Istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Atalia Praratya terkonfirmasi positif COVID-19. Atalia diketahui sudah mendapat vaksinasi dua kali.
">
Kamis, 28 Maret 2024  
 
Positif COVID-19, Atalia Praratya Istri Ridwan Kamil Telah Divaksinasi 2 Kali

rahmad | Nasional
Sabtu, 24 April 2021 - 11:37:14 WIB


TERKAIT:
   
 
Bandung | TIRASKITA.COM  - Istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Atalia Praratya terkonfirmasi positif COVID-19. Atalia diketahui sudah mendapat vaksinasi dua kali.

Moment Atalia disuntik vaksin pertama kali diunggah melalui akun Instagramnya pada 5 Maret 2021 lalu. Atalia mengunggah video mengenai proses vaksinasi dirinya.

Dalam keterangannya juga dia menyebut mendapatkan vaksin sebagai kapasitasnya dalam Satgas COVID-19 Jawa Barat.

"Alhamdulillah akhirnya mendapat panggilan utk divaksin dalam kapasitas sebagai satgas covid-19 Jabar. Insya Allah semua kebagian," tulis Atalia sebagaimana dilihat detikcom pada Sabtu (17/4/2021) pukul 19.04 WIB.

Usai momen vaksinasi itu, Atalia memang beberapa kali melakukan kegiatan. Seluruh kegiatannya juga diunggah melalui media sosialnya. Diketahui Atalia juga sudah mendapat vaksin kedua kalinya sekitar dua pekan setelahnya. Menurut keterangan dari tim Humas Pemprov Jabar, vaksinasi pertama tanggal 4 Maret dan kedua 18 Maret.

Hari ini, Sabtu (17/4/2021), melalui akun instagramnya Atalia mengunggah video yang isinya mengabarkan dirinya positif.

"Hari pertama masih kaget, baru dikabari, bingung ketularan di mana. Memang saya ketemu banyak sekali orang dan masyarakat. Tapi mudah-mudahan saya berharap teman-teman dan juga orang-orang yang dekat dengan saya tidak ada satupun yang tertular ya," ujar Atalia dalam videonya.

Atalia mengaku dirinya termasuk orang yang aktif dalam menerapkan protokol kesehatan. Meski begitu, dia meminta doa untuk kesembuhannya.

"Sesungguhnya saya merasa orang yang aktif sekali menggunakan masker, cuci tangan dan selalu diingatkan menggunakan hand sanitizer. Tapi Allahualam, kehendak Allah seperti itu. Ya masih kaget aja hari ini, mohon doanya saja dari semua," kata dia.

Baca juga: Tak Langsung Kebal, Butuh Waktu Bangun Antibodi Setelah Suntik Vaksin COVID-19

Meski dirinya positif COVID-19, sang suami yaitu Ridwan Kamil dinyatakan negatif. Kang Emil sapaannya juga melalui Instagram mengumumkan bila dia negatif usai dilakukan tes PCR.

"Saya pribadi di test PCR dan hasilnya negatif, juga anak-anak kami negatif covid," ujar Kang Emil.

Saat ini Atalia melakukan isolasi mandiri di Gedung Pakuan, rumah dinas gubernur. ***

Sumber : detik.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Ceramah Kebangsaan Pada HUT Yonif 400/Banteng Raider
  • BI Optimis Wakaf Produktif Dorong Pemberdayaan Ekonomi Syariah
  • HUT Yayasan Kemala Bhayangkari, TNI Polri Buka Puasa Bersama Jalin Silahturahmi
  • Daftar Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia 2024–2029
  • Polda Riau Gagalkan Peredaran 31 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
  • Pj Gubernur Riau Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian Jawaban LKPJ Kepala Daerah 2023
  • Asisten II Setdprov Riau Instruksikan OPD Saling Sinkronisasi Progja Dalam Penyusunan Renja 2025
  • Mengolah Sampah, Anggota DPRD JABAR, Ajak Masyarakat Aktif Memilah Sampah
  • Pemprov Riau Gelar Forum Perangkat Daerah Tahun 2024
  •  
     
     
    Senin, 11 Januari 2021 - 09:18:06 WIB
    Gubernur Siapkan Kepgub dan Surat Edaran Terkini, Terkait Pemberlakuan PSBB Proporsional
    Selasa, 23 Maret 2021 - 16:15:51 WIB
    Hari Pertama Penerapan Tilang Online, 1.200 Warga Riau Langgar Lalulintas
    Jumat, 13 Januari 2023 - 08:17:15 WIB
    Komisi I Jabar Lakukan Kunjungan Kerja Ke kantor Dispusipda
    Senin, 28 Desember 2020 - 16:31:22 WIB
    Juga gandeng JQR dan Jabar Bergerak
    PKK Provinsi Jabar dan BAZNAS Teken Kerja Sama Program Keumatan
    Selasa, 23 November 2021 - 17:39:47 WIB
    Bupati Kampar Terima Silaturahmi Perkumpulan Nias Kampar (PNK)
    Selasa, 05 Maret 2024 - 17:06:53 WIB
    Komisi l DPRD Jabar : Pemekaran Desa Harus Di Tetapkan Batas Wilayah
    Senin, 07 Maret 2022 - 08:09:59 WIB
    Praktisi Hukum Sefianus Zai, SH.,MH, Tindakan Main Hakim Sendiri Adalah Tindak Pidana
    Sabtu, 03 April 2021 - 11:40:18 WIB
    Kasus Suap Oknum Dirjen Pajak, Ini Penjelasan KPK
    Kamis, 01 April 2021 - 18:09:34 WIB
    Bupati Kampar Hadiri Silahturahmi Bersama ADPMET
    Sabtu, 30 Mei 2020 - 11:52:56 WIB
    LAWAN COVID-19
    Pimpin Rapat PSBB menuju New Normal, Bupati Kampar Ingatkan lebih tingkatkan disiplin jalankan Proto
    Rabu, 25 Desember 2019 - 12:30:03 WIB
    Pastikan Nataru Aman, Wakapolda Banten Pantau Perayaan Malam Misa Natal
    Rabu, 04 Maret 2020 - 16:38:23 WIB
    BPK TEMUKAN TERJADI TINDAK PIDANA KORUPSI
    BPK Temukan 283 Jt Anggaran Meleset di OPD Prov.Riau
    Sabtu, 08 Mei 2021 - 10:25:44 WIB
    Pos Penyekatan GT Cikupa Berhentikan Truk Pengangkut Sepeda Motor, 10 Penumpang Di-swab Test
    Rabu, 19 Oktober 2022 - 07:43:50 WIB
    Ngatiyana Minta Lakukan Percepatan Pembangunan Usai Lantik Sejumlah Pejabat Tinggi Pratama
    Sabtu, 30 Oktober 2021 - 11:55:35 WIB
    Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS: Indonesia Masuk Zona Hijau
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved