Menag Tunjuk Aloma Sarumaha sebagai Plt Dirjen Bimas Katolik
  Rabu, 12 Februari 2020 - 11:02:55 WIB
 
  
  
    
      Jakarta, Tiraskita.com - Menteri Agama Fachrul Razi hari ini menunjuk Aloma Sarumaha sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Dirjen Bimas Katolik. Bersamaan itu, Menag juga menunjuk M Thambrin sebagai Plt Inspektur Jenderal (Irjen) Kemenag.
Kepastian ditunjuknya Plt baru di Ditjen Bimas Katolik dan Itjen Kemenag ini disampaikan Sekjen Kementerian Agama M Nur Kholis Setiawan. “Surat perintah sudah ditandatangani oleh Menag. Per hari ini, Plt Dirjen Bimas Katolik adalah Aloma Sarumaha, dan Plt Irjen adalah M Thambrin,” terang M Nur Kholis Setiawan di Jakarta, Selasa (11/02).
Sebelumnya, Aloma Sarumaha menjabat sebagai Sekretaris Ditjen Bimbingan Masyarakat Katolik. Sedangkan M Thambrin menjabat sebagai Sekretaris Itjen Kementerian Agama.
M Nur Kholis menambahkan, Kementerian Agama dalam waktu dekat ini akan membuka lelang jabatan untuk Dirjen Bimas Katolik dan Irjen Kemenag, serta sejumlah jabatan setingkat eselon II yang masih belum terisi.
“Semoga beberapa jabatan Eselon I dan II di Kemenag yang kosong bisa segera terisi. Kami akan lakukan lelang jabatan dalam waktu dekat,” tandasnya
	
    
    
      
        |   | 
        Berita Lainnya :   | 
      
      
        | Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Cimahi,Fajrian Yustiardi, S.H., M.H.,Perkuat kesadaran hukum, Dan Tanamkan Nilai Dasar Pancasila.Cimahi Kota Kreatif, Tarek Wisata Lewat Berbagai Kreatifitas Kejaksaan Negeri Cimahi Dan Pemkot Cimahi Mengudara :Sapa Warga Di Radio FM, Edukasi Masyarakat Tentang Taat PajakKeluarga Tolak Uang Santunan Dari Terdakwa Pembunuh Prada Lucky NamoKepala Seksi Intelijen, Fajrian Yustiardi, S.H., M.H menyampaikan materi tentang Undang-Undang Cyber Bullying | 
      
      
        |   | 
      
    
	
	
Komentar Anda :