:19 WIB
    MOI CETAK REKOR PRA UJI KOMPETENSI 268 WARTAWAN ANGGOTA LEWAT ZOOM
    Kamis, 13 Agustus 2020 - 17:10:54 WIB
    Gelar Pelatihan Jurnalistik Dasar, Edi Ribut Harwanto: Wartawan Wajib Pahami UU Pers dan Kode Etik
    Jumat, 21 Februari 2020 - 16:18:13 WIB
    Presiden Joko Widodo
    Presiden Tinjau dan Resmikan Rehabilitasi Madrasah di Pekanbaru
    Rabu, 30 September 2020 - 02:59:32 WIB
    Dua Tersangka Korupsi Jembatan Waterfront City Kampar Ditahan KPK
    Jumat, 31 Juli 2020 - 11:11:51 WIB
    Bareskrim Polri Tetapkan Pengacara Djoko Tjandra Sebagai Tersangka
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved