<
 
Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Silaturahmi Pimpinan Gereja ke Pengadilan Tinggi Pekanbaru
Jumat, 11 Juni 2021 - 08:46:13 WIB

TERKAIT:
 
  • Silaturahmi Pimpinan Gereja ke Pengadilan Tinggi Pekanbaru
  •  

    PEKANBARU | Tiraskita.com - Pada hari Selasa lalu, tanggal 8 Juni 2021, acara kunjungan Silaturahmi Kebangsaan dari para Pendeta-Pendeta yang merupakan pucuk pimpinan berbagai aras Gereja di Provinsi Riau ini kembali bergulir.
    Dan tak terasa Silaturahmi Kebangsaan ini sudah yang ke sembilan kalinya, yaitu berkunjung ke kantor Pengadilan Tinggi Provinsi Riau.

    Setelah sebelum-sebelumnya berkunjung ke beberapa lembaga dan instansi di Riau, yaitu Komandan Korem 031 Wirabima, Kepala Polda Provinsi Riau, Komandan Lanud Pekanbaru, Ketua PWI Provinsi Riau, Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau, Wakil Gubernur Provinsi Riau, Wakil Kejaksaan Tinggi Provinsi Riau, dan ke Ketua MUI Provinsi Riau, maka kali ini diterima dengan baik di kantor Pengadilan Tinggi Provinsi Riau.

    Silaturahmi kebangsaan yang ke sembilan ini terlaksana mulai jam 08.30 sampai dengan jam 10.00 WIB dan dilaksanakan di aula rapat lantai 2 gedung kantor Pengadilan Tinggi Provinsi Riau di Jl. Jenderal Sudirman, Kota Pekanbaru.

    Kedatangan para Pendeta tersebut disambut hangat oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Provinsi Riau, Bpk. Asli Ginting, SH, MH, yang dalam acara tersebut juga didampingi  oleh tak kurang dari 8 orang Hakim Tinggi Provinsi Riau, yaitu diantaranya Bpk. Syafwan Zubir, SH, M.Hum, Bpk. Dasniel, SH, MH, Bpk. Dr. Barita Lumban Gaol, SH, MH, Bpk. Belman Tambunan, SH, MH, dan beberapa lainnya.

    Dalam diskusi dan perbincangan yang terbangun di antara kedua belah pihak, terdapat beberapa poin yang menarik, yaitu mengenai hukum-hukum dan peraturan yang berkenaan dengan izin pendirian rumah ibadah di wilayah Provinsi Riau ini.

    Berbagai hal lainnya yang juga sedang berkembang hangat di media massa dan jagat maya pun ikut menjadi bahan perbincangan bersama, dengan ulasan dan kaitan satu sama lainnya.

    Dan seperti kebiasaan yang rutin dilakukan pada setiap kunjungan Silaturahmi Kebangsaan, maka setelah acara diskusi dan perbincangan selesai dilanjutkan dengan doa bersama yang dipimpin oleh Bpk. Pdt. Dr. Gede Widiada.
    Serta di penghujung acara juga dilakukan sesi foto bersama dan foto selfie dengan para Hakim Tinggi di Pengadilan Tinggi Provinsi Riau.

    Pada acara Silaturahmi Kebangsaan ke sembilan kali ini turut hadir :

    1. Pdt. Abdon Pakpahan. (GKPI)
    2. Pdt. Gede Widiada. (GBI)
    3. Pdt. Daud Aroeng. (GKRI)
    4. Pdt. Karmen Sipayung. (GKPS)
    5. Pdt. Rinto Nainggolan. (HKI)
    6. Pdt. Donsius Ajun. (GMII)
    7. Pdt. Masieli Zendrato. (BNKP)
    8. Pdt. Othniel Priyatno. (GPIBI)
    9. Pdt. Goklas Tambunan. (GMI)
    10. Pdt. Sofyan Pane. (GKPA)
    11. Pdt. Rosalin Sihombing. (GKPB)
    12. Ibu Anita Girsang. (PWKI)
    13. Pnt. Frans Sirait. (PGI)

    Demikian sekilas mengenai kunjungan Silaturahmi Kebangsaan yang kesembilan kalinya, dan direncanakan akan tetap dilanjutkan ke berbagai lembaga atau instansi setingkat Provinsi Riau.
    Semoga rangkaian kunjungan ini membuka jalur-jalur komunikasi dari para Pendeta untuk semakin dekat dengan berbagai stake holder di Provinsi Riau ini.
    Amin.



     
    Berita Lainnya :
  • Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Cimahi,Fajrian Yustiardi, S.H., M.H.,Perkuat kesadaran hukum, Dan Tanamkan Nilai Dasar Pancasila.
  • Cimahi Kota Kreatif, Tarek Wisata Lewat Berbagai Kreatifitas
  • Kejaksaan Negeri Cimahi Dan Pemkot Cimahi Mengudara :Sapa Warga Di Radio FM, Edukasi Masyarakat Tentang Taat Pajak
  • Keluarga Tolak Uang Santunan Dari Terdakwa Pembunuh Prada Lucky Namo
  • Kepala Seksi Intelijen, Fajrian Yustiardi, S.H., M.H menyampaikan materi tentang Undang-Undang Cyber Bullying
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Cimahi,Fajrian Yustiardi, S.H., M.H.,Perkuat kesadaran hukum, Dan Tanamkan Nilai Dasar Pancasila.
    02 Cimahi Kota Kreatif, Tarek Wisata Lewat Berbagai Kreatifitas
    03 Kejaksaan Negeri Cimahi Dan Pemkot Cimahi Mengudara :Sapa Warga Di Radio FM, Edukasi Masyarakat Tentang Taat Pajak
    04 Keluarga Tolak Uang Santunan Dari Terdakwa Pembunuh Prada Lucky Namo
    05 Kepala Seksi Intelijen, Fajrian Yustiardi, S.H., M.H menyampaikan materi tentang Undang-Undang Cyber Bullying
    06 Peringati Hari Sumpah Pemuda: Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu.
    07 Kejaksaan Negeri Cimahi Musnahkan Barang Bukti: Sudah Berkekuatan Hukum Tetap.
    08 Kepala Kejaksaan Negeri Cimahi Nurintan M.N.O. Sirait, S.H., M.H., Menetapkan Satu Orang Tersangka Berinisial ‘LS’
    09 DPRD Kota Cimahi Rika Lis Indarti, A.Md. menghadiri kegiatan Konsultasi Publik II Kajian Lingkungan Hidup
    10 Kantor Pertanahan Kota Cimahi Terima Kunjungan Biro Organisasi, Tata Laksana, dan Manajemen Risiko ATR/BPN dalam Rangka Transformasi Pelayanan.
    11 Syamsu Wijana,S.SiT.,M.Si.,C.Med., QRMP.,Datangi Kantor Pertanahan Kota Cimahi
    12 Intelijen Kejaksaan Negeri Cimahi,Bekerja Sama dengan Satgas SIRI Pada Jamintel, Berhasil Amankan Dugaan Pelaku Penipuan
    13 Danrem 063/SGJ Pimpin Sertijab Dandim Kota Cirebon, Kuningan dan Indramayu
    14 Korem 063/SGJ Bangga, Anggotanya Raih Juara di Pelatihan Fungsi Penerangan TNI AD
    15 Korem 063/SGJ Bangga, Anggotanya Raih Juara di Pelatihan Fungsi Penerangan TNI AD
    16 Revitalisasi Pasar Cimindi, Dadang Jaenudin, S.H,Yefi Abdullah, S.E., dan Dede Latif : Harap Solusi
    17 Memasang Sambungan Baru Berkesempatan Memenangkan Hadiah Undian Pada November 2025
    18 Komitmen Berkelanjutan Untuk Mewujudkan Lingkungan Yang Aman Dan Inklusif Bagi Perempuan Dan Anak.
    19 Ketua DPRD Kota Cimahi, Wahyu Widyatmoko, S.H.,Hadiri MTQ Ke X
    20 Anggota DPRD Kota Cimahi Beserta Sekretariat DPRD Kota Cimahi Mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun Ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI)
    21 Kejutan Spesial Polresta Cirebon Warnai Peringatan HUT ke-80 TNI Makorem 063/SGJ
    22 HUT ke-80 TNI, Korem 063/SGJ Teguhkan Semangat Kemanunggalan TNI dan Rakyat
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © tiraskita.com