Jum'at, 26 April 2024  
 
AHY Diserang Hoaks Setelah Fotonya Bersama Wanita Tidak Dikenal Tersebar

Riswan L | Politik
Selasa, 05 Januari 2021 - 11:39:32 WIB

Foto utuh AHY sedang berfoto bersama dengan dua wanita. Foto/Twitter
TERKAIT:
   
 
Jakarta | Tiraskita.comKetua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi sasaran kabar bohong atau hoaks yang disebar sejumlah akun di media sosial Twitter.

Sejumlah akun menyebarkan foto AHY bersama seorang perempuan tidak dikenal dengan menuliskan hashtag #cintaterlarangAHY. Bahkan tanda pagar itu sempat masuk trending topic pada Senin 4 Januari 2021.

Dalam foto yang disebar sejumlah akun, terlihat AHY yang mengenakan pakaian militer sedang berdiri bersama dengan seorang perempuan cantik di sisi kanannya.

Foto tersebut juga dibumbui dengan kata-kata yang memojokkan AHY. Salah satunya tulisan "Hati enggak bisa berbohong cinta pertama masih no 1." Ada juga foto dengan tulisan "Kisah Cinta Pertama AHY".

Warganet pun bereaksi. Mereka berhasil membongkar rekayasa foto tersebut. Ternyata, foto tersebut merupakan hasil editan atau cropping sehingga terlihat AHY hanya berdua dengan seorang perempuan.

Pemilik akun Twitter @cinta7812 memajang foto asli AHY sedang berfoto bersama dua perempuan di sisi kiri dan kanannya. Dalam cuitannya, dia mengatakan wajar jika banyak yang ingin foto dengan AHY karena saat itu anak Presiden

"Foto aslinya ini. Buzzer bisa aja fitnah. Namanya juga anak presiden. Banyak yang mau foto," cuitnya.

Lain lagi pendapat pemilik akun @jafar_muske. Menurut dia, hoaks itu menunjukkan AHY mulai diperhitungkan.

Dia menilai serangan kepada AHY tidak masuk logika. "Artinya kans AHY mulai diperhitungkan. Sudah mulai ada serangan macam #CintaTerlarangAHY . Masa foto sama selingkuhan pakai dinas begitu. Enggak masuk di logika," cuitnya.

Foto Hoaks tersebut juga membuat kesal pemilik @kadoyy96. Menurut dia, hoaks tersebut sebagai fitnah jahat.

"Cinta Terlarang AHY ?? Wah fitnahnya jahat ya wkwk seriously bisa-bisanya ada banyak akun yang baru dibuat Desember 2020 sama Januari 2021 yang ngeramein ini. Bukan pendukung AHY, tapi speechless banget sama berita hoax yang nampilin gambar yang dicut," cuitnya.

Pemilik akun @DinovF meminta para buzzer untuk tidak melakukan fitnah karena perbuatan tersebut lebih kejam dari pembunuhan. Fitnah lebih kejam dari pembunuhan, sadarlah wahai buzzer, ini bisa jadi orang cuma minta foto, jangan nyebar foto yg sudah di potong, kalian menyebarkan hoax..." cuit @DinovF.

Sumber:sindonews.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Sabtu, 24 Oktober 2020 - 07:31:12 WIB
    Kepala BPN Akui Anggotanya Keliru
    Buntut Pengususiran Wartawan, ATR/BPN Didemo
    Selasa, 16 Juni 2020 - 11:46:09 WIB
    LAWAN COVID-19
    Babinsa Koramil 02 Gido, Terus Melakukan Pencegahan Covid -19
    Selasa, 17 Mei 2022 - 12:39:01 WIB
    Wali Kota Resmikan Rumah Tahfidz dan Unit Usaha FPRM di Rumbai
    Kamis, 02 Januari 2020 - 00:50:36 WIB
    Pemerintah Tak Serius Urus Masalah Banjir
    Warga Kecewa Kepada Walikota Dan Gubernur Banten
    Senin, 14 November 2022 - 19:09:42 WIB
    Pemkot Cimahi Gelar Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke 58
    Sabtu, 26 September 2020 - 07:22:05 WIB
    Komisi 1 DPRD Kota Cimahi Bentuk Pokja
    Kamis, 23 Maret 2023 - 20:27:17 WIB
    Deninteldam III/Siliwangi Berhasil Ungkap Kasus Tabrak Lari Di Indramayu
    Minggu, 22 Maret 2020 - 18:24:40 WIB
    Desinfeksi Wabah Covid-19 di Area Publik
    Polres Kampar Bersama Seluruh Jajaran Desinfeksi Area Publik
    Kamis, 30 November 2023 - 11:05:10 WIB
    Riau Terus Berkomitmen Tingkatkan Pengembangan UMKM
    Minggu, 26 September 2021 - 19:37:23 WIB
    Bupati Tapanuli Tengah Bangun Kembali Dua Rumah Warga yang Terbakar di Manduamas
    Senin, 25 Mei 2020 - 11:22:39 WIB
    LAWAN COVID-19
    Sambut Idul Fitri, Club Trail Tekat Kuok Bagi-bagi Sembako dan Masker
    Jumat, 07 Januari 2022 - 14:00:55 WIB
    Arti Filsafat, Tujuan, Karakteristik, dan Manfaatnya dalam Kehidupan
    Selasa, 30 Maret 2021 - 14:45:10 WIB
    Langsung Jadi CPNS BPS, Ini Gaji Lulusan Kedinasan STIS
    Rabu, 10 Agustus 2022 - 13:02:00 WIB
    Namanya Terseret di Kasus Brigadir J, Fahmi Alamsyah Mundur dari Penasihat Kapolri
    Selasa, 07 Juli 2020 - 10:03:15 WIB
    Pangdam IV dan Danrem 072/Pmk, Mendampingi Kunker Kasad Ke Yonif 403/WP
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved