Pendaftaran CPNS dan PPPK Dimulai 31 Mei 2021, Persiapkan Dirimu
Sabtu, 08 Mei 2021 - 11:47:48 WIB
JAKARTA | Tiraskita.com - Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 akan dimulai 31 Mei mendatang. Pendaftaran direncanakan hingga 21 Juni 2021. "Prosesnya pengadaan aparatur sipil negara (ASN) baik CPNS maupun PPPK dimulai dengan pengumuman seleksi tanggal 30 Mei 2021," kata Plt Asisten Deputi Perencanaan dan Pengadaan ASN Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Katmoko Ari, Sabtu (8/5).
Dia menyebutkan, hingga 5 Mei 2021 sebanyak 458 instansi pusat dan daerah sudah ditetapkan formasinya. Sedangkan 13 instansi dalam proses penetapan MenPAN-RB Tjahjo Kumolo. Selain itu terdapat 66 instansi dalam proses pengolahan atau usulan bermasalah.
Lebih lanjut Katmoko meminta pejabat pembina kepegawaian (PPK) diharapkan segera mengalokasikan pembiayaan anggaran tahun 2021 mulai proses pendaftaran hingga pemberkasan untuk penetapan NIP dari Badan Kepegawaian Negara (BKN). Hal ini mengingat semakin dekatnya proses pendaftaran CPNS dan PPPK 2021.
"Khusus anggaran pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK guru dengan menggunakan CBT Kemendikbudristek ditanggung Kemendikbudristek," ucapnya.
Katmoko Ari menjelaskan, perencanaan dan pengadaan ASN merujuk pada PP 11/2017 tentang Manajemen PNS dan PP 49/2018 tentang Manajemen PPPK. Formasi CPNS dan PPPK 2021 merupakan usulan dari PPK pada 2020 serta 2021. MenPAN-RB menetapkan kebutuhan ASN setiap instansi pemerintah paling lambat akhir Mei 2021. (esy/jpnn)
Artikel ini telah tayang di
JPNN.com
dengan judul
"Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021: Dimulai 31 Mei, 458 Instansi Siap Buka",
https://www.jpnn.com/news/pendaftaran-cpns-dan-pppk-2021-dimulai-31-mei-458-instansi-siap-buka
| |
Berita Lainnya : |
| Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Cimahi,Fajrian Yustiardi, S.H., M.H.,Perkuat kesadaran hukum, Dan Tanamkan Nilai Dasar Pancasila.Cimahi Kota Kreatif, Tarek Wisata Lewat Berbagai Kreatifitas Kejaksaan Negeri Cimahi Dan Pemkot Cimahi Mengudara :Sapa Warga Di Radio FM, Edukasi Masyarakat Tentang Taat PajakKeluarga Tolak Uang Santunan Dari Terdakwa Pembunuh Prada Lucky NamoKepala Seksi Intelijen, Fajrian Yustiardi, S.H., M.H menyampaikan materi tentang Undang-Undang Cyber Bullying |
| |
Komentar Anda :