Kepemimpinan Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir. H. Soekirman yang berpasangan dengan Wakil Bupati H. Darma Wijaya untuk masa jabatan 2016-2021 akan berakhir pada hari Rabu (17/2/2021).">
Sabtu, 27 April 2024  
 
17 Februari 2021, Bupati dan Wakil Bupati Sergai Akhiri Kepemimpinan Periode 2016-2021

Rahmad | Sumut
Rabu, 17 Februari 2021 - 11:41:25 WIB


TERKAIT:
   
 
Sei Rampah | TIRASKITA.COM - Kepemimpinan Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir. H. Soekirman yang berpasangan dengan Wakil Bupati H. Darma Wijaya untuk masa jabatan 2016-2021 akan berakhir pada hari Rabu (17/2/2021).

"Besok hari Rabu 17 Februari 2021 merupakan hari terakhir pasangan Soekirman - Darma Wijaya dalam menakhodai Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat. Untuk selanjutnya akan dikemudi estapet kepemimpinan oleh Bupati dan Wakil Bupati terpilih pasangan H. Darma Wijaya dan H. Adlin Umar Yusri Tambunan untuk periode 2021-2026," kata Kadis Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Drs. H. Akmal, AP, M.Si di ruang kerjanya Komplek Kantor Bupati Sergai di Sei Rampah, Selasa (16/2/2020).

Lebih lanjut disampaikan Akmal bahwa  Pemkab Sergai telah mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) yang dilaksanakan oleh Direktorat Jendral Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri (Dirjen Otda), secara virtual di Ruang Rapat Sekdakab, Sei Rampah, Senin (15/02/2021) dan menghasilkan beberapa poin penting, terutama terkait pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih untuk periode 2021-2026.

“Berhubung masa jabatan Bupati/Wakil telah berakhir, untuk mengisi kekosongan Kepala Daerah maka Sekretaris Daerah (Sekda) akan ditunjuk oleh Gubernur menjadi Pelaksana harian (Plh) Bupati sampai Bupati/Wakil Bupati terpilih dilantik. Selanjutnya, serah terima jabatan (sertijab) Bupati kepada Plh. Bupati (Sekda) dilaksanakan pada tanggal 17 Februari 2021. Pada saat Sertijab tersebut, Kepala Daerah yang mengakhiri masa jabatannya menyerahkan “Memori Serah Terima Jabatan” kepada Plh Bupati,” jelas Akmal sembari menambahkan jika acara akan dilaksanakan secara sederhana dan tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19.

Akmal menambahkan, pelantikan Bupati/Wakil Bupati defenitif direncanakan antara tanggal 25 atau 26 Februari 2021 dan dilaksanakan secara virtual/daring. Gubernur akan melantik bupati dan wakil bupati secara virtual dari ibukota provinsi dan Bupati/Wakil Bupati mengikuti acara pelantikan tersebut secara virtual pada sidang paripurna DPRD masing-masing.

Kemudian, katanya lagi, pada saat pelantikan melalui sidang paripurna DPRD, Plh Bupati akan menyerahkan Memori Serah Terima Jabatan kepada Bupati/Wakil Bupati.

“Pelantikan dilaksanakan secara virtual demi mendukung terlaksananya prokes. Untuk petunjuk teknis (juknis) mengenai pelantikan Bupati dan Wakil Bupati, pihak Kemendagri akan berkoordinasi lewat surat (radiogram) sesegera mungkin,” pungkasnya.

Rapat koordinasi ini juga diikuti oleh 270 Sekretaris Daerah, Provinsi dan Kabupaten/Kota Daerah Pelaksana Pilkada serentak 09 Desember 2020. Sedangkan dari Pemkab Sergai dihadiri oleh Sekdakab H.M. Faisal Hasrimy, AP, MAP yang didampingi oleh para Asisten dan perwakilan OPD.(Jhonny)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Jumat, 19 November 2021 - 18:13:51 WIB
    Wakil Bupati Tapanuli Tengah Hadiri Rapat Dengan Wakil Presiden Republik Indonesia
    Rabu, 16 Agustus 2023 - 18:47:56 WIB
    Pj.Wali Kota Cimahi Kukuhkan Paskibraka Tahun 2023
    Rabu, 10 Agustus 2022 - 12:26:30 WIB
    Pemerintah Melakukan Finalisasi RAPBN Tahun 2023
    Kamis, 12 November 2020 - 15:40:08 WIB
    Ridwan Kamil Hadiri Pemancangan Bambu Runcing di Pusara KH. Muhyiddin
    Rabu, 22 Juli 2020 - 20:44:16 WIB
    Peringati Hari Bakti Ke-73 TNI AU, Lanud Sugiri Sukani Gelar Donor Darah
    Kamis, 09 April 2020 - 11:18:18 WIB
    PENANGKAPAN PENYELUNDUPAN ROKOK
    KP Ditpolairud Baharkam Mabes Polri Berhasil Tangkap Mafia Penyeludup Rokok Batam
    Jumat, 22 Januari 2021 - 08:43:59 WIB
    Kriminal Pembunuhan dan Narkoba Tertinggi di Kepulauan Nias
    Selasa, 14 September 2021 - 14:43:25 WIB
    Provinsi Jabar Masih Kekurangan Kelompok Ternak
    Senin, 10 Januari 2022 - 21:12:51 WIB
    Wujud Sinergitas PWI Se-Banten Kunjungi Kejati Banten
    Jumat, 14 April 2023 - 19:51:20 WIB
    Selamat & Sukses, Danrem 072/Pamungkas Naik Pangkat Bintang Dua
    Rabu, 06 Januari 2021 - 13:20:09 WIB
    Babinsa Tetap Mendampingi Kelompok Tani
    Rabu, 18 Maret 2020 - 08:16:07 WIB
    PT. Tian 70 Utama Tetap Alirkan Limbah Ke Lahan Warga
    PT. TIAN 70 Tetap Buang Limbah Ke Lahan Warga
    Minggu, 01 November 2020 - 16:36:41 WIB
    Kapolres Inhil Bentuk Timsus Anti Begal Sepeda
    Kamis, 04 Maret 2021 - 20:13:11 WIB
    H. Zukri Coffee Morning dengan Pimpinan dan Anggota Fraksi DPRD Riau
    Senin, 13 Juli 2020 - 12:31:23 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Laksanakan Penanaman Tanaman Pangan
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved