Rabu, 24 April 2024  
 
Ditpolairud Polda Banten Bagikan Masker Kepada Masyarakat Anyer

RL | Nasional
Rabu, 25 Agustus 2021 - 12:05:43 WIB

dok
TERKAIT:
   
 
ANYER, TIRASKITA.COM - Sebagai bentuk komitmen Polri dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19, Ditpolairud Polda Banten bagikan ratusan masker kepada masyarakat.

Pembagian masker ini dalam rangka Kegiatan Program Vaksinasi Massal Dan Bakti Sosial Akpol 94 Peduli. kali ini, kegiatan dilaksanakan di Pelabuhan Paku, Anyer, Kabupaten Serang - Banten, (25/08).

Dalam Kegiatan Program Vaksinasi Massal Dan Bakti Sosial Akpol 94 Peduli ini akan dilakukan Vaksinasi dan Pembagian paket sembako oleh Alumni Akademi Kepolisian 94 Batalyon Tunggal Panaluan.

Saat ditemui, Kabid Humas Polda Banten Akbp Shinto Silitonga mengatakan dengan membagikan masker tersebut merupakan bentuk komitmen Polda Banten dalam mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah hukum Polda Banten.

“Ayo selalu pakai masker ya. Dengan menggunakan masker, akan terlindungi dari penularan Covid-19. Maskermu melindungi aku dan maskerku melindungi kamu,” kata Akbp Shinto Silitonga.

Akbp Shinto Silitonga menyampaikan bahwa kegiatan membagikan masker ini adalah rangkaian dari Kegiatan Program Vaksinasi Massal Dan Bakti Sosial Akpol 94 Peduli.

"Jadi untuk masyarakat yang akan melaksanakan Vaksinasi, pada saat pendaftaran akan diberikan masker oleh petugas," tambah Akbp Shinto Silitonga.

Akbp Shinto Silitonga berharap dengan kegiatan membagikan masker tersebut dapat mencegah penularan Covid-19.

“Saya sangat berharap melalui kegiatan pembagian masker ini kita dapat berkontribusi dalam mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah hukum Polda Banten. Dan juga saya berharap masker yang telah dibagikan ini supaya dipakai oleh masyarakat saat sedang beraktivitas di dalam atau luar ruangan,” ujar Akbp Shinto Silitonga.

Terakhir di masa pandemi covid-19 ini, Akbp Shinto Siiltonga tidak lupa mengajak kepada seluruh masyarakat agar bersama-sama mematuhi protokol kesehatan.

“Guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini, mari bersama-sama kita patuhi dengan 6 M, yaitu Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan, Membatasi Mobilitas, dan Menghindari Makan Bersama,” ajak Shinto Silitonga.

“Semoga dengan menerapkan protokol kesehatan kita semua terhindar dari penularan Covid-19,” tutup Akbp Shinto Silitonga.


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  • Sekretariat DPRD Jabar Gelar Halalbihalal "Mari Perkuat Silaturahmi & Sucikan Hati"
  • Dandim 0620/Kab Cirebon Bersama Forkopimda Lainnya Tinjau Pospam Ops Ketupat Lodaya 2024
  • Jaga Kesehatan Personel, Kasatgas Banops Ketupat LK 2024 Polres Rohil Gelar Cek Tensi & Beri Vitamin
  •  
     
     
    Selasa, 24 Agustus 2021 - 18:51:00 WIB
    Ada Kemajuan Suku Nias Di Rokan Hulu Riau
    Rabu, 25 Desember 2019 - 12:30:03 WIB
    Pastikan Nataru Aman, Wakapolda Banten Pantau Perayaan Malam Misa Natal
    Minggu, 19 April 2020 - 23:14:23 WIB
    UPAYA PENCEGAHAN COVID-19
    Bansos Fornisel sebagai Wujud Dukungan Agar Warga Menunda Pulang Kampung
    Sabtu, 30 Oktober 2021 - 12:00:28 WIB
    Presiden: Pers Harus Adaptif di Era Disrupsi Teknologi
    Jumat, 14 Februari 2020 - 15:50:41 WIB
    DPP MOI UCAPKAN TERIMAKASIH PENGUMUMAN SERTIFIKASI UKW DEWAN PERS
    Rabu, 09 Februari 2022 - 08:55:25 WIB
    Peringatan Hari Jadi Kabupaten Kampar ke 72 Tahun 2022 Berjalan Khidmat
    Kamis, 23 September 2021 - 17:14:09 WIB
    Berbasis Infrastruktur dan Perekonomian yang Handal
    Musrenbang RPJMD Rohil, Menuju Rokan Hilir yang Maju Religius dan Berbudaya
    Kamis, 30 Juli 2020 - 15:07:55 WIB
    Kecam Aksi Teror Bom Molotov, Sekjend DPP PDI Perjuangan Itu Tindakan Pengecut
    Rabu, 13 Januari 2021 - 13:39:29 WIB
    Terima Surpres Calon Kapolri, Puan Jamin Seluruh Aspek Kelayakan Dipertimbangkan
    Rabu, 12 Agustus 2020 - 16:40:40 WIB
    PWI JATIM DUKUNG IDE MOI UNTUK PENDIRIAN PERPUSTAKAAN PERS
    Jumat, 21 Februari 2020 - 16:18:13 WIB
    Presiden Joko Widodo
    Presiden Tinjau dan Resmikan Rehabilitasi Madrasah di Pekanbaru
    Kamis, 29 April 2021 - 10:31:53 WIB
    Bupati Nias Utara Tandatangani MoU Tentang PSDKU Universitas Sumatera Utara (USU)
    Kamis, 13 Agustus 2020 - 11:43:12 WIB
    Korpolairud Baharkam Polri Bersama KKP, Gagalkan Penyeludupan 54,978 Ton Ikan Patin Fillet
    Kamis, 22 April 2021 - 00:05:26 WIB
    Pasangan Sukiman-Indra Gunawan Unggul Pada Penghitungan Sementara
    Selasa, 29 September 2020 - 21:49:51 WIB
    Wagub Jabar Hentikan Kegiatan Belajar Tatap Muka di Pesantren Husnul Khotimah
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved