Jum'at, 29 Maret 2024  
 
Pakai Masker Buat Napas Jadi Bau? Cara Mengatasinya

RL | Ekbis
Sabtu, 02 Oktober 2021 - 12:20:20 WIB

Ilustrasi
TERKAIT:
   
 
TIRASKITA.COM - Ketika menggunakan masker setiap hari seperti saat ini, masalah bau mulut merupakan suatu hal yang kerap kita alami. Kondisi ini membuat kita ahirnya menyadari munculnya bau mulut akibat makanan yang baru kita konsumsi.

Hal ini kadang membuat kita jadi berpikir apakah sesungguhnya setiap hari bau mulut ini muncul namun kita tak menyadarinya. Hal ini kadang membuat kita menjadi minder atau cemas dengan kondisi kesehatan kita.

"Ketika masker menutupi hidung dan mulut, konsentrasi dari beragam bau napas meningkat hingga kita bisa menciumnya," terang dr Edwin Chng, direktur medis dari Parkway Shenton, Singapura, dilansir dari Channel News Asia.

"Tanpa masker, bahkan ketika seseorang mengalami bau mulut, kadang dia tidak menyadarinya," sambungnya.
Munculnya Bau Mulut

Munculnya bau mulut ini dimulai dari keberadaan bakteri yang ada yang berada di mulut sepanjang waktu.

"Ketika kita bernapas, terutama dengan mulut kita, kelembapan dan udara yang diproduksi oleh bakteri terperangkap di kain masker. Ketika percikan ini mengering, mereka menyisakan bau pada kain masker," terang dr Koh Chu Guan, dari National Dental Centre Singapore's Department of Restorative Dentistry.

"Jenis kain mungkin tidak berpengaruh. Jika materialnya tipis dan berpori, mungkin lebih sedikit udara dan kelembapan yang terperangkap sehingga penggunanya mungkin tidak begitu menyadari halitosis," sambungnya.

Selain itu, ketika menggunakan masker bisa jadi kamu bernapas menggunakan mulut. Hal ini selanjutnya menyebabkan terjadinya efek kering.

"Mulut yang lebih kering, terutama ketika kamu kurang minum air bisa menyebabkan bau napas," terang dr Koh.

Beda Halitosis dan Bau Mulut Akibat Masker

Untuk membedakan antara halitisos dengan bau napas akibat masker, copot masker dan coba embuskan pada tangan melalui mulut. Bau ini tidak bakal muncul jika disebabkan oleh masker.

Bahkan jika kamu memiliki masalah halitosis, menggunakan masker tidak akan memperparah kondisinya. Masalah bau mulut ini bisa jadi lebih parah ketika kamu merokok atau mengonsumsi alkohol.

Cara Menghilangkan Bau Mulut Akibat Masker

Untuk menjaga bau mulut tetap segar atau meminimalisasi baunya, sebaiknya konsultasi secara rutin dengan doter gigi. Masalah ini kadang muncul akibat kondisi gigi atau gusi yang tidak beres.

Selain menyikat, disarankan juga untuk melakukan flossing atau membersihkan lidah.

"Lidah merupakan salah satu sumber halitosis. Sebagian besar bakteri berada di lidah terutama di bagian belakangnya," terang dr Chng.

Kamu juga perlu memperhatikan makanan yang kamu konsumsi. Hindari makanan yang bisa menyebabkan munculnya bau mulut seperti makanan tinggi karbohidrat, makanan manis, serta makanan lain yang bisa memunculkan bau mulut.

Jika kamu harus banyak bicara, disarankan untuk banyak minum air. Selain itu, kamu juga bisa mengonsumsi permen pelega tenggorokan atau berkumur menggunakan mouthwash.

sumber:merdeka.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Denpom III/3 Cirebon bersama Forkopimda Kota Cirebon Laksanakan Tarhim
  • Indahnya Berbagi di Bulan yang Suci, Denpom III/3 Cirebon dan IMBI Bagikan Takjil
  • Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Ceramah Kebangsaan Pada HUT Yonif 400/Banteng Raider
  • BI Optimis Wakaf Produktif Dorong Pemberdayaan Ekonomi Syariah
  • HUT Yayasan Kemala Bhayangkari, TNI Polri Buka Puasa Bersama Jalin Silahturahmi
  • Daftar Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia 2024–2029
  • Polda Riau Gagalkan Peredaran 31 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
  • Pj Gubernur Riau Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian Jawaban LKPJ Kepala Daerah 2023
  • Asisten II Setdprov Riau Instruksikan OPD Saling Sinkronisasi Progja Dalam Penyusunan Renja 2025
  •  
     
     
    Selasa, 24 Agustus 2021 - 09:13:25 WIB
    Enam Ranperda diusulkan Pemerintah Provinsi ke DPRD Jabar
    Rabu, 25 Agustus 2021 - 11:57:30 WIB
    Bupati Sergai Siap Bantu Memfasilitasi Penyelesaian Lahan Kelompok 80 TIR
    Minggu, 09 Agustus 2020 - 08:18:02 WIB
    Anniversary Ke-8, IWO Inhil Salurkan Puluhan Paket Sembako Bagi Warga Kurang Mampu
    Jumat, 18 Juni 2021 - 09:12:56 WIB
    Ternyata Ada Ketua DPRD Yang Kirim Uang ke Pemasok Senjata KKB Papua
    Selasa, 30 Agustus 2022 - 13:26:47 WIB
    Pengacara Keluarga Brigadir J Dilarang Saksikan Rekonstruksi, Ini Tanggapan Pakar Hukum
    Senin, 18 Maret 2024 - 14:11:22 WIB
    Masyarakat Kampung Buatan II Siak Dihimbau Jangan Sembarangan Membakar Sampah
    Senin, 18 April 2022 - 11:43:20 WIB
    Lanud Sugiri Sukani Sambut Kunjungan Itkoopsud l
    Senin, 26 April 2021 - 10:52:28 WIB
    Setiap Hari Diajak Berhubungan Badan,
    Seorang Biduan Sandera Remaja Laki-laki Tiga Hari
    Senin, 28 Juni 2021 - 15:19:04 WIB
    Banyak Penangkapan Narkoba, Gubri Sebut Berkat Kesigapan Petugas
    Senin, 08 Juni 2020 - 20:07:01 WIB
    Dengan Apdes Dan Masyarakat, Koramil 2008/Waled Kodim 0620/Kab Cirebon Gelar Karya Bakti
    Kamis, 05 November 2020 - 14:38:42 WIB
    Ayah di Pekanbaru Laporkan Anaknya Curi Mobil, Pelaku Ditangkap Polisi
    Rabu, 08 Juli 2020 - 09:30:21 WIB
    Kejagung Gelar Eksekusi Barang Bukti Uang Sebesar Rp 97 Miliar Dalam Kasus Tipikor Kondesat
    Minggu, 10 Oktober 2021 - 08:08:45 WIB
    Unit Reskrim Polsek Kampar Kiri Tangkap Seorang Pelaku Narkoba di Desa Kuntu Darussalam
    Jumat, 18 September 2020 - 16:12:28 WIB
    Jabar Bentuk Tim Khusus dan Rencana Aksi
    Senin, 29 Juni 2020 - 14:08:49 WIB
    Dinding Beton Penyanggah Tanah Roboh
    Diduga Bangun Asal Jadi, Turap Jalan Di Bathin Solapan Bengkalis Amblas
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved