Sabtu, 27 April 2024  
 
LAWAN COVID-19
PSBB : Dewan Tuding Pemkot Pekanbaru Bohong Soal Bansos

Riswan L | Riau
Rabu, 06 Mei 2020 - 08:43:08 WIB

Anggota DPRD Pekanbaru, Roni Pasla
TERKAIT:
   
 
Tiraskia.com - FAKTA baru kembali terungkap dalam penyaluran bantuan sosial (bansos) Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Pekanbaru. Dari 15.625 paket sembako PSBB tahap pertama yang diklaim Wali Kota Pekanbaru Firdaus telah tersalurkan ternyata baru sekitar 3 ribu paket yang disalurkan ke masyarakat terdampak.

"Paket sembako sebanyak 15.625, baru sekitar 3.000 yang disalurkan masih ada 12 ribuan yang belum. Sementara PSBB tahap pertama sudah selesai dan masuk perpanjangan (tahap dua 1-14 Mei)," kata anggota DPRD Pekanbaru Roni Pasla kepada Media Indonesia, kemarin.

Roni menjelaskan, hasil rapat selama 5 jam lebih bersama Pemkot Pekanbaru juga tidak membuahkan hasil. Rapat yang diikuti Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi yang mewakili Pemko akhirnya bisa digelar setelah tertunda selama dua kali berturut lantaran panggilan dewan tidak kunjung ditanggapi pemerintah setempat.

"Dari rapat juga terungkap penyaluran makin ga jelas, karena banyak penolakan dari RT/RW. Sementara tanggung jawab penyaluran ada pada PT SPM (Sarana Pangan Madani/BUMD). Sejauh mana tanggung jawabnya terhadap penyaluran ini. Dan bagaimana pertanggungjawaban terhadap biaya yang digunakan juga tidak jelas," ungkap Roni dari fraksi Partai Amanat Nasional.

Sementara Wali Kota Pekanbaru Firdaus menjanjikan bansos PSBB tahap kedua yang berlangsung 1-14 Mei akan memakai data RT/RW.

Sebelumnya, pada PSBB tahap pertama yang berlangsung 17-30 April, persoalan bansos sembako sebanyak 15.625 paket keluarga menjadi polemik berkepanjangan lantaran terlalu lamban penyalurannya dan ketidaksesuaian data yang diajukan RT/RW sehingga berujung penolakan.
Selain itu, terungkap bansos 15.625 sembako berasal dari jaring pengaman sosial (JPS) pemerintah pusat bukan dari dana realokasi dan refocusing APBD Pekanbaru sebesar Rp115 miliar.

"Untuk perpanjangan PSBB tahap dua, penyuluran sembako akan memakai data dari RT/RW yang telah divalidasi oleh kelurahan bersama kecamatan," kata Wali Kota Pekanbaru Firdaus di Pekanbaru, kemarin.

Ia menjelaskan, data yang dipakai merupakan data yang disampaikan oleh RT/RW. Dimana dari data yang diterima Pemko Pekanbaru akan membagikan sebanyak 45 ribu kepala keluarga (KK).

Sejauh ini, kata Firdaus, pihaknya sudah melakukan validasi terhadap 132 ribu KK data yang masuk dari RT/RW. Data ini termasuk penerima bantuan sosial sebanyak 35 ribu lebih KK yang telah terdaftar sebelumnya.

"Artinya rilnya 98 ribu KK, dan divalidasi lagi kami sampaikan dari 98 ribu dibantu sebanyak 45 ribu KK. Tahap pertama sudah 15 ribu lebih KK, tahap kedua 30 ribu KK. Pemko membantu sembako satu paket sembako senilai Rp250 ribu per KK. Dan Pemprov (Pemerintah Provinsi) Riau kepada keluarga yang
sama uang tunai Rp300 ribu selama tiga bulan," jelas Firdaus.

Dijelaskan Firdaus untuk validasi data penerima tahap pertama, pembagian sembako sesuai arahan pemerintah pusat diberikan kepada masyarakat yang rentan miskin jumlahnya 15 ribu lebih. Namun saat dilakukan validasi data lagi, keluar surat dari kemensos, bahwa berdasarkan arahan KPK, yang diutamakan yang tercatat di Kemensos. Sehingga data awal ditarik kembali, penerima bantuan dari pusat melalui Kemensos.

"Jadi kita diminta memberikan bantuan covid-19, dan Pemko belum punya data, maka diminta kepada RT/RW dikoordinir kecamatan dan lurah. Maka terhimpun sebanyak 132 ribu lebih KK. Tentunya kami memvalidasi data yang masuk berdasarkan itu, untuk segera dibagikan bantuan, dan yang telah disiapkan 15 ribu lebih itu, untuk tahap pertama," ungkap Firdaus.

Untuk penyerahan bantuan tahap kedua ini akan segera diserahkan setelah data validnya diterima, dan akan diserahkan kepada masyarakat sesuai dengan data yang diserahkan RT/RW.***


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Sabtu, 24 April 2021 - 11:19:21 WIB
    Bobby Nasution Sidak Pungli di Kantor Lurah Sidorame Bawa Bukti Rekaman dari Warga
    Kamis, 22 April 2021 - 19:10:11 WIB
    Dana PEN Kesehatan Harus Dinikmati Oleh Masyarakat
    Selasa, 16 Mei 2023 - 09:42:09 WIB
    Raih Opini WTP 12 Kali Berturut-turut, DPRD Jabar Apresiasi Prestasi Pemprov Jabar
    Kamis, 20 Mei 2021 - 17:26:55 WIB
    Kantor KPU Sergai Mendadak Disegel Kejari Serdang Bedagai
    Selasa, 27 Juli 2021 - 11:02:33 WIB
    Pemerintah Dorong Penyaluran KUR untuk Tingkatkan Produktivitas Petani
    Sabtu, 09 Mei 2020 - 11:33:18 WIB
    LAWAN COVID-19
    Peduli Covid-19, GPNB Riau Serahkan Bantuan Sembako Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19
    Jumat, 04 September 2020 - 11:46:14 WIB
    Resnarkoba Polres Kampar Amankan Seorang Pengedar Sabu
    Selasa, 07 September 2021 - 11:04:30 WIB
    Komisi IV : Kondisi Jembatan DayeuhKolot Mengkhawatirkan
    Senin, 13 Juli 2020 - 12:13:02 WIB
    Gerak Cepat Polres Siak Selidiki Dugaan Tindak Pidana Ilegal Logging di Kampung Rawa Mekar Jaya
    Kamis, 23 Juli 2020 - 18:22:55 WIB
    Sekda Kampar ; Bagaimanapun Saat ini lahan Wajib Dipertahankan
    Kamis, 07 Januari 2021 - 21:26:22 WIB
    Sekda Tinjau Pelaksanaan Sekolah Tatap Muka di Kecamatan Siak
    Jumat, 26 Juni 2020 - 13:23:38 WIB
    Kasum TNI Pimpin Rapat Vitcom Jajaran TNI-Polri
    Minggu, 24 Mei 2020 - 07:49:20 WIB
    LAWAN COVID-19
    Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo beserta Wakapolda Jabar Tinjau Pos Cekpoin
    Selasa, 22 Februari 2022 - 17:20:18 WIB
    Dapur Sehat Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang Terima Sertifikat Laik Hygiene Sanitasi Jasaboga
    Minggu, 19 September 2021 - 14:22:45 WIB
    Parade Roll, Aksi Taruna AAL Satlat KJK 2021 Saat Tinggalkan Tarakan Menuju Ranai
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved