Sabtu, 27 April 2024  
 
Kemenkumham Adakan Kompetisi Cerdas Cermat Bidang Keuangan dan BMN

RL | KEMENKUMHAM
Rabu, 13 Oktober 2021 - 08:48:29 WIB

dok
TERKAIT:
   
 
JAKARTA, TIRASKITA.COM - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) terus berupaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) di berbagai bidang, salah satunya di bidang Keuangan, dan Barang Milik Negara (BMN). Untuk ke dua kalinya, Kemenkumham menyelenggarakan Lomba Cerdas Cermat Akuntansi Pelaporan Keuangan dan BMN di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM, sebagai salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) Kemenkumham.

Dengan mengangkat tema Peningkatan Kompetensi SDM Penyusun Laporan Keuangan dan BMN Kemenkumham Semakin Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Inovatif (PASTI), diharapkan Lomba Cerdas Cermat ini menjadi sarana edukasi bagi seluruh Penyusun Laporan Keuangan dan BMN di lingkungan Kemenkumham.

“Peningkatan kapasitas diri tidak hanya dapat dilakukan melalui sosialisasi, pelatihan, atau pendidikan formal saja, tetapi juga bisa dilakukan dengan cara kompetisi seperti dalam bentuk perlombaan yang akan dilaksanakan mulai hari ini hingga esok hari (12 – 13 Oktober 2021),” ujar Kepala Biro Keuangan Wisnu Nugroho Dewanto saat memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan cerdas cermat secara daring di Jakarta, Selasa (12/10/2021).

Lomba kali ini juga diharapkan dapat memacu para pegawai di lingkungan Kemenkumham untuk menghasilkan Laporan Keuangan dan BMN yang berkualitas, akuntabel, dan transparan serta sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintahan.

“Kita semua harus sama-sama mengambil manfaat dan ilmu yang kita peroleh dari perlombaan ini, demi terciptanya Sumber Daya Manusia yang unggul, sehingga mewujudkan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia yang mencerminkan tata nilai PASTI (Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Inovatif),” tandas Wisnu.

Lebih lanjut Kepala Biro Keuangan menjelaskan, di era pandemi Covid-19 saat ini, penyerapan anggaran tidak secepat biasanya, lalu munculnya akun-akun baru terkait penanganan Covid-19, namun bukan berarti menyerah dengan keadaan.

“Justru, kita harus tetap ber-inovasi dan produktif melaksanakan aktivitas pekerjaan kita, tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Saya terus memacu rekan-rekan semua agar penyerapan dapat optimal,” kata Wisnu.

Sejak tahun 2011, lanjut Kepala Biro Keuangan, Kemenkumham berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI selama 10 kali berturut-turut.

“Jangan sampai kita tidak dapat mempertahankan opini WTP hanya karena ketidakmampuan kita beradaptasi dalam situasi sulit seperti saat ini,” terang Wisnu.

Sementara itu, Kepala Bagian Akuntansi, dan Pelaporan, Anna Ernita dalam laporannya mengatakan, dikarenakan kondisi Covid-19, serta Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), kegiatan lomba cerdas cermat kali ini diselenggarakan secara daring dari tempat kerja/kediaman masing-masing peserta.

“Adapun total peserta yang mengikuti lomba kali ini berjumlah 1.308 orang, yang terdiri dari 316 orang untuk kategori manajerial, dan 992 orang untuk kategori pelaksana,” jelas Anna. (kemenkuham)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Sabtu, 22 Agustus 2020 - 11:52:18 WIB
    Setelah Mencuri Sepeda Motor, Pelaku Diamankan Polisi
    Rabu, 16 Juni 2021 - 14:14:16 WIB
    Aktivis GAMARI Datangi Polda Riau Terkait Video Preman Caci Maki Tentara Dengan Kata-kata Kotor
    Kamis, 18 Agustus 2022 - 12:52:25 WIB
    Oknum Polisi Di Nias Ditangkap Jual Sabu Pesan Dari Pekanbaru, Siapa Ya Bandarnya ?
    Selasa, 09 Maret 2021 - 15:12:51 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Gotong Royong Bersama Warga Masyarakat
    Kamis, 11 Maret 2021 - 09:35:25 WIB
    Yosa Octora Santono Melakukan Silaturahmi Pada Kegiatan Reses II
    Senin, 25 Mei 2020 - 11:46:28 WIB
    Bupati Kampar Beserta Ibu Sungkeman Dengan Keluarga Persukuan Mandiliong dan Domo
    Jumat, 08 Juli 2022 - 12:25:06 WIB
    Mendag Zulhas Diminta Tegas dan Taktis Benahi Minyak Goreng
    Selasa, 04 April 2023 - 11:33:21 WIB
    Bupati Bengkalis Kasmarni, Peduli Anak Yatim dan Kaum Dhuafa
    Senin, 11 Juli 2022 - 08:23:16 WIB
    Sapi Kurban Presiden Jokowi Hari Ini Disembelih di Masjid Istiqlal
    Kamis, 01 April 2021 - 17:51:46 WIB
    Pemkab Siak Masih Kaji Dibukanya Pasar Ramadan
    Minggu, 05 April 2020 - 13:48:31 WIB
    BERITA DUKA DARI KEJAKSAAN AGUNG RI
    Wakil Jaksa Agung Meninggal
    Selasa, 17 November 2020 - 17:59:12 WIB
    KPK Tahan Wali Kota Dumai Zulkifli Adnan Singkah
    Kamis, 13 Mei 2021 - 09:32:41 WIB
    Gardanis Tapteng Kunjungi Korban Kebakaran di Tapian Nauli
    Rabu, 01 April 2020 - 19:22:45 WIB
    Cairan Disinfektan Berbahaya Bagi Tubuh
    Bahaya Menyemprot Disinfektan Corona Mengandung Klorin ke Tubuh
    Jumat, 12 Maret 2021 - 20:57:24 WIB
    Jalin Silaturahmi, DPP Puma Nuasantara Berikan Piagam Kepada Ketua IDI Wilayah Riau
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved