Pemdaprov Jabar menerima penghargaan peringkat pertama atas Capaian Penilaian Kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Awards 2020.">
Kamis, 25 April 2024  
 
Pemdaprov Jabar Terbaik Pertama Penilaian Kinerja ASN se-Indonesia

Rahmad | Jawa Barat
Sabtu, 13 Maret 2021 - 12:01:07 WIB


TERKAIT:
   
 
KOTA BANDUNG | TIRASKITA.COM  – Pemdaprov Jabar menerima penghargaan peringkat pertama atas Capaian Penilaian Kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Awards 2020.

Selain itu, Pemdaprov Jabar juga menempati peringkat ketiga atas capaian dalam Perencanaan Kebutuhan, Pengadaan, Kepangkatan dan Pensiun. Kemudian, BKN Kantor Regional III Bandung Wilayah Kerja Jabar dan Banten juga dinobatkan sebagai peringkat pertama kategori Implementasi Penilaian Kinerja Tahun 2020.

Penghargaan ini diterima langsung oleh Sekretaris Daerah Jabar Setiawan Wangsaatmaja, di Gedung Sate Bandung, Jumat (12/3/2021).

Setiawan mengungkapkan, penghargaan dari BKN ini menjadi salah satu tolok ukur keberhasilan upaya mewujudkan visi misi Jabar Juara Lahit Batin melalui peningkatan kapasitas dan kualitas SDM di lingkungan kerja Pemdaprov Jabar.

“Saya pikir ini sebuah anugerah yang sangat bermakna bagi kami, karena selama ini memang salah satu cita-cita atau visi misi Jawa Barat adalah Jabar Juara, yang salah satunya adalah terkait SDM harus juara juga,” ujar Setiawan.

“Dan kami tidak sia-sia yang telah bekerja untuk terus bergiat terkait dengan peningkatan kapasitas SDM dan dianugerahi oleh BKN,” sambungnya.

Setiawan mengatakan, Pemdaprov Jabar akan terus meningkatkan implementasi sistem merit yang menjadi catatan dari BKN. Meski demikian, penerapan sistem merit Pemdaprov Jabar sudah menjadi yang terbaik se-nasional versi Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

Hal ini, kata Setiawan, menjadi standar Pemdaprov Jabar dalam mengimplementasikan promosi dan rotasi ASN yang sudah mulai diterapkan pada proses promosi rotasi sebelumnya.

“Penilaian merit sistem ini ada sembilan faktor, dan kesembilannya itu harus berpadu dalam satu perencanaan yang sangat baik. Jabar menjadi peringkat pertama dengan skor 375,5 dan di tahun 2020 ini kami tertinggi se-nasional,” tutur Setiawan.

“Tentu saja ini juga membuktikan bahwa salah satu poin tinggi bagi Jabar adalah karena kami mengimplementasikan dari kebijakan bagaimana sistem promosi rotasi ini dikaitkan dengan merit sistem yang telah dibangun, dan ini sudah ada standar secara nasional,” jelasnya.

Sementara itu, Wakil Kepala BKN Supranawa Yusuf mengapresiasi prestasi Jabar ini. Menurutnya, capaian Jabar terkait penilaian kinerja ini perlu dijadikan contoh bagi instansi-instansi lainnya, tak terkecuali instansi setingkat pemerintah pusat.

“Kami dari BKN tentu mengapresiasi prestasi dari Provinsi Jabar yang luar biasa, sudah peringkat pertama di level nasional untuk yang majanemen kinerja atau penilaian kinerja, ini saya kira perlu menjadi contoh bagi semua instansi yang lain, bahkan termasuk yang (setingkat) pemerintah pusat,” katanya Supranawa.

Supranawa berpesan Pemdaprov Jabar terus meningkatkan kolaborasi dengan BKN dalam mendongkrak penerapan kinerja yang lebih baik di instansi dan pemerintah daerah kabupaten/kota.

“Saya juga mengajak supaya Pemprov Jabar bersama-sama BKN bisa membantu instansi lain, termasuk daerah lain yang perlu kita dorong supaya penerapan merit sistem ini menjadi lebih baik, manajemen kepegawaiannya juga menjadi lebih bagus,” tutupnya. (Arif S)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  •  
     
     
    Jumat, 04 November 2022 - 10:52:10 WIB
    Kisruh Ekspor Gandum, Putin & Zelensky Kompak 'Lapor' Jokowi
    Jumat, 08 Oktober 2021 - 09:44:00 WIB
    Paviliun Indonesia di Dubai Expo Pikat 11 Ribu Pengunjung dalam Lima Hari
    Sabtu, 29 Oktober 2022 - 16:15:01 WIB
    Wakil Bupati Nias, Hadiri Maulid Nabi Muhammad SAW
    Selasa, 06 Juni 2023 - 13:56:04 WIB
    Satgas TMMD ke 116 Kodim 0319/Mentawai Bantu Dorong Mobil Terpater
    Rabu, 24 November 2021 - 19:43:38 WIB
    Atensi Perintah Kapolda Riau, Polres Kampar Tangkap 2 Pelaku Illegal Logging di Wilayah Kuok
    Jumat, 20 Agustus 2021 - 13:25:17 WIB
    Ketua dan Anggota Kelompok 80 TIR Beri Kuasa Kepada Riady - Ismet Lubis
    Kamis, 06 Februari 2020 - 20:39:59 WIB
    Bupati Bengkalis Ditahan KPK
    Minggu, 02 Agustus 2020 - 10:27:33 WIB
    Propam Didesak Periksa Suami Jaksa Pinangki, Kombes Napitupulu Yogi
    Selasa, 30 Maret 2021 - 08:19:44 WIB
    Sekda Kampar Deadline OPD Selesaikan LPPD Akhir Maret
    Sabtu, 06 November 2021 - 09:24:00 WIB
    Dampak Perubahan Iklim di Sekitar Kita
    Minggu, 16 Januari 2022 - 20:50:13 WIB
    Danlanud S Sukani Buka Pelatihan Pembentukan Karakter (Character Building)
    Selasa, 19 Desember 2023 - 09:00:29 WIB
    Mantap..., TPU Kalitengah Jadi Sasaran Karya Bakti Kodim 0620/Kab Cirebon
    Senin, 10 Februari 2020 - 00:03:25 WIB
    Prekrutan Prajurit TNI AD
    Tahun 2020, TNI AD Rekrut 17.264 Prajurit
    Kamis, 02 November 2023 - 17:41:46 WIB
    Galakan GPM Untuk Mengendalikan Inflasi Di Kota Cimah
    Selasa, 26 Januari 2021 - 21:29:14 WIB
    Polres Bengkalis Musnahkan Sabu 4 Kilogram
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved