Kamis, 25 April 2024  
 
DIMERIAHKAN OLEH ISYANA SARASVATI, RENDY PANDUGO, SERTA BARASUARA
Konser Era Baru Jaringan Baru IM3 Collabonation Tour Ke-9 Di Pekanbaru

RL | Ekbis
Jumat, 04 November 2022 - 18:22:18 WIB


TERKAIT:
   
 
PEKANBARU, TIRASKITA.COM - IM 3 rayakan Era Baru, Jaringan Baru Collabanantion Tour Pekanbaru, setelah sukses mendapatkan respon positif dan animo yang besar di kota-kota sebelumnya yaitu Jember, Surabaya, Padang, Jambi, Pontianak, Solo, Semarang, serta Serang, Collabonation Tour melanjutkan perjalanannya ke kota Pekanbaru. Tour yang merupakan inisiatif dari IM3 untuk menyapa masyarakat Indonesia melalui pertunjukan konser musik offline ini sekaligus membawa pesan kampanye “Era Baru, Jaringan Baru” untuk mengajak audiens merayakan jaringan terbaru Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) yang terus dikembangkan di seluruh Indonesia.

Konser Musik Collabonation Tour Pekanbaru diselenggarakan di Lapangan MTQ, Pekanbaru pada hari ini. Berbagai musisi tanah air seperti Isyana Sarasvati, Rendy Pandugo, dan Barasuara sukses memberikan kemeriahan dengan berinteraksi serta menghibur masyarakat di atas panggung Collabonation Tour Pekanbaru. Selanjutnya, Collabonation Tour pun akan hadir di Medan, dan berbagai kota lainnya ke depan.

Fahd Yudhanegoro, Head of Regional Sumatera Indosat Ooredoo Hutchison menyampaikan, “Collabonation Tour yang menjadi kelanjutan dari rangkaian kegiatan Collabonation ini dihadirkan untuk merayakan Era Baru, Jaringan Baru. Dengan sederet musisi kebanggaan tanah air, Collabonation Tour menghadirkan hiburan bagi para audiens setia IM3 dan masyarakat di Indonesia, mulai dari Pulau Sumatra, Jawa, Kalimantan, hingga Sulawesi.

Kegiatan ini sekaligus menunjukkan semangat tinggi kami untuk mengajak masyarakat Pekanbaru bersama-sama merayakan jaringan terbaru Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) dengan produk IM3 lewat berbagai kegiatan seperti streaming, mengakses dan membuat konten di media sosial, chatting, game online, serta aktivitas internet lainnya.”. Paparnya saat media Update wisata kolaborasi pekanbaru, di Prime Park Hotel. Jln. Sudirman No 3 Simpang tiga pekanbaru. Jumat, 4/11/22

Kampanye Era Baru, Jaringan Baru merupakan salah satu realisasi upaya IM3 dalam menghadirkan pengalaman internetan yang lebih baik dan bisa diandalkan oleh para penggunanya yang mayoritas berjiwa muda dan aktif berkegiatan digital. Integrasi jaringan Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) dilakukan di lebih dari 43.000 pemancar jaringan (sites) di seluruh Indonesia yang kini prosesnya sudah mencapai lebih dari 50% dan sebagian besar ditargetkan akan selesai di akhir tahun 2022 untuk memberikan pengalaman digital pelanggan yang mengesankan sehingga dapat memenuhi kebutuhan dan mendukung gaya hidup digital mereka.

Selain untuk memberikan hiburan bagi masyarakat Pekanbaru, melalui Collabonation Tour, IM3 juga ingin membangkitkan semangat berkarya mereka seiring dengan pengembangan jaringan yang dilakukan di kota-kota tujuan Collabonation Tour, termasuk Pekanbaru. Diharapkan kampanye Era Baru, Jaringan Baru ini dapat memberikan dampak positif yang signifikan dan menjadi bukti nyata komitmen IM3 untuk terus meningkatkan kualitas pengalaman internetan dengan jaringan IOH yang semakin andal.

Collabonation Tour di Pekanbaru melibatkan berbagai komunitas anak muda dan kreator konten untuk merasakan serunya pertunjukan musik secara langsung. Dengan membeli tiket, penonton Collabonation Tour tidak hanya merasakan kemeriahan dari konser musiknya, tetapi juga mendapatkan Kartu Perdana Freedom Internet edisi spesial Collabonation Tour dengan Kuota Utama 9GB + 9GB Kuota Plus.

Pelanggan dapat ikut merayakan Era Baru, Jaringan Baru dengan pengalaman internetan yang lebih baik melalui berbagai pilihan produk dan layanan dari IM3.

Untuk informasi lebih lengkap mengenai konser musik Collabonation Tour dari IM3 mulai dari kota, line up musisi, hingga info pembelian tiket dapat mengunjungi collabonation.co.id/tour.

Ikuti setiap update terbarunya di akun Instagram @indosatim3!
SELESAI. Tentang Indosat Ooredoo Hutchison Indosat Ooredoo Hutchison (IDX: ISAT) memiliki visi untuk menjadi perusahaan telekomunikasi digital yang paling dipilih di Indonesia.

Melalui layanan telekomunikasi digital kelas dunia dan jaringan unggulannya, Indosat Ooredoo Hutchison berusaha untuk menghubungkan dan memberdayakan seluruh masyarakat Indonesia.

Dikendalikan bersama oleh Ooredoo Group dan CK Hutchison, Indosat Ooredoo Hutchison dibentuk melalui penggabungan PT Indosat Tbk dan PT Hutchison 3 Indonesia pada tahun 2022. (Riswan) ***


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  • Sekretariat DPRD Jabar Gelar Halalbihalal "Mari Perkuat Silaturahmi & Sucikan Hati"
  • Dandim 0620/Kab Cirebon Bersama Forkopimda Lainnya Tinjau Pospam Ops Ketupat Lodaya 2024
  •  
     
     
    Kamis, 02 April 2020 - 12:33:47 WIB
    Syeh Puji Kawin Siri Lagi, Kali Ini Dengan Anak Usia 7 Tahun
    Rabu, 23 Juni 2021 - 07:50:25 WIB
    Bersenjata Lengkap Bandar Shabu Hampir 100 Kg Ini Nekad
    Senin, 11 Januari 2021 - 19:12:16 WIB
    Kapolres Kampar Pimpin Upacara Pemberian Penghargaan kepada Personel Berprestasi
    Senin, 19 Oktober 2020 - 20:09:42 WIB
    Pemkot Cimahi Lakukan Sosialisasi Adabtasi Kebiasaan Baru bagi Para Pedagang Pasar Tradisional
    Selasa, 28 September 2021 - 17:19:55 WIB
    Kapendam IV : TMMD Wujud Pengabdian TNI AD Untuk Rakyat Dimasa Damai
    Rabu, 28 Oktober 2020 - 22:54:22 WIB
    Melalui Pilkada, Wagub Sumut Berharap Lahirkan Kepala Daerah Berkualitas
    Selasa, 05 Januari 2021 - 11:22:11 WIB
    Mimpi Jutaan Guru Honorer untuk Jadi PNS Pupus Sudah, Mendikbud?
    Selasa, 05 Mei 2020 - 17:11:13 WIB
    Menjadikan Sejarah Kabupaten Rohul
    Polres Rohil Tetapkan 3 Orang Tersangka Dugaan Korupsi Dana Media Massa
    Minggu, 27 Maret 2022 - 22:23:56 WIB
    Luar Biasa, Warga Binaan Lapas Pemuda Tangerang Sabet Gelar Juara Turnamen Jabar Open Antar Club IBA
    Kamis, 22 Oktober 2020 - 16:19:44 WIB
    UNTUK PEMULIHAN EKONOMI PEMKOT CIMAHI GELAR KOMPETISI UMKM
    Rabu, 01 Februari 2023 - 09:28:19 WIB
    Rektor Unri Sambut Baik Dukungan BSP-Zapin Peningkatan SDM
    Sabtu, 08 Januari 2022 - 12:48:15 WIB
    Menkumham Tuntut Jajaran Lakukan Zero Mistake
    Sabtu, 06 Agustus 2022 - 07:15:04 WIB
    PPP: Sikap Jokowi Tunjukkan Dukungan untuk Ganjar
    Jumat, 14 Juli 2023 - 09:24:43 WIB
    Orang Tua Bangga, Anaknya Berprestasi Dalam Bidang Olahraga
    Minggu, 30 April 2023 - 00:21:10 WIB
    Dandim 0620/Kab Cirebon dan Kapolresta Cirebon serta Danyon Arhanud 14 Cek Pospam
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved