<
 
Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Antisipasi Bencana Alam, Pemkot Cimahi Beri Pelatihan Mitigasi
Kamis, 10 Oktober 2024 - 09:09:31 WIB
Cimahi Beri Pelatihan Mitigasi
TERKAIT:
 
  • Antisipasi Bencana Alam, Pemkot Cimahi Beri Pelatihan Mitigasi
  •  

    Kota Cimahi tiraskita.com,- BPBD Kota Cimahi gelar Pelatihan Pencegahan dan Mitigasi Bencana,
    Pelatihan yang diselenggarakan di Cafe dan Resto Firizco Kecamatan Cisarua Kabupaten Bandung Barat,Selasa (8/10)


    Pelatihan ini dihadiri oleh 100 orang peserta yang berasal dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Cimahi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cimahi, Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), Pengawas Kelurahan/Desa (PKD), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kota Cimahi.


    Kegiatan Pelatihan Pencegahan dan Mitigasi Bencana dilakukan untuk membentuk masyarakat tangguh bencana yang memiliki kemampuan mandiri salam penanggulangan bencana.


    Dalam sebuah kerangka mitigasi bencana yang berbasis masyarakat, diharapkan masyarakat dapat memiliki kemampuan mandiri untuk beradaptasi mengenali ancaman di wilayahnya dan mampu mengorganisir sumber daya masyarakat yang ada untuk dapat mengurangi kerentanan dan sekaligus meningkatkan kapasitas demi mengurangi risiko bencana.


    Kepala Pelaksana BPBD Kota Cimahi, Fitrhriandi Kurniawan menjelaskan bahwa kegiatan Pelatihan Pencegahan dan Mitigasi Bencana yang dilaksanakan pada hari ini adalah sebagai salah satu bentuk dukungan pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 dengan meningkatkan kapasitas kesiapsiagaan aparatur dan masyarakat dalam penanggulangan bencana.


    “Kegiatan ini sesuai amanat Presiden karena untuk saat ini orientasinya adalah keamanan bencana.Hal ini diterjemahkan dalam upaya mitigasi bencana kepada semua pihak, termasuk kepada seluruh Pengawas Pemilu, KPU, Panitia Kecamatan hingga Kelurahan,” ungkap Andi.


    Ia juga menyampaikan bahwa untuk mitigasi bencana pada pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 pihaknya telah melakukan mengidentifikasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang rawan bencana untuk mengantisipasi pelaksanaan Pilkada agar kegiatan dapat tetap berjalan lancar.


    “TPS yang rawan ini tersebar di 2 kecamatan dan 8 kelurahan. Kami akan melakukan mitigasi, akan disesuaikan pada saat Pilkada, walaupun pada saat Pilpres berjalan lancar meski sedang musim hujan,” tuturnya.


    Penjabat (Pj) Wali Kota Cimahi Dicky Saromi menuturkan terkait mitigasi bencana dalam rangka menyambut pesta demokrasi atau Pilkada 2024 ada dua jenis ancaman bencana yakni bencana hidrometeoroli dan bencana sosial.


    “Ini mudah-mudahan tidak terjadi di Kota Cimahi, namun tetap akan kita antisipasi, yang jelas pertama dari sisi bencana alam hidrometeorologi itu saat ini kita sudah memasuki musim penghujan.


    Nah, saya minta segera ya SK Siaga Musim Penghujannya untuk dapat saya tanda tangani, sesuai dengan rekomendasi yang dikeluarkan oleh BMKG terkait mulai siaga musim penghujan.Lalu yang kedua kita juga menghadapi satu hal yang tadi Kalau ada konflik horizontal yaitu bencana non alam atau bencana sosial,” ungkap Dicky.


    Menurutnya potensi kerusakan akibat bencana dapat dikurangi dengan melakukan mitigasi bencana, “Kita upayakan mitigasi ini dengan mengurangi kerentanannya.


    Untuk persiapan Pilkada ini kita kurangi kerentanan untuk tidak terjadinya konflik horizontal. Upaya ini tentu kita berharap kepada KPU dapat menyelenggarakan Pilkada ini dengan baik sukses kita berdoa supaya sukses penyelenggaraannya dapat mandiri dan independen adil jujur,” tandasnya. (Arif.s)




     
    Berita Lainnya :
  • Musprov Perdana SMSI Sarana Strategis Satukan Pikiran Bersama Membangun Riau
  • Pengurus DPD APDESI Dilantik, Ini Harapan Pemprov Riau
  • DISPANGTAN Gelar Pangan Murah, Pemkot Cimahi, Upaya Kendalikan Inflasi
  • Kabag Sekretariat DPRD Jabar, Terima Kunjungan Kerja DPRD Banten
  • Ormas Suku Nias Riau PKNR Dukung Pilkada Damai
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Musprov Perdana SMSI Sarana Strategis Satukan Pikiran Bersama Membangun Riau
    02 Pengurus DPD APDESI Dilantik, Ini Harapan Pemprov Riau
    03 DISPANGTAN Gelar Pangan Murah, Pemkot Cimahi, Upaya Kendalikan Inflasi
    04 Kabag Sekretariat DPRD Jabar, Terima Kunjungan Kerja DPRD Banten
    05 Ormas Suku Nias Riau PKNR Dukung Pilkada Damai
    06 Pimpinan dan Keanggotaan AKD DPRD Jawa Barat Periode 2024-2029 Ditetapkan
    07 DPKP Kota Cimahi Luncurkan IMAH KOERING PLUS
    08 Ketua DPRD Jawa Barat 2024-2029 Buky Wibawa, Berharap Sinergitas Para Pemangku Kepentingan
    09 Ono Surono Berharap Penyusunan APBD Libatkan Masyarakat Jabar
    10 Dukung perencanaan program, Pemkot Cimahi Adakan Worshop Untuk Analisis & Visual Data
    11 Antisipasi Bencana Alam, Pemkot Cimahi Beri Pelatihan Mitigasi
    12 Polres Bengkalis gelar press release pengungkapan Narkotika jenis sabu
    13 Pemkot Cimahi,Deteksi Dini penggunaan Narkotika Di Lingkungan ASN
    14 DPRD Prov Bengkulu, Pelajari Rancangan Peraturan, Hingga Tata Tertib DPRD & kode etik
    15 Bertransformasi, Berinovasi, Wujudkan Cimahi Campernik
    16 Dugaan Korupsi Pengadaan 30 Bus DAMRI Dilaporkan ke Jampidsus Kejagung
    17 Plt. Asisten Pemerintahan & Kesejahteraan Rakyat Kota Cimahi Resmi Buka Pelatihan Tangguh Bencana
    18 Ketua Pansus I DPRD Provinsi Jawa Barat Daddy Rohanady Bahas Tatib
    19 Usulan Penepatan Pimpinan DPRD Periode Jabar 2024-2029 Segera Di Bahas
    20 Karang Taruna Tunas Baru Gelar Turnamen Badminton Bermasa Cup Tahun 2024
    21 Prajurit Muda Kodikmar Kodiklatal Angkatan 43/2 Siap Mengabdi dan Menjaga Kedaulatan NKRI
    22 MAN 1 Kuantan Singingi Raih Medali Emas di Ajang Internasional IYSA 2024
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © tiraskita.com